7 Cuplikan Trailer Film Mission: Cross, Bakal Tayang di Netflix!

Hwang Jung Min dan Yuk Jung Ah jadi pasutri tangguh

Netflix Korea meluncurkan trailer perdana untuk film Mission: Cross pada Rabu (17/7/2024). Film ini awalnya direncanakan untuk tayang di bioskop Korea Selatan pada bulan Februari 2024. Namun, karena kabar meninggalnya aktor Lee Sun Kyun, suami Jeon Hye Jin yang merupakan salah satu pemeran di film ini, penayangan akhirnya ditunda.

Setelah beberapa bulan, perilisan film ini tak jadi dilakukan di bioskop, melainkan di platform OTT Netflix. Hwang Jung Min, Yum Jung Ah, Jeon Hye Jin, hingga Kim Ju Hun tampil dalam trailer film tersebut. Sebelum ditayangkan, intip dulu tujuh cuplikan trailer film Mission: Cross berikut, yuk!

1. Agen rahasia bernama Park Kang Mu (Hwang Jung Min) tampak melakukan misi dengan juniornya, Hee Ju (Jeon Hye Jin), di awal trailer film Mission: Cross

7 Cuplikan Trailer Film Mission: Cross, Bakal Tayang di Netflix!cuplikan Hwang Jung Min di trailer film Mission: Cross (youtube.com/NettlixIndonesia)

2. Namun, Park Kang Mu mendapat perintah supaya kembali jadi warga sipil. Karena itulah ia menjadi bapak rumah tangga

7 Cuplikan Trailer Film Mission: Cross, Bakal Tayang di Netflix!cuplikan Hwang Jung Min di trailer film Mission: Cross (youtube.com/NettlixIndonesia)

3. Park Kang Mu memiliki istri bernama Mi Seon (Yum Jung Ah). Ia merupakan detektif Unit Investigasi Kejahatan dan Kekerasan andalan di timnya

7 Cuplikan Trailer Film Mission: Cross, Bakal Tayang di Netflix!cuplikan Yum Jung Ah di trailer film Mission: Cross (youtube.com/NettlixIndonesia)

Baca Juga: 10 Film Drama Thailand Terbaik Tayang di Netflix, Sudah Nonton?

4. Mi Seon adalah mantan atlet yang jadi detektif. Ia dijuluki sebagai si buaya yang memiliki tingkat keberhasilan berburu penjahat lebih dari 90 persen

7 Cuplikan Trailer Film Mission: Cross, Bakal Tayang di Netflix!cuplikan Yum Jung Ah di trailer film Mission: Cross (youtube.com/NettlixIndonesia)

5. Suatu hari, Mi Seon mendapat kabar bahwa Kang Mu mungkin saja berselingkuh. Padahal, orang yang sering ditemuinya adalah Hee Ju

7 Cuplikan Trailer Film Mission: Cross, Bakal Tayang di Netflix!cuplikan Hwang Jung Min dan Jeon Hye Jin di trailer film Mission: Cross (youtube.com/NettlixIndonesia)

6. Mereka bertemu untuk membahas penyelidikan rahasia. Di sisi lain, Mi Seon juga terlibat dengan kasus yang tak dilakukan oleh orang sembarangan

7 Cuplikan Trailer Film Mission: Cross, Bakal Tayang di Netflix!cuplikan Yum Jung Ah di trailer film Mission: Cross (youtube.com/NettlixIndonesia)

7. Dalam proses penyelidikan, Mi Seon tahu bahwa Kang Mu menyembunyikan identitasnya. Mereka akhirnya bersatu melawan penjahat

7 Cuplikan Trailer Film Mission: Cross, Bakal Tayang di Netflix!cuplikan Hwang Jung Min dan Yum Jung Ah di trailer film Mission: Cross (youtube.com/NettlixIndonesia)

Kolaborasi perdana Hwang Jung Min dan Yum Jung Ah dalam film Mission: Cross tampaknya menarik untuk ditonton, nih. Apalagi untuk para pecinta genre action yang dibalut komedi. Film ini akan tayang di Netflix mulai 9 Agustus 2024.

Baca Juga: Sinopsis Film Korea Mission: Cross dan Jadwal Tayangnya

Dwi Nantari Photo Verified Writer Dwi Nantari

Halo!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Izza Namira

Berita Terkini Lainnya