7 Fakta Shin Jae Ha, Sosok Scene Stealer di Crash Course in Romance

Shin Jae Ha juga dikabarkan akan membintangi Taxi Driver 2

Shin Jae Ha merupakan salah satu aktor yang cukup laris manis di tahun 2023. Kini, ia sedang tampil di drama Crash Course in Romance sebagai Ji Dong Hui, asisten Chi Yeol (Jung Kyung Ho). Selain itu, ia juga dikabarkan akan bergabung di Taxi Driver 2 memerankan karakter On Ha Joon, pegawai baru Taxi Rainbow dengan kepribadian cerah dan ceria.

Namun, kemunculannya dalam dua drama ini justru membuat netizen curiga, jika nantinya ia adalah sosok villain sungguhan. Sebab, karakter di sinopsisnya pun digambarkan sangat sempurna, apalagi ditambah penjiwaan Shin Jae Ha dalam berakting yang memainkan perannya dengan apik. Yuk, kenalan lebih lanjut dengan sosok aktor yang juga jadi scene stealer di Crash Course in Romance ini.

1. Biodata

7 Fakta Shin Jae Ha, Sosok Scene Stealer di Crash Course in RomanceShin Jae Ha (instagram.com/shin_jae_ha)

Shin Jae Ha lahir pada 2 April 1993 di Provinsi Gyeonggi tepatnya Kota Suwon. Usia Koreanya kini adalah 30 tahun. Ia mempunyai saudara perempuan.

Cowok dengan tinggi 178 cm ini ternyata bergolongan darah A Rhesus (-), lho! Golongan darah dengan rhesus ini sangat langka dan tak dapat menerima donor dari rhesus yang berlainan. Cowok Aries ini pun rajin donor darah sebagai bentuk kepedulian.

Shin Jae Ha merupakan alumni dari Universitas Dankook jurusan Teater dan Film. Sebelum menjadi mahasiswa, ia merupakan siswa dari Hanlim Arts School dari Departemen Musik. Lulus pada tahun 2012, ia berbarengan dengan Joo Jin Woo, peserta Produce 101 musim kedua.

2. Keahlian yang dimiliki, kepribadian, hobi, dan tipe cewek idaman

7 Fakta Shin Jae Ha, Sosok Scene Stealer di Crash Course in RomanceShin Jae Ha saat jadi bintang tamu di KBS Cool FM (youtube.com/KBS CoolFM)

Selain berakting, Shin Jae Ha pandai bernyanyi, lho. Hal ini dibuktikan saat menjadi bintang tamu KBS Cool FM pada 2019 lalu. Saat itu ia menampilkan kemampuannya dalam bernyanyi dengan teman duetnya, yakni Jung Eun Ji. Sebelumnya mereka juga pernah tampil bersama di drama Cheer Up (2015).

Selain itu, Shin Jae Ha sendiri diketahui gemar melakukan aktivitas yang melibatkan fisik, seperti golf, anggar, dan seluncur es. Bercita-cita jadi pemain hoki es dari SD, ia pun sempat mewujudkan mimpinya sebelum cedera. Hal ini pernah disinggungnya melalui Ize (2014).

Shin Jae Ha pun mengaku, bahwa dirinya adalah tipe introver yang sangat pendiam. Di masa lalunya, ia cenderung tidak keluar malam dan tidak ikut, jika diajak minum oleh rekan-rekannya. Namun, karena keinginannya menjadi aktor, ia mengubah kepribadiannya untuk terus berbicara dengan teman-temannya.

Nah, untuk tipe perempuan ideal, Shin Jae Ha juga pernah mengungkapkannya lewat program BNT News (2016), nih. Kala itu, Shin Jae Ha mengatakan jika dirinya menyukai perempuan berwajah bulat dan punya selera humor baik.

3. Agensi

7 Fakta Shin Jae Ha, Sosok Scene Stealer di Crash Course in RomanceShin Jae Ha (instagram.com/jwidecompany)

Shin Jae Ha kini bernaung di agensi J Wide Company. Ia berada di "satu atap" dengan Lee Sang Yoon, Kim So Yeon, Lee Chung Ah, Lee Won Seok, Lee Bo Young, dan masih banyak lagi.

Debut pada tahun 2014, dulunya Shin Jae Ha bukan bagian dari J Wide Company. Ia  debut di bawah naungan agensi In Next Trend. Hal ini pernah diungkapkannya dalam program Etnews (2016).

