7 Tantangan Berkesan Ryeo Un saat Bintangi Twinkling Watermelon

Salah satunya belajar bahasa isyarat dan bermain gitar

Twinkling Watermelon selalu menjadi topik hangat di kalangan penonton. Gak hanya itu, karakter Ha Eun Gyeol (Ryeo Un) juga turut masuk dalam trending topic di Twitter atau X. Siapa sangka, di balik itu semua, ternyata Ryeo Un berusaha secara maksimal demi mendalami perannya sebagai Ha Eun Gyeol.

Ditemui oleh beberapa media Korea Selatan, Ryeo Un mengungkapkan pengalamannya saat syuting di Twinkling Watermelon. Ingin tahu seperti apa usaha Ryeo Un? Langsung simak di bawah ini, yuk!

1. Ryeo Un akui sulit menahan air mata

7 Tantangan Berkesan Ryeo Un saat Bintangi Twinkling WatermelonHa Eun Gyeol (Ryeo Un) di drakor Twinkling Watermelon (instagram.com/tvn_drama)

Ryeo Un mengungkapkan pada Osen, bahwa dirinya dulu sulit untuk menangis apabila adegan tersebut diperlukan. Alhasil, ia pun harus terus syuting dan semua orang di lokasi syuting harus menunggu.

“Sebenarnya, dulu jika ada adegan penuh air mata dalam sebuah drama, aku akan khawatir saat syuting. Jika tidak bisa menangis, aku harus terus syuting dan semua orang harus menunggu,” ujar Ryeo Un dalam wawancara bersama Osen.

Begitu berakting di Twinkling Watermelon, aktor kelahiran 1998 ini justru mengakui sulit untuk menahan air mata. Bagi Ryeo Un, penulisan karakter yang digambarkan secara narasi sangat baik. Alhasil, memudahkannya untuk membenamkan diri di dalamnya. Hal ini yang menyebabkan Ryeo Un sangat sulit menahan air mata.

Ia juga mengingat adegan syuting bersama Choi Won Young yang memerankan ayahnya. Ryeo Un berterima kasih kepada aktor senior tersebut, karena selalu memberinya energi luar biasa.

"Ada adegan di mana sang ayah sedang berbicara dengan Ha Eun Gyeol di depan kantor polisi. Aku gak seharusnya menangis saat itu, tapi air mataku mengalir terus. Akhirnya, aku mendapat NG (Not Good) sebanyak tiga kali," kenang Ryeo Un.

Kemudian, Ryeo Un juga menambahkan saat syuting bersama Shin Eun Soo, ia begitu tenggelam dalam naskahnya hingga menangis.

"Ada bagian di mana Ha Eun Gyeol mengajarkan bahasa isyarat kepada Yoon Chung Ah. Saat itu, aku langsung menangis karena mengira dia (Yoon Chung Ah) adalah ibuku di dunia nyata. Aku begitu tenggelam dan menangis selama latihan. Mataku sembab keesokan harinya," tutur Ryeo Un pada Spotv News.

2. Pernah nyeri otot saat berlatih main gitar

7 Tantangan Berkesan Ryeo Un saat Bintangi Twinkling WatermelonHa Eun Gyeol (Ryeo Un) di drakor Twinkling Watermelon (instagram.com/lucky_company)

Ada adegan di mana Ha Eun Gyeol (Ryeo Un) mengambil gitarnya sendiri dan memainkan "Flight of the Bumblebee" milik Nikolai Rimsky-Korsakov di Twinkling Watermelon yang sangat menarik perhatian. Ternyata, Ryeo Un mengalami kesulitan untuk memainkan selingan orkestra tersebut, loh.

"Aku menumbuhkan kuku, agar sesuai dengan konsep Ha Eun Gyeol. Namun, semuanya patah saat memainkan 'Flight of the Bumblebee'," ujar Ryeo Un pada Star News.

Meski, Ryeo Un mengaku, bahwa ayahnya juga dulu juga merupakan seorang gitaris, vokalis, dan pencipta lagu saat usia 20-an. Namun, Ryeo Un mengaku tetap harus belajar bermain gitar, demi perannya di Twinkling Watermelon. Bahkan, ia sampai mengalami nyeri otot.

