7 Sikap Positif Jun Eun Ho Good Partner, Peduli Rekan Kerja!  

Ia turut membantu para rekan kerja seniornya, nih

Jun Eun Ho (Pyo Ji Hoon) dalam drakor Good Partner tampil sebagai salah satu pengacara baru di firma hukum Daejung.  Di firma hukum Daejung, Jun Eun Ho bergabung dengan tim perceraian. Di saat teman-teman seperjuangannya memilih mengundurkan diri bahkan sebelum tiga bulan masa kerja, hanya Jun Eun Ho seorang lah yang mampu bertahan di firma hukum ternama di Korea Selatan itu.

Selain memiliki adaptabilitas yang tinggi di tempat kerja, Jun Eun Ho juga dikenal sebagai sosok yang ramah dan baik hati. Ia mampu berbaur dengan senior dan juniornya. Ia bisa jadi orang yang diandalkan banyak rekan kerjanya. Hal ini karena pribadinya yang suka menolong.

Tak hanya itu, tujuh tindakan Jun Eun Ho di bawah ini juga buktikan sejumlah sikap positifnya. Scroll sampai bawah yuk!

1. Walau masih terbilang baru, Eun Ho dengan senang hati membantu misi Woo Jin yang ingin mempertahankan pengacara baru

7 Sikap Positif Jun Eun Ho Good Partner, Peduli Rekan Kerja!  still cut drama Good Partner (instagram.com/sbsdrama.official)

2. Demi Woo Jin, Eun Ho berusaha membantu Yu Ri beradaptasi di lingkungan kerja yang ketat itu

7 Sikap Positif Jun Eun Ho Good Partner, Peduli Rekan Kerja!  still cut drama Good Partner (instagram.com/sbsdrama.official)

3. Agar Yu Ri tak mengundurkan diri seperti banyak teman sebelumnya, Eun Ho selalu menghibur dan memberikan semangat

7 Sikap Positif Jun Eun Ho Good Partner, Peduli Rekan Kerja!  still cut drama Good Partner (instagram.com/sbsdrama.official)

Baca Juga: 8 Kerugian Cha Eun Kyung Akibat Perselingkuhan Suami di Good Partner 

4. Eun Ho juga selalu bisa memahami niat baik di balik perlakuan Eun Kyung yang terbilang cukup tegas dan keras

7 Sikap Positif Jun Eun Ho Good Partner, Peduli Rekan Kerja!  still cut drama Good Partner (instagram.com/sbsdrama.official)

5. Walau kebanyakan orang tak menyukai seniornya itu, Eun Ho selalu bisa berpikiran positif dan tak terbawa hati

7 Sikap Positif Jun Eun Ho Good Partner, Peduli Rekan Kerja!  still cut drama Good Partner (instagram.com/sbsdrama.official)

6. Selain itu, Eun Ho juga masih kerap membantu Yu Ri untuk mempelajari sejumlah peraturan khusus yang ada di perusahaan

7 Sikap Positif Jun Eun Ho Good Partner, Peduli Rekan Kerja!  still cut drama Good Partner (instagram.com/sbsdrama.official)

7. Tak hanya itu, Eun Ho juga mengajari sejumlah kode yang digunakan untuk menandakan klien yang bermasalah

7 Sikap Positif Jun Eun Ho Good Partner, Peduli Rekan Kerja!  still cut drama Good Partner (instagram.com/sbsdrama.official)

Tujuh tindakan Jun Eun Ho di atas membuktikan sejumlah sikap positifnya. Mulai dari jadi sosok yang peduli dengan juniornya hingga yang bisa diandalkan oleh atasannya. Jun Eun Ho juga selalu percaya dengan arahan Cha Eun Kyung (Jang Na Ra) sang senior. Tindakannya ini patut untuk ditiru, nih!

Baca Juga: 7 Bentuk Kepedulian Jun Eun Ho kepada Han Yu Ri di Good Partner

Dewi maulani sekar suprihatin Photo Verified Writer Dewi maulani sekar suprihatin

Mahasiswa Psikologi semester tiga yang senang menulis

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Dwi Rohmatusyarifah

Berita Terkini Lainnya