Baca Juga: 12 Drakor Shin Jae Ha, Akting Bareng Jung Kyung Ho

4. Penampilan di drama dan film

7 Fakta Shin Jae Ha, Sosok Scene Stealer di Crash Course in RomanceShin Jae Ha (instagram.com/jwidecompany)

Film:

  • Futureless Things (2014)
  • Set Me Free (2014)

Drama Korea:

  • Secret Love (Drama Cube, 2014)
  • Pinocchio (SBS, 2014-2015)
  • Forever Young (Vietnam Television, 2014-2015)
  • Remember You (KBS2, 2015)
  • Cheer Up (KBS2, 2015)
  • Remember - War of Son (SBS, 2015-206)
  • Mystery Freshman (SBS, 2015)
  • Memory (tvN, 2016)
  • Page Turner (KBS2, 2016)
  • Wanted (SBS, 2016)
  • While You Were Sleeping (SBS, 2017)
  • Prison Playbook (tvN, 2017-2018)
  • Modul Love (tvN, 2017-2018)
  • A Poem a Day (tvN, 2018)
  • The Ghost Detective (KBS2, 2018)
  • Hymn of Death (SBS, 2018)
  • Welcome 2 Life (MBC, 2019)
  • VIP (SBS, 2019)
  • My Unfamiliar Family (tvN, 2020)
  • Crash Course in Romance (tvN, 2023)
  • Taxi Driver 2 (SBS, 2023)

Web drama:

  • Girl's Love Story (SBS Plus, 2015)
  • Gogh, The Starry Night (SBS, 2016)
  • Traces of the Hand (SBS Plus, 2017) 

5. Penampilan di video musik dan iklan

7 Fakta Shin Jae Ha, Sosok Scene Stealer di Crash Course in RomanceShin Jae Ha saat jadi bintang MV di lagu Buzz berjudul "The Love" (youtube.com/Stone Music Entertainment)

Gak hanya tampil di drama dan film, Shin Jae Ha juga pernah didapuk sebagai bintang video musik, lho. Ia pernah tampil dalam MV Kei G untuk lagu "Right Here" dan Buzz dengan "The Love".

Sementara itu, untuk iklan sendiri Samsung menggaet dirinya pada tahun 2013. Dalam iklan tersebut, Shin Jae Ha menampilkan suara tenornya dalam bernyanyi dengan menggunakan seragam sekolah.

6. Prestasi

7 Fakta Shin Jae Ha, Sosok Scene Stealer di Crash Course in RomanceShin Jae Ha (post.naver.com/제이와이드컴퍼니)

Dikutip iconsumer, Shin Jae Ha memenangkan penghargaan Star of Tomorrow di Korea Brand Awards pada tahun 2016. Hal ini berkat penampilan terbaiknya di Forever Young (2014), drama hasil kerja sama CJ E&M dan VTV milik pemerintah Vietnam. Ia menempati posisi pertama di antara drama lokal di zona waktu yang sama di Vietnam.

Selain itu, pada tahun 2017 ia kembali meraih penghargaan sebagai aktor terbaik dalam acara Festival Film Festival Web Seoul. Saat itu Shin Jae Ha tampil sebagai pemeran utama di web drama Traces of the Hand yang diadaptasi dari webtun.

7. Pengalaman dan harapan selama berkarier di dunia akting

7 Fakta Shin Jae Ha, Sosok Scene Stealer di Crash Course in RomanceShin Jae Ha (post.naver.com/제이와이드컴퍼니)

Ingin menjadi aktor, impiannya ini ternyata ditentang oleh ayahnya. Untuk membuat hati ayahnya luluh, Shin Jae Ha pun berusaha keras, agar meraih peringkat nasional semasa sekolah. Hingga akhirnya, sang ayah pun terkesima melihat ia berakting di film Futureless Thing (2014). Hal ini pernah disinggung saat wawancara dengan Top Starnews (2017).

Melalui BNT News (2016), Shin Jae Ha mengungkapkan harapannya untuk bisa bekerja sama dengan Park Bo Gum. Sebab, mereka memiliki banyak kesamaan, mulai dari usia, agama, hingga jurusan kuliah. Untuk aktrisnya, Shin Jae Ha berharap bisa satu layar dengan Moon Chae Won dan Park Bo Young. Selain itu, Shin Jae Ha juga berharap suatu saat nanti bisa bermain drama sageuk, seperti Sungkyunkwan Scandal.

Ada pengalaman aktingnya yang membuat ia terkenang, yakni saat berperan di drama Pinocchio (2014-2015). Kala itu, tangannya pernah sobek saat adegan berteriak dan menghancurkan kamera. Kemudian di drama Page Turner (2016), ia bekerja keras untuk membuat kukunya berdarah dalam adegan memainkan piano dengan cepat dan keras.

Nah, sekarang sudah kenal dengan Shin Jae Ha, bukan? Kamu juga bisa mengunjungi dan mengikuti Instagram pribadinya, yakni @shin_jae_ha dan Facebook (shinjaeha0402) untuk mengetahui keseharian sang aktor.

Baca Juga: 9 Fakta Peran Shin Jae Ha, Gabung Geng Pelangi di KDrama Taxi Driver 2

Dyan Yudhistira Photo Verified Writer Dyan Yudhistira

IG: @dyanyudhis // Terima kasih sudah mau membaca. Semoga bahagia selalu. Aamiin..

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ines Sela Melia

Berita Terkini Lainnya