Nasib Akhir 7 Karakter Penting di Drakor Bloodhounds, Banyak Korban?

Gun Woo dan Woo Jin berhasil menumpas kejahatan

Bloodhounds merupakan salah satu drakor orisinal Netflix yang tayang pada tahun ini. Drakor yang dibintangi oleh Woo Do Hwan dan Lee Sang Yi tersebut telah hadir pada 9 Juni 2023. Seluruh episode Bloodhounds yang berjumlah delapan tersebut telah dirilis dalam waktu yang bersamaan. 

Diceritakan bahwa dua petinju muda yaitu Gun Woo (Woo Do Hwan) dan Woo Jin (Lee Sang Yi) bersatu untuk mengejar rentenir kejam bernama Kim Myeong Gil (Park Sung Woong. Bukan hanya berdua, mereka juga dibantu banyak orang. Berikut ini adalah nasib akhir tujuh karakter penting dalam drakor Bloodhounds termasuk antagonisnya.

Perhatian, artikel ini mengandung spoiler!

Baca Juga: Buntut Kasus DUI, Netflix Ungkap Nasib Kim Sae Ron di Bloodhounds

1. Sumber masalah di drakor ini, Kim Myeong Gil akhirnya bisa ditangkap polisi. Ia telah melakukan banyak tindakan kriminal yang merugikan

Nasib Akhir 7 Karakter Penting di Drakor Bloodhounds, Banyak Korban?cuplikan Park Sung Woong di drakor Bloodhounds (instagram.com/netflixkcontent)

2. Kim Gun Woo bisa bersatu kembali dengan ibunya tercinta. Dirinya juga akan kembali menggeluti dunia tinju setelah semua masalah itu

Nasib Akhir 7 Karakter Penting di Drakor Bloodhounds, Banyak Korban?cuplikan Woo Do Hwan di drakor Bloodhounds (instagram.com/netflixkcontent)

3. Hong Woo Jin pun demikian. Ia tetap bersama Gun Woo dan akan bersama-sama untuk menyiapkan pertandingan mereka selanjutnya

Nasib Akhir 7 Karakter Penting di Drakor Bloodhounds, Banyak Korban?cuplikan Lee Sang Yi di drakor Bloodhounds (instagram.com/netflixkr)

Baca Juga: 10 Sikap Positif Kim Gun Woo di Drakor Bloodhounds, Petinju Berakhlak

4. Choi Tae Ho (Heo Jun Ho) tak dapat diselamatkan. Ia terbunuh di tangan Kim Myeong Gil yang dulu adalah karyawan di perushaannya

Nasib Akhir 7 Karakter Penting di Drakor Bloodhounds, Banyak Korban?cuplikan Heo Jun Ho di drakor Bloodhounds (instagram.com/netflixkcontent)

5. Hwang Yang Jung (Lee Hae Young) juga menjadi korban kekejaman Kim Myeong Gil. Meski berusaha bertahan, tetapi nyawanya tak terselamatkan

Nasib Akhir 7 Karakter Penting di Drakor Bloodhounds, Banyak Korban?cuplikan Lee Hae Young di drakor Bloodhounds (instagram.com/netflixkr)

6. Lee Du Yeong (Ryu Soo Young) pun tewas di tangan Kim Myeong Gil. Padahal ia sebentar lagi akan menjadi ayah dari putri pertamanya

Nasib Akhir 7 Karakter Penting di Drakor Bloodhounds, Banyak Korban?cuplikan Ryu Soo Young di drakor Bloodhounds (instagram.com/netflixkr)

7. Bisa bernapas lega, Hong Min Beom (Choi Siwon) berencana membuat rumah sakit dengan harta Choi Tae Ho yang dicuri oleh Kim Myeong Gil

Nasib Akhir 7 Karakter Penting di Drakor Bloodhounds, Banyak Korban?cuplikan Choi Siwon Super Junior di drakor Bloodhounds (instagram.com/netflixkcontent)

Sementara itu, Kim Sae Ron yang terkena kasus DUI juga hadir di drakor ini. Mengingat perannya sebagai Kim Hyeon Ju cukup penting, sulit untuk menghilangkannya dari cerita seperti yang telah dikonfirmasi pihak Netflix. Ia pun berakhir pergi ke Roma setelah Choi Tae Ho tewas. Kamu sendiri puas dengan ending Bloodhounds gak, nih?

Baca Juga: 5 Pesan Berharga dari Drakor Bloodhounds, Erat dengan Realitas!

Dwi Nantari Photo Verified Writer Dwi Nantari

Halo!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Diana Hasna

Berita Terkini Lainnya