Alasan Lee Mi Hyun Overprotektif pada Kim Bong Seok di Drakor Moving

Ia tak ingin anaknya terjadi sesuatu

Moving adalah drakor yang kisahnya penuh dengan orang-orang berkekuatan super dan bisa diturunkan kepada generasi selanjutnya. Tentu saja, hal ini membuat para orangtua was-was jika nantinya bahaya akan datang kepada anak-anak mereka. Ada salah satu karakter orangtua yang menarik perhatian, yakni Lee Mi Hyun (Han Hyo Joo).

Ia digambarkan sebagai seorang ibu yang overprotektif kepada putranya, Kim Bong Seok (Lee Jeong Ha). Sekilas emang agak sedikit buruk dengan pola asuh Lee Mi Hyun. Namun, hal ini tentu saja ada maksud kenapa ia begitu protektif kepada putra semata wayangnya. Lantas, apa sih alasannya? Yuk, langsung simak alasan di bawah ini!

Peringatan: Artikel ini mengandung spoiler

Baca Juga: 9 Drama Fantasi yang Tayang di Paruh Kedua 2023, Moving Paling Dinanti

1. Kurangnya kehadiran sang suami

Alasan Lee Mi Hyun Overprotektif pada Kim Bong Seok di Drakor MovingLee Mi Hyun (Han Hyo Joo) di drakor Moving (Dok. Disney Plus Korea/Moving)

Merawat dan mendidik anak akan berjalan dengan lancar jika adanya kehadiran suami dan istri. Dengan begitu keduanya bisa saling melengkapi dan menjalankan perannya masing-masing. Jika salah satu keduanya gak ada, maka pihak yang ditinggali akan merasa berat dalam merawat sang anak.

Hal tersebut pun dialami oleh Lee Mi Hyun. Ia mengasuh Kim Bong Seok seorang diri tanpa ada siapa pun yang membantu dirinya. Hingga episode tujuh belum dijelaskan ke mana suaminya, Kim Doo Shik (Jo In Sung).

2. Ia tidak tahu bagaimana cara mengontrol kemampuan super sang anak

Alasan Lee Mi Hyun Overprotektif pada Kim Bong Seok di Drakor MovingLee Mi Hyun (Han Hyo Joo) di drakor Moving (Dok. Disney Plus Korea/Moving)

Kemampuan Kim Bong Seok yang bisa terbang ini ternyata berasal dari sang ayah. Berhubung Lee Mi Hyun sama sekali tak mengerti bagaimana cara mengontrol kemampuan sang anak, ia pun menggunakan logikanya yang mana jika menambah berat maka sang anak gak akan melayang.

Akhirnya, Lee Mi Hyun sering memberi makan yang banyak pada sang anak. Selain itu, ia menambahkan alat pemberat ke dalam tas Kim Bong Seok. Kemudian, Kim Bong Seok juga disuruh minum air dalam takaran yang banyak.

Berat badan Kim Bong Seok selalu saja dipantau. Apabila berat badan naik, maka Lee Mi Hyun menambah porsi makanan sang anak. Akibat porsi makan yang begitu banyak, Kim Bong Seok pun selalu saja datang terlambat dan sering mendapat hukuman.

3. Ia khawatir jika anaknya bisa membahayakan orang lain

Alasan Lee Mi Hyun Overprotektif pada Kim Bong Seok di Drakor MovingLee Mi Hyun (Han Hyo Joo) dan Kim Bong Seok (Lee Jung Ha) di drakor Moving (Dok. Disney Plus Korea/Moving)

Kejadian Kim Bong Seok saat masih SD mungkin masih membekas dalam ingatannya. Saat itu, Kim Bong Seok terbang bak manusia petir saat turun dari besi panjat. Hal ini sebelumnya, ia begitu kagum melihat temannya yang terbang mendapat tepuk tangan meriah.

Siapa sangka, tingkah Kim Bong Seok ini ditiru oleh temannya dan mengakibatkan luka parah. Sejak itu, Lee Mi Hyun mengingatkan kepada Kim Bong Seok agar selalu hati-hati untuk tak menunjukkan kemampuan supernya. Lee Mi Hyun gak mau orang lain berada dalam bahaya karena ulah anaknya.

Baca Juga: 9 Perbedaan Drama Moving vs. Webtoon-nya, Ada Karakter Baru!

4. Ia takut jika sang anak nantinya dalam bahaya

Alasan Lee Mi Hyun Overprotektif pada Kim Bong Seok di Drakor MovingLee Mi Hyun (Han Hyo Joo) di drakor Moving (instagram.com/hanhyojoo222)

Lee Mi Hyun selalu mengingatkan agar Kim Bong Seok selalu menghidupkan ponselnya biar memudahkan komunikasi. Apalagi Lee Mi Hyun semakin was-was saat berita pembunuhan akhir-akhir ini terjadi. Berkaca dari agen-agen sebelumnya yang dibunuh oleh Frank (Ryoo Seung Bum), mereka merahasiakan identitas keluarga besarnya.

Pernah suatu kali Frank datang ke kedai Lee Mi Hyun. Pas kebetulan Kim Bong Seok datang. Ia tak melihat isi pesan dari sang ibu karena ponselnya mati. Begitu sampai, Lee Mi Hyun menyambut Kim Bong Seok sebagai orang lain. Sayangnya, Kim Bong Seok keceplosan dan mengatakan bahwa ia tinggal di kedai itu.

Lee Mi Hyun sudah pasang senjata. Untungnya, operasi tersebut ditunda. Frank pun pergi. Lee Mi Hyun marah besar karena anaknya tak membaca pesan. Ditanya kenapa, Lee Mi Hyun tak dapat menjawab.

Lee Mi Hyun adalah sosok ibu yang tangguh. Berbagai cobaan pun ia hadapi dengan sendirinya. Mampukah ia melindungi sang anak dari musuh-musuhnya? Saksikan terus drakor Moving hanya di Disney Plus Hotstar.

Baca Juga: 3 Plot Besar Drakor Moving Episode 1-7 yang Beda dari Webtoon Aslinya

Dyan Yudhistira Photo Verified Writer Dyan Yudhistira

IG: @dyanyudhis // Terima kasih sudah mau membaca. Semoga bahagia selalu. Aamiin..

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Diana Hasna

Berita Terkini Lainnya