4 Sisi Menarik Drakor Uncle Samsik, Wajib Kamu Tonton! 

Jadi debut Song Kang Ho main drama Korea, nih!

Drakor Uncle Samsik tayang perdana sejak Rabu, 15 Mei 2024 lalu yang menampilkan adu akting apik sejumlah aktor ternama mulai dari Song Kang Ho, Byun Yo Han, Lee Kyu Hyung hingga Jin Ki Joo. Drama ini menyoroti kisah pertemuan Sam Sik (Song Kang Ho) dan Kim San (Byun Yo Han) yang memiliki ambisi yang sama.

Keduanya memiliki impian untuk bisa memperbaiki tatanan perekenomian yang rusak di Korea Selatan. Kim San bertahun-tahun membuat rancangan proposal Rencana Rekonstruksi Nasional.

Kemudian, Samsik hadir dan mengajukan diri untuk jadi jembatan agar Kim San bisa merealisasikan hal itu. Aksi keduanya sukses curi atensi di penayangan perdananya. Tak hanya itu, berikut empat sisi menarik lainnya dari drakor Uncle Samsik, scroll sampai bawah yuk!

1. Menampilkan penampilan perdana aktor veteran terkenal Song Kang Ho di drama Korea

4 Sisi Menarik Drakor Uncle Samsik, Wajib Kamu Tonton! still cut drama Uncle Samsik (instagram.com/disneypluskr)

Penampilan spesial aktor veteran Song Kang Ho sebagai pemeran utama pria di drakor Uncle Samsik ini jadi hal yang paling curi atensi para penggemar drakor. Kualitas akting Song Kang Ho di dunia peran sudah jadi barang tentu yang tidak bisa diragukan lagi. Aktor senior kelahiran 17 Januari 1967 itu sepanjang kariernya raih sejumlah prestasi berkat keapikannya dalam berakting di sejumlah proyek film besar.

Film besar yang sukses Song Kang Ho bintangi seperti A Taxi Driver (2017), Parasite (2019), Broker (2022) hingga Coweb (2023) membuktikan betapa besar pengaruhnya di industri perfilman Korea Selatan.

Kini aktor yang memulai karier aktingnya sejak tahun 1996 itu untuk pertama kalinya membintangi sebuah drama Korea yang tak lain adalah drakor Uncle Samsik ini. Song Kang Ho akan berperan menjadi Sam Sik, tokoh penting dalam partai Cheongwoo yang juga terkenal karena sikap baiknya yang kerap membantu orang kesulitan.

Ia jadi orang di Seoul yang selalu memastikan orang di sekitarnya agar bisa makan tiga kali sehari. Penasaran dengan aksi Sam Sik lainnya?

2. Mengambil latar waktu di tahun 1960-an di saat Korea Selatan mulai bertransformasi jadi negara industrial

4 Sisi Menarik Drakor Uncle Samsik, Wajib Kamu Tonton! still cut drama Uncle Samsik (instagram.com/disneypluskr)

Latar waktu dalam drakor Uncle Samsik ini juga jadi daya tarik tersendiri. Mengambil latar di sekitar tahun 1960-an, drakor ini suguhkan sejumlah konflik pelik yang dihadapi sang pemeran utama Kim San (Byun Yo Han) dalam usahanya untuk merealisasikan Rencana Rekonstruksi Nasional. Kim San berambisi untuk menjadikan Korea Selatan sebagai negara industrial dan bisa memperbaiki kondisi perekonomian yang ada.

Kim San dan Sam Sik memiliki pemikiran yang sama. Dimana keduanya lebih mementingkan jika masyarakat sekitar setidaknya bisa makan tiga kali sehari dari pada harus sibuk berperang dengan negara lain.

Bersama dengan Sam Sik, Kim San semakin yakin rencananya itu bisa terealisasikan. Sam Sik hadir dan menjanjikan jika impian besar yang dimiliki Kim San akan terealisasikan jika pemuda itu mau bergabung dan bekerja bersamanya. Akankah keduanya berhasil membangun Korea Selatan menjadi negara industrial?

Baca Juga: 12 Drakor Awal 2024 yang Minim Kisah Romansa, Terbaru Uncle Samsik

3. Suguhkan kisah romansa rumit yang terhalang politik

4 Sisi Menarik Drakor Uncle Samsik, Wajib Kamu Tonton! still cut drama Uncle Samsik (instagram.com/disneypluskr)

Tak hanya suguhkan aksi perjuangan Sam Sik dan Kim San dalam menciptakan sistem perekonomian industrial, kisah romansa rumit yang terhalang politik juga curi atensi para penonton. Kisah ini datang dari percintaan Kim San dan Jeo Yoo Jin (Jin Ki Joo).

Semula, keduanya hanya sepasang kekasih biasa yang berencana menikah sebelum akhirnya Kim San terjun ke politik dan Joo Yeo Jin mulai jadi tim kampanye ayahnya yang mencalonkan diri sebagai presiden.

Demi bisa merealisasikan proposal Rencana Rekonstruksi Nasionalnya, Kim San diberi syarat oleh Sam Sik untuk memutuskan hubungan dengan Joo Yeo Jin. Hal ini karena Kim San harus masuk ke partai demokrat yang jadi oposisi partai Inovasi milik ayah Joo Yeo Jin.

Bergabungnya Kim San ke dunia politik jelas membuat Joo Yeo Jin kecewa. Sejak itu hubungan keduanya kian pelik dan Kim San dihadapi banyak pilihan berat untuk diputuskan. Akankah hubungan keduanya tetap bertahan hingga akhir?

4. Tampilkan sisi lain dari politik kotor yang terjadi di Korea Selatan di sekitar tahun 1960-an

4 Sisi Menarik Drakor Uncle Samsik, Wajib Kamu Tonton! still cut drama Uncle Samsik (instagram.com/disneypluskr)

Kondisi perpolitikan Korea Selatan di tahun 1960-an ini juga jadi hal yang paling disoroti dalam drakor ini. Drakor Uncle Samsik ini menyoroti kebobrokan sistem politik yang ada di Korea Selatan.

Dicertiakan di sana presiden yang sudah dua kali menjabat terus memonopoli sentimen publik agar ia bisa kembali mencalonkan diri. Sedangkan Korea Selatan semakin tak dipercaya oleh sejumlah mitra luar negeri karena kualitas buruk pemimpinnya itu.

Tak cukup dengan memonopoli sentimen publik, tim kampanye presiden yang saat ini menjabat juga berencana untuk memanipulasi hasil pemilu. Hal ini jadi hambatan untuk Kim San bisa mewujudkan impiannya dalam membangun negeri. Akankah bersama Samsik ia bisa melewati hambatan ini?

Empat sisi menarik dari drakor Uncle Samsik di atas bisa kamu jadikan bahan pertimbangan untuk menontonnya. Sejumlah konflik pelik nan menarik di dalamnya dijamin buat kamu selalu penasaran di setiap minggunya. Kamu siap nonton?

Baca Juga: 7 Cara Samsik Bujuk Kim San untuk Bekerja Sama di Uncle Samsik 

Dewi maulani sekar suprihatin Photo Verified Writer Dewi maulani sekar suprihatin

Mahasiswa Psikologi semester tiga yang senang menulis

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi

Berita Terkini Lainnya