"Aku juga merasakan nyeri otot di lengan bawahku. Namun, saat itu aku merasa tertarik pada gitar dan belajar lebih banyak ketika punya waktu luang," ungkapnya pada Star News.

Ryeo Un juga mengenang masa-masa saat mengambil kelas gitar karena perannya ini. Saat itu ia mengalami banyak tekanan. Meski begitu, aksi Ryeo Un saat sebagai gitaris sungguh mencuri atensi penonton.

"Jika aku belajar gitar langkah demi langkah dari awal, tentunya akan berbeda," kenangnya. 

3. Serangga sempat masuk ke mulut Ryeo Un saat adegan ciuman dengan karakter On Eun Yu (Seol In Ah)

7 Tantangan Berkesan Ryeo Un saat Bintangi Twinkling WatermelonHa Eun Gyeol (Ryeo Un) dan On Eun Yu (Seol In Ah) di drakor Twinkling Watermelon (instagram.com/tvn_drama)

Ryeo Un juga mengenang adegan romantis yang kuat saat mencium lawan mainnya, Seol In Ah di Twinkling Watermelon. Dilansir MT Star News, ia mengungkapkan bahwa lawan mainnya tersebut sangat perhatian dan menerima semua leluconnya.

"Aku benar-benar merekamnya dengan pikiran seorang anak berusia 18 tahun. Aku mendekati karakter On Eun Yu dengan naluri dan kegembiraan cinta pertama," ujar Ryeo Un.

Kemudian, Ryeo Un juga membagikan kisah lucu saat syuting adegan ciuman dengan Seol In Ah saat malam hari di sebuah pedesaan. Kala itu, menurutnya hanya ada lampu jalan saja, sehingga ada banyak serangga yang mengerumuninya, saat syuting adegan tersebut.

"Saat itu, hanya ada lampu jalan dengan bangku dan tiang lampu. Jadi, puluhan serangga berkerumun di sekitarku. Serangga-serangga itu juga masuk ke mulutku. Alhasil, aku kesulitan saat mengucapkan dialog dan mendapat banyak masalah. Namun, hasilnya bagus karena aku bekerja keras (untuk adegan tersebut)," kenangya.

Baca Juga: 6 Kemiripan Karakter Ryeo Un di Twinkling Watermelon dan 18 Again

4. Belajar bahasa isyarat sekitar 2-3 bulan

7 Tantangan Berkesan Ryeo Un saat Bintangi Twinkling WatermelonHa Eun Gyeol (Ryeo Un) di drakor Twinkling Watermelon (instagram.com/tvn_drama)

Untuk pertama kalinya, Ryeo Un mendapatkan peran yang harus bisa melakukan bahasa isyarat. Usaha Ryeo Un pun gak main-main. Diungkap melalui Newsen, Ryeo Un harus benar-benar menganggap, bahwa bahasa isyarat adalah bahasa yang digunakannya sehari-hari.

"Aku berlatih bahasa isyarat dan gitar selama sekitar 2-3 bulan. Dalam bahasa isyarat, peranku ini tumbuh sebagai CODA, sehingga aku menganggap bahasa tersebut adalah bahasa sehari-hari," ujarnya seperti dilansir Newsen.

Kemudian, melalui Spotv News, Ryeo Un mengatakan bahwa dirinya juga harus berhati-hati dalam melakukan bahasa isyarat. Sebab, ada penonton yang juga merupakan tunarungu.

"Jika Ha Eun Gyeol tidak bisa berbicara bahasa isyarat dengan baik, tentunya akan menjadi kerugian besar bagi keseluruhannya. Khususnya, adegan emosional. Aku harus banyak berlatih karena tidak bisa mengikuti bagian-bagian yang penuh emosional, meskipun kata-kata (yang harus diungkapkan) cepat," ungkap Ryeo Un.

5. Menganalisis karakter Ha Eun Gyeol di masa lalu dan sekarang

7 Tantangan Berkesan Ryeo Un saat Bintangi Twinkling WatermelonHa Eun Gyeol (Ryeo Un) di drakor Twinkling Watermelon (instagram.com/lucky_company)

Untuk mendalami perannya sebagai Ha Eun Gyeol, Ryeo Un harus menganalisis karakter yang ia perankan. Ryeo Un pun mengaku kepada Newsen, jika ia sama sekali gak menemukan kesulitan saat membedakan Ha Eun Gyeol di masa lalu dan sekarang.

