7 Aktor Korea Ini Menghindari Genre Tertentu untuk Proyek Aktingnya

Merasa tak cocok hingga ingin keluar dari zona nyaman!

Setiap aktor Korea Selatan memiliki pertimbangannya masing-masing dalam memilih proyek akting. Salah satu hal yang mempengaruhi adalah genre. Tak sedikit dari mereka yang sudah banyak menolak tawaran drama dengan genre tertentu. 

Alasannya ada berbagai macam, mulai dari tak ingin terjebak dengan zona nyaman hingga merasa kurang cocok terhadap genre tertentu. Nah, berikut deretan aktor yang mengaku sengaja menghindari genre tertentu dalam memutuskan proyeknya. Yuk, simak!

Baca Juga: 6 Aktor Korea Ini Mempelajari Sikap Positif Karakternya di Drakor

1. Lee Jong Suk

7 Aktor Korea Ini Menghindari Genre Tertentu untuk Proyek AktingnyaLee Jong Suk (instagram.com/jongsuk0206)

Lee Jong Suk mengungkap alasannya menghindari drama berlatar sejarah di program Three Meals a Day pada 2017. Ia mengatakan, dirinya baru membintangi satu film bergenre sejarah, yaitu The Face Reader (2013). Sejak merampungkan proyek itu, ia menyadari, dirinya tidak cocok dengan genre sejarah. 

Lee Jong Suk merasa merusak dialog para pemeran lainnya setiap kali masuk ke dalam sebuah adegan di film itu. Ia jadi merasa bersalah dan menghindari proyek bergenre serupa, sampai saat ini. Namun, Lee Seo Jin yang bersamanya di program itu menyemangatinya dan mengatakan sang aktor pasti bisa melakukannya suatu hari nanti.

2. Yoo Seung Ho

7 Aktor Korea Ini Menghindari Genre Tertentu untuk Proyek AktingnyaYoo Seung Ho (instagram.com/dandyoo93_official)

Melalui wawancara dengan Elle Korea pada 2021, Yoo Seung Ho mengaku sengaja menghindari peran yang melibatkan seragam sekolah demi melepaskan citra dirinya yang dianggap tampak muda. Sebab, ia memang sudah lama dikenal sebagai aktor cilik di kalangan publik. Sayangnya, ia merasa usahanya itu tidak serta-merta membuatnya terlihat lebih dewasa. 

Yoo Seung Ho pun menyadari, seiring dengan bertambahnya usianya, publik mungkin akan melihatnya sebagai sosok yang lebih dewasa. Terlebih lagi, usianya pada saat wawancara itu sudah 29 tahun. Yoo Seung Ho menambahkan, masih banyak sisi dirinya yang ingin ia tunjukkan sebagai aktor. Ia bakal bekerja keras untuk menghasilkan proyek yang baik.

3. T.O.P eks BIGBANG

7 Aktor Korea Ini Menghindari Genre Tertentu untuk Proyek AktingnyaT.O.P BIGBANG (instagram.com/choi_seung_hyun_tttop)

Melalui wawancara dengan Yonhap News pada 2013, T.O.P dengan tegas menyatakan dirinya tak tertarik untuk menekuni drama bergenre romantis yang biasanya mendapuk idol KPop sebagai pemerannya. Ia mengklaim, ada beberapa idol yang memilih berakting demi meraih ketenaran dan keuntungan. Namun, ia tak ingin berakting dengan mengutamakan ketenaran dan uang. 

T.O.P tak ingin publik menganggapnya mengejar materi dalam berakting, berhubung ada stigma yang mengklaim syuting drama sebanyak mungkin akan lebih menguntungkan. Terlebih, ia serius menekuni bidang akting karena minatnya pada film. Ia pun sangat menikmati momen saat syuting Iris (2009) dan Into the Fire (2010). Ia merasa bertanggung jawab menunjukkan akting terbaik sebagai aktor usai membintanginya.

Baca Juga: Bedah MV Stray Kids 'Chk Chk Boom', Ada Penampilan Dua Aktor Marvel!

4. Lee Joon

7 Aktor Korea Ini Menghindari Genre Tertentu untuk Proyek AktingnyaLee Joon (instagram.com/praintpc_official)

Dalam wawancara dengan pers pada 2017, Lee Joon mengaku menghindari akting drama bergenre romantis. Sebab, ia merasa hanya aktor dengan visual tampan saja yang boleh membintanginya. Ia hanya menganggap dirinya tidak setampan itu. Sebaliknya, ia merasa dirinya cocok dengan karya bergenre thriller. 

Meskipun demikian, Lee Joon mulai belajar cara mengekspresikan diri di drama romantis dengan Jung So Min di drama Father is Strange (2017). Banyak kebiasaannya diubah di drama itu, salah satunya saat ia terbiasa menatap orang dari bawah ke atas yang lebih cocok dengan nuansa thriller. 

