5 Pertanyaan Utama Episode Drakor Dear Hyeri, Siapa Joo Hye Ri?

Ada beberapa misteri dari drama ini sejak awal episode

Drama Korea terbaru bertajuk Dear Hyeri telah menayangkan episode perdananya pada 23 September 2024. Drama bergenre romance healing ini dibintangi oleh Shin Hae Sun yang memerankan karakter bernama Joo Eun Ho, seorang pewarta berita yang namanya kurang dikenal didunia boardcasting.

Di drakor Dear Hyeri, Shin Hae Sun beradu akting dengan Kim Jin Wook yang juga berperan sebagai pewarta berita. Sebagai seorang pewarta berita, Joo Eun Ho mengembangkan kepribadian baru bernama Joo Hye Ri, akibat tekanan dan stres yang dialaminya. Di sisi lain, Joo Eun Ho ini memiliki karakter yang cukup berbeda darinya.

Ada beberapa pertanyaan menarik dai awal penayangan drakor Dear Hyeri. Keep scrolling!

1. Apa yang menyebabkan Joo Eun Ho mengembangkan kepribadian baru?

5 Pertanyaan Utama Episode Drakor Dear Hyeri, Siapa Joo Hye Ri?Still cut To My Haeri (dok.ENA/To My Haeri)

Di awal episode diperlihatkan, bahwa Joo Eun Ho ternyata memiliki kepribadian ganda yang tanpa sadar telah berkembang dalam dirinya. Sisi lain dari dirinya tersebut mengaku sebagai Joo Hye Ri. Dari segi karakter, Joo Eun Ho amat berbeda dari Joo Hye Ri.

Pertanyaan yang mengawali drama ini adalah bagaimana Joo Eun Ho bisa mengembangkan kepribadian baru? Apa yang menyebabkan Joo Eun Ho mengembangkan kepribadian tersebut?

Seperti yang diketahui, bahwa Jo Eun Ho pernah memiliki hubungan asmara dengan Jung Hyun O (Lee Jin Wook), tapi berakhir putus. Apakah hal tersebut yang melatar belakangi kepribadian ganda Joo Eun Ho muncul? Ataukah akibat kenangan masa lalunya mengenai keluarganya?

2. Apakah Jung Hyun O masih memiliki perasaan pada Joo Eun Ho?

5 Pertanyaan Utama Episode Drakor Dear Hyeri, Siapa Joo Hye Ri?still cut drakor To My Haeri (dok.ENA/To My Haeri)

Bukan rahasia lagi jika Jung Hyun O dan Joo Eun Ho pernah terlibat hubungan asmara. Setelah delapan tahun lamanya berpacaran, mereka akhirnya memutuskan untuk mengakhirinya.

Dari sudut pandang Joo Eun Ho, Jung Hyun O masih memiliki perasaan padanya. Namun, apakah benar begitu? Sikap yang ditunjukkan oleh memang terkesan dingin dan sering menjatuhkan Joo Eun Ho secara terang-terangan.

Namun, di sisi lain ia juga menunjukkan kepeduliannya lewat hal-hal kecil yang terjadi. Lantas, bagaimanakah sebenarnya perasaan Jung Hyun O pada Joo Eun Ho? Apakah benar Jung Hyun O masih memiliki perasaan pada Joo Eun Ho?

Baca Juga: 9 Masalah Hidup yang Dialami Joo Eun Ho di Drakor Dear Hyeri

3. Bagaimana masa lalu Joo Eun Ho?

5 Pertanyaan Utama Episode Drakor Dear Hyeri, Siapa Joo Hye Ri?still cut drakor To My Haeri (dok.ENA/To My Haeri)

Dalam ruangan rumah Joo Eun Ho, terdapat bingkai foto yang memperlihatkan dua anak kecil sedang berpose bersama. Dari sepenggal adegan kilas balik, ternyata itu adalah Joo Eun Ho dan saudara kandungnya. Apa yang terjadi pada saudara Joo Eun Ho tersebut? Bagaimana masa lalu yang dialami oleh Joo Eun Hoo?

4. Bagaimanakah perasaan Kang Joo Yeon terhadap Joo Hye Ri?

5 Pertanyaan Utama Episode Drakor Dear Hyeri, Siapa Joo Hye Ri?cuplikan To My Haeri (dok.ENA/To My Haeri)

Sisi lain dari Joo Eun Ho, yakni Joo Hye Ri telah menyatakan perasaan sukanya pada Kang Joo Yeon (Kang Hoon). Kang Joo Yeon sendiri awalnya merasa marah pada Joo hye Ri yang tiba-tiba menciumnya. Namun, setelah sedikit banyak berinteraksi dengan gadis itu, entah mengapa Kang Joo Yeon merasa nyaman bersama Joo Hye Ri.

Kang Joo Yeon bahkan secara gamlang menyatakan ingin mengenal Joo Hye Ri lebih dalam. Padahal, ia sebenarnya tipikal orang yang cenderung cuek dengan orang lain. Lantas, bagaimanakah perasaan Kang Joo Yeon sebenarnya terhadap Joo Hye Ri?

5. Bagaimanakah sebenarnya masa lalu Kang Joo Yeon?

5 Pertanyaan Utama Episode Drakor Dear Hyeri, Siapa Joo Hye Ri?still cut To My Haeri (dok.ENA/To My Haeri)

Kang Joo Yeon digambarkan sebagai laki-laki yang sikapnya cukup dingin terhadap orang lain. Ia menceritakan pada Joo Hye Ri bahwa kakaknya telah meninggal dunia.

Selain itu sepenggal adegan memperlihatkan bahwa sang ibu menelpon Kang Joo Yeon dan menganggapnya sebagai putra sulungnya yang ternyata juga seorang penyiar.

Bagaimana sebenarnya masa lalu Kang Joo Yeon? Apakah kematian kakaknya berkaitan dengan dirinya?

Pertanyaan-pertanyaan diatas mengawali episode perdana Dear Hyeri. Tentunya, pertanyaan tersebut akan terjawab seiring dengan berjalannya episode drakor Dear Hyeri.

Baca Juga: 8 Perbedaan Joo Hye Ri dengan Joo Eun Ho di Drakor Dear Hyeri

Laily Setia Herieni Photo Verified Writer Laily Setia Herieni

Magic word is Not Yet

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Inaf Mei

Berita Terkini Lainnya