3 Bentuk Kepedulian Go Eun Ha pada Seo Ji Hwan di My Sweet Mobster 

Go Eun Ha membantu memulihkan nama baik Thirsty Deer

Lika-liku kehidupan Seo Ji Hwan (Um Tae Goo) sebagai mantan gangster menjadi sorotan dalam drama Korea My Sweet Mobster (2024). Masa lalu kelam tersebut membuatnya kerap disalahpahami sebagai orang jahat oleh masyarakat, salah satunya Go Eun Ha (Han Sun Hwa).

Bahkan, Eun Ha pernah menuduh Ji Hwan sebagai pelaku penganiayaan. Padahal kenyataannya Ji Hwan hendak menyelamatkan sang korban. Merasa bersalah karena telah salah tuduh, Eun Ha pun mulai memberikan beberapa perhatian pada Ji Hwan. Berikut tiga bentuk kepedulian Eun Ha pada Ji Hwan di My Sweet Mobster.

Baca Juga: 7 Bukti Seo Ji Hwan Peduli dengan Go Eun Ha di My Sweet Mobster

1. Menengok Ji Hwan di rumah sakit

3 Bentuk Kepedulian Go Eun Ha pada Seo Ji Hwan di My Sweet Mobster Han Sun Hwa dan Um Tae Goo di drakor My Sweet Mobster (instagram.com/jtbcdrama)

Akibat salah tuduh, Ji Hwan pun sempat marah pada Eun Ha. Mantan gangster itu tersinggung pada sikap Eun Ha yang mudah menghakimi orang lain hanya dari penampilannya. Padahal, kini Ji Hwan sudah beralih profesi menjadi CEO perusahaan Thirsty Deer.

Alhasil, Ji Hwan memperingati Eun Ha untuk menjaga jarak darinya sejauh 50 meter. Kocaknya, karena peringatan tersebut, saat Ji Hwan hendak terjatuh dari tangga, Eun Ha yang merasa harus jaga jarak pun tak jadi menolongnya. Ji Hwan yang hilang keseimbangan pun terjatuh hingga masuk rumah sakit. 

Takut lelaki itu terluka karena dirinya, Eun Ha pun menengok Ji Hwan. Ia membawakan satu dus susu kedelai. Tak disangka, Ji Hwan yang tak menyukai susu kedelai itu malah menghabiskannya, lho! 

2. Membantu membersihkan nama baik perusahaan Thirsty Deer

3 Bentuk Kepedulian Go Eun Ha pada Seo Ji Hwan di My Sweet Mobster still cuts drakor My Sweet Mobster (instagram.com/jtbcdrama)

Dalam acara Kids Food Festival, ada seorang ayah yang melarang keras anaknya memakan sosis dari merk Thirsty Deer karena karyawan perusahaan tersebut didominasi oleh mantan napi. Tersinggung, pihak Thirsty Deer pun tak bisa menahan emosi hingga mereka terlibat perkelahian. Melihat hal itu, Eun Ha berinisiatif untuk memisahkan mereka.

Adegan tersebut pun direkam oleh agensi yang menaungi Eun Ha. Siapakah Eun Ha hingga memiliki agensi? Ternyata, Eun Ha adalah content creator anak. Momen tersebut pun dimanfaatkan oleh agensinya untuk menampilkan sosok Eun Ha sebagai seorang pahlawan. Sedangkan, karyawan Thirsty Deer digambarkan sebagai pelaku penyerangan yang menindas seorang ayah.

Maka, evil editing pun digalakkan oleh pihak agensi pada content terbaru Eun Ha. Alhasil, perusahaan Thirsty Deer diboikot. Eun Ha yang tahu kejadian aslinya tentu ingin membantu membersihkan nama baik perusahaan tersebut. Demi menjalankan misinya, ia nekad mencuri rekaman asli acara Kids Food Festival dari agensinya. Lalu, ia memposting ulang video tersebut apa adanya hingga aksi pemboikotan pun mereda.

3. Menulis surat permintaan maaf pada Ji Hwan dalam bentuk tulisan tangan

3 Bentuk Kepedulian Go Eun Ha pada Seo Ji Hwan di My Sweet Mobster still cuts drakor My Sweet Mobster (instagram.com/jtbcdrama)

Meski aksi pemboikotan terhadap perusahaan Thirsty Deer sudah mereda, tapi rasa bersalah Eun Ha belum mereda. Bagaimanapun juga, kalau bukan demi menaikkan jumlah views content Eun Ha, agensinya tak akan menghalalkan segala cara hingga tega melalukan evil editing.

Untuk menenangkan hatinya yang masih merasa bersalah, Eun Ha pun menulis surat permintaan maaf untuk sang CEO, yakni Seo Ji Hwan. Membaca surat itu, Ji Hwan pun tersentuh, apalagi surat tersebut ditulis dalam bentuk tulisan tangan.

Tiga sikap Eun Hwa di atas merupakan bukti kepeduliannya pada Ji Hwan. Mendapat perhatian terus-menerus, Ji Hwan pun mulai jatuh hati pada Eun Ha. Akankah ada kemungkinan bagi keduanya untuk berlayar?

Baca Juga: 5 Dukungan Seo Ji Hwan untuk Go Eun Ha di Drakor My Sweet Mobster

Eneng Anita Photo Verified Writer Eneng Anita

Sastra

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ines Sela Melia

Berita Terkini Lainnya