3 Alasan Choi Jae Jin Gak Punya Power dalam Keluarga Bitter Sweet Hell

Belum pantas jadi kepala rumah tangga, nih

Menjadi kepala rumah tangga bukanlah tugas yang mudah untuk seorang pria. Bukan hanya tentang memberi materi tetapi bagaimana cara pria tersebut memimpin dalam sebuah keluarga. Salah satu contoh kepala keluarga dalam Bitter Sweet Hell adalah Choi Jae Jin (Kim Nam Hee).

Sekilas, kehidupan Choi Jae Jin adalah sempurna di mata publik. Ia dikenal sebagai dokter bedah. Ia adalah anak dari seorang jaksa, Choi Go Myeon (Kwon Hae Hyo) dan penulis novel terkenal, Hong Sa Gang (Lee Hye Young). Ia pun memiliki istri psikolog terkenal, No Yeong Won (Kim Hee Seon) dan anak berprestasi, Choi Do Hyun (Jae Chan).

Seberjalannya episode, ia sebagai suami dan ayah seperti tidak punya kekuatan untuk memimpin keluarganya. Ia terlihat lemah dan tak punya pendirian. Lantas, apa yang menyebabkan Choi Jae Jin belum pantas menjadi kepala rumah tangga? Langsung simak di bawah ini, yuk!

Baca Juga: 3 Laki-laki Korban Manipulasi Lee Se Na di Drakor Bitter Sweet Hell

1. Hubungan antara dirinya dan sang ayah tak begitu dekat

3 Alasan Choi Jae Jin Gak Punya Power dalam Keluarga Bitter Sweet HellChoi Jae Jin (Kim Nam Hee) di drakor Sweet Bitter Hell (instagram.com/mbcdrama_now)

Hong Sa Gang sengaja menjauhkan Choi Go Myeon dari Choi Jae Jin. Hal ini karena ia murka atas perilaku suaminya yang telah berselingkuh. Diketahui, Choi Jae Jin adalah anak dari hubungan gelap antara sang suami dan sekretarisnya.

Saat itu Choi Go Myeon menyarankan untuk bercerai, namun Hong Sa Gang tak setuju. Ia tetap mempertahankan keluarganya agar tetap utuh. Menurutnya, apabila ia cerai maka akan mencoreng nama baik keluarga.

Satu-satunya cara yang dilakukan oleh Hong Sa Gang adalah membuat Choi Jae Jin jauh dari sang suami meski sering bertemu. Setiap Choi Jae Jin kecil bermain dengan ayahnya, Hong Sa Gang langsung membawanya pergi. Ia tak ingin suaminya terlalu dekat dengan Choi Jae Jin.

Apa yang telah dialami Choi Jae Jin ternyata memberi pengaruh ketika tumbuh menjadi dewasa. Ia tak mempunyai jiwa kepemimpinan seperti pria pada umumnya. Ia juga susah memberi pendapat.

2. Kehidupannya diatur oleh Hong Sa Gang

3 Alasan Choi Jae Jin Gak Punya Power dalam Keluarga Bitter Sweet HellChoi Jae Jin (Kim Nam Hee) dan Hong Sa Gang (Lee Hye Young) di drakor Sweet Bitter Hell (instagram.com/mbcdrama_now)

Hong Sa Gang berusaha mengatur kehidupan Choi Jae Jin meski bukan anak kandungnya. Perempuan tersebut tak ingin jika Choi Jae Jin mengikuti jejak sang suami yang berselingkuh. Mulai dari makan, pendidikan, bahkan percintaan, Hong Sa Gang yang memegang kendali.

Dalam hal ini, Choi Jae Jin bertahun-tahun mengikuti perkataan ibunya. Ia pun menjadi sosok yang gak bisa memberikan pendapat. Ia sadar karena dirinya telah dianggap anak oleh Hong Sa Gang. Sebagai rasa terima kasih, ia seperti tak punya hak untuk menolak.

Menahan rasa sampai bertahun-tahun, akhirnya Choi Jae Jin meluapkan emosinya. Ia muak dengan perlakuan Hong Sa Gang yang selama ini kehidupannya disetir. Ia pun meminta maaf kepada No Yeong Won karena pernikahan yang selama ini dijalankan bukan atas kemauan sendiri melainkan sang ibu.

Baca Juga: 7 Bukti Choi Jae Jin Miliki Karakter Red Flag di Bitter Sweet Hell

3. Dikelilingi oleh orang-orang toksik

3 Alasan Choi Jae Jin Gak Punya Power dalam Keluarga Bitter Sweet HellChoi Jae Jin (Kim Nam Hee) di drakor Sweet Bitter Hell (instagram.com/mbcdrama_now)

Tak punya panutan di dalam rumah, Choi Jae Jin malah dikelilingi orang-orang toksik di luar rumah. Lee Se Na (Yeon Woo), Moon Tae Oh (Jung Gun Joo), dan Oh Ji Eun (Shin So Yul) adalah orang luar yang dekat dengan Choi Jae Jin. Bukan nasihat bagus yang diperoleh Choi Jae Jin, tetapi mereka memberi perintah untuk menjauhi keluarganya.

Choi Jae Jin yang saat itu pikirannya lagi kalut tentu saja menuruti nasihat mereka. Ia menjadi bebas dari belenggu keluarganya sendiri. Ia beranggapan bahwa bersama mereka bisa menjadi diri sendiri.

Tak disangka, keluarga yang telah dibentuk olehnya selama belasan tahun, mulai retak akibat tingkahnya. Dalam hal ini, Choi Jae Jin memang belum siap berumah tangga. Ia masih meninggalkan luka batin akibat perlakuan Hong Sa Gang. Menjelang akhir episode, bagaimanakah cara ia melindungi keluarganya? Temukan jawabannya di Bitter Sweet Hell.

Baca Juga: 10 Cobaan Hidup Noh Young Won di Bitter Sweet Hell, Menguji Mental

Dyan Yudhistira Photo Verified Writer Dyan Yudhistira

www.instagram.com/dyanyudhis

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Diana Hasna

Berita Terkini Lainnya