4 Persamaan Karakter Shin Hyun Been sebagai Jung Mo Eun dan Ha Yun Seo

Sama-sama memiliki karakter pekerja keras

Shin Hyun Been saat ini tengah tampil dalam drama Korea terbarunya yang mengusung genre komedi romantis, Cinderella at 2 AM. Beberapa bulan lalu, aktris yang telah genap berusia 38 tahun tersebut juga mencuri perhatian lewat melodramanya bersama Jung Woo Sung, yaitu Tell Me That You Love Me.

Meski memiliki genre yang bertolak belakang, menariknya peran Shin Hyun Been di kedua proyek dramanya ini memiliki beberapa persamaan, lho. Berikut ini, 4 persamaan karakter Jung Mo Eun di Tell Me That You Love Me dan Ha Yun Seo di Cinderella at 2 AM.

Baca Juga: 4 Drakor yang Dibintangi Han Ji Hyun, Jadi Penulis di No Gain No Love

1. Keduanya merupakan perempuan mandiri dan pekerja keras

4 Persamaan Karakter Shin Hyun Been sebagai Jung Mo Eun dan Ha Yun Seocuplikan drama Tell Me That You Love Me dan Cinderella at 2 AM (dok. ENA dan Coupang Paly/Tell Me That You Love Me danCinderella at 2 AM)

Dalam drama Tell Me That You Love Me, Jung Mo Eun adalah sosok perempuan yang sangat pekerja keras dan bertekad kuat dalam meraih impiannya. Meski telah memiliki pekerjaan tetap sebagai seorang pramugari, Jung Mo Eun tetap memilih keluar dari pekerjaannya tersebut demi mengejar impiannya menjadi seorang aktris. Bahkan, ia sempat berbohong kepada orang tuanya.

Jalan yang ditempuh Jung Mo Eun menjadi seorang aktris juga tidak mudah. Ia kerap ditolak dan mengalami kegagalan berkali-kali. Namun, Jung Mo Eun tetap berusaha keras meraih impiannya tersebut. Sementara itu, Ha Yun Seo juga digambarkan sebagai sosok pekerja keras. Terlahir dari keluarga biasa saja, Ha Yun Seo tumbuh menjadi perempuan mandiri. Ia pun sangat ulet dan tekun dalam menjalankan pekerjaannya hingga dipercaya untuk menjadi ketua tim brand marketing di perusahaan besar.

2. Jung Mo Eun dan Ha Yun Seo sama-sama memiliki adik laki-laki

4 Persamaan Karakter Shin Hyun Been sebagai Jung Mo Eun dan Ha Yun Seocuplikan drama Tell Me That You Love Me dan Cinderella at 2 AM (dok. ENA dan Coupang Paly/Tell Me That You Love Me danCinderella at 2 AM)

Kedua karakter Shin Hyun Been dalam dua drama tersebut sama-sama memiliki adik laki-laki. Di Tell Me That You Love Me, Jung Mo Eun memiliki adik yang bernama Jung Mo Dam (Shin Jae Hwi). Meski tidak tinggal satu rumah, Jung Mo Dam sangat perhatian dengan sang kakak. Beberapa kali ia bahkan mengirimkan makanan untuk kakaknya tersebut.

Dalam drama Cinderella at 2 AM, Ha Yun Seo juga memiliki satu adik laki-laki, yaitu Ha Ji Seok (Kim Tae Jung). Keduanya juga merupakan kakak adik yang saling menyayangi. Berbeda dari kisah Jung Mo Eun dan Jung Mo Dam, Ha Yun Seo dan Ha Ji Seok justru memilih untuk kabur dari rumah karena memiliki ayah yang kerap melakukan kekerasan. Mereka berdua pun tinggal bersama sejak remaja dan saling menjaga satu sama lain.

Baca Juga: 7 Dampak Komentar Kebencian Gyu Hyun pada Ja Yeon di No Gain No Love

3. Memiliki pacar green flag yang selalu membuat nyaman

4 Persamaan Karakter Shin Hyun Been sebagai Jung Mo Eun dan Ha Yun Seocuplikan drama Tell Me That You Love Me dan Cinderella at 2 AM (dok. ENA dan Coupang Paly/Tell Me That You Love Me danCinderella at 2 AM)

Jung Mo Eun menjalin hubungan dengan Cha Jin Woo (Jung Woo Sung) di Tell Me That You Love Me. Meski memiliki kekurangan, Cha Jin Woo adalah sosok laki-laki yang selalu berusaha melakukan yang terbaik untuk Jung Mo Eun. Ia selalu menjadi tempat ternyaman untuk Jung Mo Eun berkeluh kesah dan memperlakukanya dengan sangat lembut. Cha Jin Woo juga selalu berusaha menepati janjinya dan selalu ada saat Jung Mo Eun membutuhkannya.

Begitu pula dengan kekasih Ha Yun Seo di Cinderella at 2 AM, yaitu Seo Ju Won (Moon Sang Min). Terlahir dari keluarga chaebol, Seo Ju Won tetap mencintai dan menerima Ha Yun Seo yang merupakan perempuan biasa. Seo Ju Won selalu mau untuk melakukan hal-hal yang disukai Ha Yun Seo. Meski memiliki usia yang lebih muda, Seo Ju Won tetap menjaga egonya dan selalu memikirkan perasaan Ha Yun Seo.

4. Hubungannya tak direstui keluarga

4 Persamaan Karakter Shin Hyun Been sebagai Jung Mo Eun dan Ha Yun Seocuplikan drama Tell Me That You Love Me dan Cinderella at 2 AM (dok. ENA dan Coupang Paly/Tell Me That You Love Me danCinderella at 2 AM)

Meski memiliki kekasih yang sangat baik dan selalu membuat nyaman, rintangan yang dihadapi oleh Shin Hyun Been di kedua dramanya tersebut datang dari keluarga. Dalam drama Tell Me That You Love Me, kedua orang tua dan adik Jung Mo Eun sempat kaget saat mengetahui Cha Jin Woo adalah seorang tunarungu. Mereka pun sempat menyuruh Jung Mo Eun untuk lebih memikirkan lagi bagaimana kedepannya jika menjalani hubungan dengan orang yang tunarungu.

Di sisi lain, hubungan Ha Yun Seo dan Seo Ju Won di Cinderella at 2 AM juga mendapat tentangan dari orang tua Seo Ju Won. Setelah mengetahui anaknya menjalin hubungan dengan salah satu karyawan di perusahaannya, ibu dari Seo Ju Won langsung menentang hubungan itu dan menyuruh Ha Yun Seo untuk putus dari anaknya. Ia bahkan memberikan uang untuk Ha Yun Seo supaya dirinya segera putus hubungan dengan Seo Ju Won.

Tak hanya pada karakter di drama, persamaan Shin Hyun Been dari kedua proyeknya tersebut adalah sama-sama memiliki lawan main dengan usia yang jauh berbeda. Dengan Jung Woo Sung ia terpaut 13 tahun lebih muda. Sementara dengan Moon Sang Min, ia terpaut 14 tahun lebih tua. Kalau menurutmu, Shin Hyun Been lebih cocok beradu peran dengan aktor yang lebih tua atau muda, nih?

Baca Juga: 7 Konflik Antara Lee Goon dan Lee Shin di Drama Bad Memory Eraser

Lulu SARIFAH Photo Verified Writer Lulu SARIFAH

Just survive somehow

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Diana Hasna

Berita Terkini Lainnya