7 Fakta Drakor Gwigoong, Sungjae BTOB Adu Akting Bareng Bona WJSN

Usung genre romantis-komedi dengan latar zaman kerajaan

Kim Ji Yeon alias Bona WJSN akan berperan di drakor berlatar zaman kerajaan lagi. Ia terakhir kali membintangi drakor bergenre sageuk pada pertengahan tahun 2023 lalu lewat drakor Joseon Attorney : A Morality. Drakor sageuk terbaru yang dibintangi Bona adalah Gwigoong.

Bona beradu akting dengan Sungjae BTOB dan juga Kim Ji Hoon dalam drakor Gwigoong. Mereka akan membawakan kisah fantasi dengan bumbu romantis-komedi yang menceritakan perlawanan terhadap jahat yang menyimpan dendam pada raja. Berikut adalah tujuh fakta drakor Gwigoong.

1. Sutradara Gwigoong adalah Yoon Seong Sik. Beberapa drakor sageuk yang pernah diarahkannya yaitu The King's Face, Hwarang, dan Mr. Queen

7 Fakta Drakor Gwigoong, Sungjae BTOB Adu Akting Bareng Bona WJSNposter drakor Hwarang (dok. KBS/Hwarang)poster drakor Mr. Queen (dok. tvN/Mr. Queen)

2. Penulis drakor Gwigoong adalah Yoon Soo Jung yang pernah berkolaborasi dengan sutradara di The King's Face. Ia juga menulis untuk drakor Cheer Up!

7 Fakta Drakor Gwigoong, Sungjae BTOB Adu Akting Bareng Bona WJSNposter drakor Cheer Up! (dok. SBS/Cheer Up!)

3. Gwigoong menceritakan roh jahat Eight Feet Tall yang punya dendam pada raja. Makhluk mitologi Korea, Imugi atau naga kecil juga dimunculkan di drakor ini

7 Fakta Drakor Gwigoong, Sungjae BTOB Adu Akting Bareng Bona WJSNYook Sungjae BTOB (instagram.com/yook_can_do_it)Bona WJSN (instagram.com/bn_95819)Kim Ji Hoon (instagram.com/jiraishin99)

Baca Juga: 4 Drakor Episode Sedikit yang Bahas CLBK, Ada Dramanya Kim So Hyun

4. Sungjae memerankan Yoon Gap, putra selir yang menjadi inspektur di perpustakaan kerajaan pada era Dinasti Joseon. Suatu hari, ia dirasuki roh Imugi

7 Fakta Drakor Gwigoong, Sungjae BTOB Adu Akting Bareng Bona WJSNYook Sungjae BTOB (instagram.com/yook_can_do_it)

5. Bona mengambil peran Yeo Ri, cucu seorang dukun terhormat. Meski ia mewarisi kekuatan dukun, takdirnya berubah setelah terjerat dengan Imugi

7 Fakta Drakor Gwigoong, Sungjae BTOB Adu Akting Bareng Bona WJSNBona WJSN (instagram.com/bn_95819)

6. Kim Ji Hoon menjadi Raja Yi Sung. Ia berupaya untuk membuat Joseon menjadi lebih kuat lagi sambil mencoba mengungkap rahasia roh Eight Feet Tall

7 Fakta Drakor Gwigoong, Sungjae BTOB Adu Akting Bareng Bona WJSNKim Ji Hoon (instagram.com/jiraishin99)

7. Kerja sama Yoon Gap, Yeo Ri, dan Raja Yi Sung di drakor Gwigoong baru bisa kita saksikan pada 2025 nanti. Drakor SBS ini akan terdiri dari 16 episode

7 Fakta Drakor Gwigoong, Sungjae BTOB Adu Akting Bareng Bona WJSNposter casting drakor Gwigoong (instagram.com/sbsdrama.official)

Tiga pemeran utama drakor Gwigoong yang juga dikenal dengan judul sementara The Haunted Palace ini tampak menjanjikan untuk disaksikan nanti, ya. Tungguin terus informasi selanjutnya tentang jadwal perilisan Gwigoong dari pihak SBS.

Baca Juga: 9 Drakor Romance yang Mendapuk Shin Min Ah sebagai Pemeran Utama 

Dwi Nantari Photo Verified Writer Dwi Nantari

Halo!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Izza Namira

Berita Terkini Lainnya