9 Keahlian Park Kang Mu di Film Korea Mission: Cross, Ahli Menjamu?

Perannya sebagai mantan agen khusus dan bapak rumah tangga

Film Korea Mission: Cross menceritakan tentang Park Kang Mu (Hwang Jung Min) yang merupakan seorang mantan agen khusus BAIS dan bertugas di lapangan dalam misi-misi tertentu. Namun, semenjak kematian rekan kerjanya yang bernama Geum Seok (Kim Joon Han), Park Kang Mu diberhentikan dan menjadi warga sipil biasa.

Sebagai seorang mantan agen khusus, sudah pasti Park Kang Mu memiliki beragam keahlian yang dibutuhkan seorang agen lapangan. Tak hanya itu, saat sudah jadi warga sipil biasa pun Park Kang Mu juga memiliki berbagai keahlian lainnya.

Apa saja keahlian yang dimiliki oleh Park Kang Mu, ya? Simak sembilan keahlian Park Kang Mu yang ditunjukan dalam di film Korea Mission: Cross.

1. Park Kang Mu ahli dalam penyamaran, salah satu keahliannya ini ditunjukkan saat menyamar sebagai sopir truk penyedot tinja

9 Keahlian Park Kang Mu di Film Korea Mission: Cross, Ahli Menjamu?cuplikan film Korea Mission: Cross (instagram.com/netflixkr)

2. Park Kang Mu juga ahli dalam menyusup. Keahliannya ini terlihat saat jadi penyusup ke area pusat kesehatan mental militer

9 Keahlian Park Kang Mu di Film Korea Mission: Cross, Ahli Menjamu?cuplikan film Korea Mission: Cross (instagram.com/netflixkr)

3. Bersama dengan istrinya, Park Kang Mu menunjukkan keahlian dan kehebatannya dalam menggunakan senjata api

9 Keahlian Park Kang Mu di Film Korea Mission: Cross, Ahli Menjamu?cuplikan film Korea Mission: Cross (instagram.com/netflixkr)

4. Istri Park Kang Mu bahkan takjub karena suaminya mengetahui jalur-jalur bawah tanah. Dia juga tahu jalur ke Korea Utara, lho!

9 Keahlian Park Kang Mu di Film Korea Mission: Cross, Ahli Menjamu?cuplikan film Korea Mission: Cross (instagram.com/netflixkr)

Baca Juga: 3 Hal yang Disembunyikan Kang Moo dari Mi Seon di Mission: Cross

5. Park Kang Mu ahli menyembunyikan identitas. Bahkan, istrinya sekali pun tidak mengetahui bahwa suaminya seorang mantan agen khusus

9 Keahlian Park Kang Mu di Film Korea Mission: Cross, Ahli Menjamu?cuplikan film Korea Mission: Cross (instagram.com/netflixkr)

6. Gak hanya ahli menggunakan senjata api, Park Kang Mu juga lihai dalam pertarungan adu kekuatan fisik

9 Keahlian Park Kang Mu di Film Korea Mission: Cross, Ahli Menjamu?cuplikan film Korea Mission: Cross (instagram.com/netflixkr)

7. Kalau ini keahlian Park Kang Mu saat jadi bapak rumah tangga. Ahli memasak untuk dirinya dan sang istri

9 Keahlian Park Kang Mu di Film Korea Mission: Cross, Ahli Menjamu?cuplikan film Korea Mission: Cross (instagram.com/netflixkr)

8. Setelah berhenti menjadi agen khusus, Park Kang Mu jadi semakin ahli dalam merawat keluarganya

9 Keahlian Park Kang Mu di Film Korea Mission: Cross, Ahli Menjamu?cuplikan film Korea Mission: Cross (instagram.com/netflixkr)

9. Park Kang Mu juga ahli dalam menjamu tamu. Tim detektif kepolisian pun jadi betah kalau berkunjung ke rumahnya

9 Keahlian Park Kang Mu di Film Korea Mission: Cross, Ahli Menjamu?cuplikan film Korea Mission: Cross (instagram.com/netflixkr)

Sembilan keahlian Park Kang Mu ini membuat dirinya jadi mantan agen khusus yang disegani sekaligus bapak rumah tangga yang dicintai dalam film Mission: Cross. Yuk, segera nonton keahlian-keahlian Park Kang Mu ini!

Baca Juga: 4 Film Korea Action-Komedi yang Dibintangi Pemain Mission: Cross

Cicilia R Photo Verified Writer Cicilia R

Semangat!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ken Ameera

Berita Terkini Lainnya