Lewat proyek itu, Lee Joon pun mengubah kebiasaan dengan menatap lurus ke depan saat memandang lawan mainnya, agar lebih terkesan romantis. Ia senang mendengar reaksi publik yang menyatakan, tatapannya bagus. Ia pun memperoleh keberanian besar melalui kesempatan itu. Father is Strange (2017) sendiri bergenre romantis, drama, dan komedi.

5. Kim Bum

7 Aktor Korea Ini Menghindari Genre Tertentu untuk Proyek AktingnyaKim Bum (instagram.com/k.kbeom)

Kim Bum menjelaskan alasannya menolak peran di drama Korea bergenre romantis dalam program The K-Star Next Door pada 2023. Ia mengaku tak bisa menerima tawaran drama, jika dirinya merasa canggung atau tak bisa membayangkannya di benaknya. Sebaliknya, genre lain lebih mudah dibayangkan dengan ide-idenya. 

Kim Bum pun lebih memilih membintangi drama genre fantasi, seperti Ghost Doctor (2022) dan Tale of the Nine Tailed (2020). Meskipun demikian, ia tidak menutup kemungkinan untuk proyek melodrama di masa mendatang. Ia hanya menunggu tawaran yang baginya bagus.

Kim Bum kembali mengutarakan hal serupa di konten pada 2024. Ia merasa tidak akan cocok membintangi drama bergenre romantis komedi. Bahkan baginya, lebih mudah membintangi proyek di mana dirinya menjadi karakter pembunuh. 

Meski begitu, fans masih berharap ia kembali membintangi drama bergenre romantis. Sebab, perannya sebagai So Yi Jung di Boys Over Flowers (2009) dulu bikin fans baper saking romantisnya. Sayangnya, untuk saat ini, Kim Bum belum berminat untuk terlibat proyek dengan genre tersebut.

6. Ji Chang Wook

7 Aktor Korea Ini Menghindari Genre Tertentu untuk Proyek AktingnyaJi Chang Wook (instagram.com/jichangwook)

Dalam wawancara dengan Star News pada 2023, Ji Chang Wook mengatakan bahwa dirinya sebenarnya sudah bersumpah untuk tidak membintangi drama bergenre aksi lagi setelah merampungkan proyek The K2 (2016). Namun, ia kembali menerima proyek aksi di The Worst of Evil (2023). Pasalnya, ia merasa genre noir atau kelam cukup menarik minatnya. Selain itu, ia juga tertarik untuk kembali menerima tantangan di genre aksi. 

Alasan Ji Chang Wook menghindari drama bergenre aksi adalah karena merasa kesulitan saat membintangi The K2 (2016). Dalam konferensi persnya, ia mengatakan bahwa drama itu jadi proyek paling melelahkan untuknya. Selain itu, ia mengatakan dalam wawancara dengan Yonhap News pada 2017, bahwa ia juga ingin keluar dari zona nyaman. Sebab, fans yang bertemu dengannya di jalan menanyakan mengapa sang aktor hanya menerima genre aksi. 

Sejak saat itu, Ji Chang Wook menyadari bahwa ia sudah dikenal sebagai aktor pemain drama bergenre aksi. Ia tak ingin citranya itu bertahan, jadi ia berencana untuk menghindari genre aksi kelak. Sang aktor membuktikan ucapannya dengan membintangi drama bergenre berbeda setelah itu, mulai dari Backstreet Rookie (2020) hingga Welcome to Samdal-ri (2024).

7. Lee Dong Wook

7 Aktor Korea Ini Menghindari Genre Tertentu untuk Proyek AktingnyaLee Dong Wook (instagram.com/leedongwook_official)

Lewat wawancara dengan High Cut pada 2017, Lee Dong Wook mengaku telah menolak banyak peran dalam drama fantasi usai berperan sebagai malaikat maut di drama Goblin (2016) yang sukses. Ia merasa tak ingin memerankan karakter yang mirip dengan tokoh di drama tersebut. Ia hanya ingin membintangi karakter yang realistis untuk perannya selanjutnya. 

Lee Dong Wook membuktikan ucapannya ini dengan membintangi drama Life (2018) yang bergenre medis, Touch Your Heart (2019) yang bergenre romantis, dan Strangers From Hell (2019) yang bergenre thriller. Ia baru kembali membintangi drama fantasi di Tale of Nine Tailed (2020), beberapa tahun setelahnya.

Genre ternyata menjadi pertimbangan bagi para aktor Korea di atas dalam memilih proyeknya. Sebab, mereka menghindari beberapa genre dengan alasannya masing-masing. Bagaimanapun, cukup wajar bagi mereka jika memiliki kriteria tersendiri dalam memilih naskah drama.

Baca Juga: 5 Aktor Korea Memetik Pelajaran Berharga dari Alur Dramanya

Fina Efendi Photo Verified Writer Fina Efendi

-

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Diana Hasna

Berita Terkini Lainnya