5 Tips Persahabatan Cho Eun Kang dan Han Ba Da di Drakor Red Balloon

Bersahabat juga perlu batasan

Red Balloon adalah sebuah drama yang mengangkat isu perselingkuhan. Tak hanya itu, drakor ini juga membahas tentang sebuah persahabatan. Bak air susu dibalas air tuba, Cho Eun Kang (Seo Ji Hye) tega merebut suami Han Ba Da (Hong Soo Hyun).

Han Ba Da gak menyangka bahwa orang yang selama ini ia sayangi lebih dari suaminya sekalipun, tega melakukan tindakan tercela. Dari persahabatan antara Ba Da dan Eun Kang tentu saja bisa diambil hikmahnya jika tak ingin berakhir seperti mereka.

Ingin tahu hal-hal apa saja yang perlu diperhatikan agar persahabatan kamu gak seperti Ba Da dan Eun Kang di Red Balloon? Langsung simak di bawah ini, yuk!

Baca Juga: 6 Karakter Tukang Selingkuh di Red Balloon, Cho Eun Kang Gak Termasuk!

1. Tetap jalin silaturahmi ke keluarga sahabat

5 Tips Persahabatan Cho Eun Kang dan Han Ba Da di Drakor Red BalloonJo Eun San (Jung Yoo Min), Yang Ban Sook (Lee Bo Hee), dan Jo Dae Bong (Jung Bo Suk) di drakor Red Balloon (instagram.com/tvchosuninsta)

Jika label pertemanan sudah masuk ke tahap sahabat, tentu saja idealnya sudah memahami seluk beluk keluarganya, bahkan kenal dekat. Sesibuk apapun aktivitas, pasti akan berkunjung ke rumah sahabat. Entah seminggu sekali atau sebulan sekali itu pun sudah cukup.

Hal ini berbeda dengan Ba Da yang tak mengenali sama sekali keluarga Eun Kang karena kesibukannya dalam bekerja. Padahal dulunya Ba Da selalu menolong keluarga Eun Kang saat kesulitan. Hal ini pernah disinggung oleh ibu Ba Da ketika murka kepada Eun Kang.

2. Komunikasikan secara jujur apabila perlakuan sahabat bikin gak enak hati

5 Tips Persahabatan Cho Eun Kang dan Han Ba Da di Drakor Red BalloonCho Eun Kang (Seo Ji Hye) di drakor Red Balloon (instagram.com/tvchosuninsta)

Sejak Tae Gi (Sul Jung Hwan) menganggap bahwa Eun Kang di mata Ba Da hanya sekadar pesuruh bukan sahabat, Eun Kang pun tanpa sadar membenarkan apa yang dikatakan mantan pacarnya. Padahal, awalnya Eun Kang tak ada pemikiran seperti itu.

Ia lalu bermain dengan pikirannya dan mencocokkan kejadian apa yang telah dilakukan Ba Da pada dirinya selama menahun. Ditambah dengan orang terdekatnya pun setuju dengan perkataan Tae Gi. Sebenarnya, pikiran-pikiran liar Eun Kang bisa dicegah jika berbicara kepada Ba Da.

Mengungkapkan perasaannya secara jujur agar Ba Da pun mendengar isi hatinya. Seorang sahabat yang bijak tentu akan memahami perasaannya apalagi selama ini Eun Kang selalu membantu Ba Da di segala kondisi.

Baca Juga: 5 Pelajaran yang Dapat Dipetik dari Kisah Han Ba Da di Red Balloon

3. Berani berkata tidak

5 Tips Persahabatan Cho Eun Kang dan Han Ba Da di Drakor Red BalloonCho Eun Kang (Seo Ji Hye) di drakor Red Balloon (instagram.com/tvchosuninsta)

Eun Kang adalah tipe orang yang people pleasure. Merasa Ba Da selalu menolongnya, membuat Eun Kang bersedia kapanpun saat dimintai tolong. Ba Da menganggap seolah-olah Eun Kang gak punya kehidupan pribadi.

Seberjalannya episode, Eun Kang kelihatan kalau menolong Ba Da karena merasa gak enak. Ia sulit bilang tidak. Padahal, kalau tahap pertemanan berubah ke tingkat sahabat, tentu saja akan lebih lapang bilang tidak jika keberatan dimintai tolong. 

Seorang sahabat yang pengertian akan menerima jawaban apapun dari sahabatnya meski itu penolakan. Hal ini sebagai bentuk dari rasa menghargai keputusan.

4. Gak semuanya masalah pribadi diungkap

5 Tips Persahabatan Cho Eun Kang dan Han Ba Da di Drakor Red BalloonHan Ba Da (Hong Soo Hyun) di drakor Red Balloon (instagram.com/tvchosuninsta)

Jika melihat dari karakter, Ba Da merupakan orang yang mudah terbuka pada yang dipercayainya. Sedangkan Eun Kang adalah sosok tertutup, bahkan orang terdekatnya pun tak mengetahui persoalan kehidupannya.

Ba Da yang menganggap Eun Kang sebagai sahabat, membuat dirinya berani bicara apapun. Mulai dari apa yang tidak disukainya hingga masalah pribadi, Eun Kang sangat paham. Eun Kang yang tipe pendengar tentu saja ada kesempatan untuk masuk ke kehidupan Ba Da dan suaminya.

Tujuan sharing memang bikin lega biar gak stres. Namun, adakalanya diperhatikan kembali hal apa saja yang perlu dibagi. Jika urusan rumah tangga, sebaiknya ceritakan ke tenaga profesional, yakni psikolog pernikahan atau tokoh agama.

5. Memberi sesuatu yang selayaknya

5 Tips Persahabatan Cho Eun Kang dan Han Ba Da di Drakor Red BalloonHan Ba Da (Hong Soo Hyun) di drakor Red Balloon (instagram.com/tvchosuninsta)

Disebutkan bahwa Eun Kang dan Ba Da telah berteman dekat selama 20 tahun. Itu tandanya, bukan label teman lagi melainkan sahabat. Sahabat adalah seseorang yang spesial di hati. Oleh karena itu, apabila memberikan suatu hadiah, berikanlah yang terbaik.

Eun Kang diberi oleh cincin dari Ba Da. Ternyata cincin tersebut mulanya adalah untuk kliennya tapi batal. Eun Kang yang saat itu emosinya lagi gak stabil, tiba-tiba merenung dan selama berteman ia selalu diberi barang habis pakai oleh Ba Da.

Kemudian soal kencan buta, Ba Da justru tak memberitahu bahwa pria yang akan dikenalkan ke Eun Kang telah bercerai 10 tahun yang lalu dan sudah memiliki anak. Eun Kang pun teringat akan 5 tahun yang lalu, Ba Da justru mencarikan suami terbaik untuk temannya yang lain.

Jalin persahabatan memang susah-susah gampang. Intinya komunikasi dari hati ke hati membuat tali persahabatan langgeng bahkan sampai tua. Gak seperti Eun Kang dan Bada di Red Balloon yang sudah hancur.

Baca Juga: 12 Rekomendasi Drakor dari Pemeran Utama Red Balloon

Dyan Yudhistira Photo Verified Writer Dyan Yudhistira

IG: @dyanyudhis // Terima kasih sudah mau membaca. Semoga bahagia selalu. Aamiin..

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Diana Hasna

Berita Terkini Lainnya