"Aku bertanya-tanya, bagaimana menganalisis karakter dan bagaimana membedakan Ha Eun Gyeol di masa lalu dan sekarang? Ketika aku ke tahun 1995, aktingku terlihat menyenangkan. Aku pikir bisa fokus pada emosi karakter, hubungan, dan situasi dengan membiarkannya mengalir secara alami," kenang Ryeo Un pada Newsen.

6. Cara Ryeo Un membangun chemistry dengan lawan mainnya

7 Tantangan Berkesan Ryeo Un saat Bintangi Twinkling Watermelonstill cut drakor Twinkling Watermelon (Dok. tvn Drama/Twinkling Watermelon)

Ryeo Un juga mengungkapkan chemistry-nya dengan Choi Hyun Wook yang memerankan versi muda ayahnya. Di kehidupan nyata, Ryeo Un berusia lebih tua dari Choi Hyun Wook. Alhasil, ia mengaku cukup sulit mendekatkan diri dengan Choi Hyun Wook. Meski begitu, dalam waktu yang singkat keduanya bisa saling bersinergi dengan baik di lokasi syuting.

"Sulit untuk mendekati Choi Hyun Wook, karena ini adalah pertama kalinya aku bekerja dengannya. Untungnya, dia mendekatiku terlebih dahulu. Kamu pun menjadi sangat dekat dalam waktu singkat, sehingga ada sinergi yang baik di lokasi syuting." kenangnya kepada My Daily.

Selain itu, Ryeo Un juga mengungkapkan bagaimana membangun chemistry dengan rekan-rekan lainnya di band Watermelon Sugar. Ia mengungkapkan, jika mereka saling mengucapkan "fighting" untuk menyemangatkan dan bersenang-senang, seolah-olah itu adalah suatu hal yang nyata.

"Saat kami syuting adegan band bersama, kami saling bertukar kata seperti, 'ayo bersenang-senang seolah ini nyata'. Sebab, syuting tidak berlangsung hanya untuk satu kali pengambilan, kami saling mengucap 'fighting', saat kami semua lelah," ungkapnya pada Herarld Pop.

7. Ada adegan yang membuatnya sulit untuk berhenti tertawa

7 Tantangan Berkesan Ryeo Un saat Bintangi Twinkling WatermelonHa Yi Chan (Choi Hyun Wook) dan Ha Eun Gyeol (Ryeo Un) di drakor Twinkling Watermelon (instagram.com/tvn_drama)

Ryeo Un mengungkapkan kisah di balik layar, tentang bagaimana dia tidak bisa berhenti tertawa saat syuting bersama Choi Hyun Wook.

"Ada adegan di mana aku tidur dengan posisi yang sama dengan Choi Hyun Wook saat berhadapan. Dia mendengkur dengan sangat realistis bahkan sutradara kamera, termasuk saya sendiri pun tertawa," ujar Ryeo Un kepada Newsen.

Ryeo Un juga mengaku, jika adegan itu bahkan sampai harus mendapat NG sebanyak 10 kali. Meski harus di-take berulang kali, tapi sutradara dan para staf di lokasi syuting dapat mengakhirinya dengan tawa riang.

"Ada lebih dari sepuluh NG saat itu. Namun, sutradara dan staf mengakhirinya dengan riang," lanjutnya pada Newsen.

Kesungguhan Ryeo Un dalam memerankan karakter Ha Eun Gyeol sangat mencuri atensi penonton. Ia pun mendapat julukan dari fans Twinkling Watermelon sebagai "tulang punggung drama". Ternyata, usahanya untuk memerankan karakter Ha Eun Gyeol pun gak main-main, ya!

Baca Juga: 12 Potret Bromance Ryeo Un dan Choi Hyun Wook di Twinkling Watermelon

Dyan Yudhistira Photo Verified Writer Dyan Yudhistira

IG: @dyanyudhis // Terima kasih sudah mau membaca. Semoga bahagia selalu. Aamiin..

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ines Sela Melia

Berita Terkini Lainnya