7 Cara Belajar Efektif ala Nam Ha Neul di Drakor Doctor Slump

Jika ada yang sesuai denganmu, mungkin bisa diterapkan

JTBC baru saja merilis episode perdana romcom terbarunya yang bertajuk Doctor Slump pada Sabtu (27/01/2024). Mengusung tema medis, drama ini menjadi ajang reuni Park Shin Hye dan Park Hyung Sik. Kedua aktor tersebut pernah berkerja sama sebelumnya dalam drakor The Heirs (2013).

Dalam drama ini, Park Shin Hye perankan karakter Nam Ha Neul. Seorang gadis genius yang sukses menyandang pelajar terbaik Korea. Lantas, bagaimana cara belajar yang efektif menurut Nam Ha Neul? 

1. Nam Ha Neul menghargai waktu belajarnya. Oleh sebab itu, ia selalu berlari ketika berangkat sekolah. Sebab sisa waktunya bisa digunakan untuk belajar

7 Cara Belajar Efektif ala Nam Ha Neul di Drakor Doctor Slumpcuplikan drama Doctor Slump (instagram.com/jtbcdrama)

2. Pakaian, kaos kaki dan dalaman yang hendak dipakai sudah diatur sesuai hari. Jadi, ia bisa lebih menghemat waktu untuk belajar

7 Cara Belajar Efektif ala Nam Ha Neul di Drakor Doctor Slumpcuplikan drama Doctor Slump (instagram.com/jtbcdrama)

3. Jika perut dalam keadaan baik, maka ia bisa belajar dengan nyaman. Oleh karena itu, ia hanya makan apa yang bisa dicerna dalam waktu 7 menit

7 Cara Belajar Efektif ala Nam Ha Neul di Drakor Doctor Slumpcuplikan drama Doctor Slump (instagram.com/jtbcdrama)

Baca Juga: 10 Quotes Inspiratif dari Nam Ha Neul di Drakor Doctor Slump

4. Tanpa menghitung waktu makan, istirahat dan mempersiapkan alat tulis, Nam Ha Neul harus belajar selama 17 jam dalam sehari

7 Cara Belajar Efektif ala Nam Ha Neul di Drakor Doctor Slumpcuplikan drama Doctor Slump (instagram.com/jtbcdrama)

5. Nam Ha Neul selalu menjadi orang pertama yang tiba di sekolah, loh! Waktu senggang sebelum bel berbunyi, ia gunakan untuk belajar

7 Cara Belajar Efektif ala Nam Ha Neul di Drakor Doctor Slumpcuplikan drama Doctor Slump (instagram.com/jtbcdrama)

6. Bagi Nam Ha Neul, belajar bisa dilakukan dari segala tempat. Ke mana pun Nam Ha Neul pergi, ia selalu membawa buku untuk belajar

7 Cara Belajar Efektif ala Nam Ha Neul di Drakor Doctor Slumpcuplikan drama Doctor Slump (instagram.com/jtbcdrama)

7. Diam bisa melemahkan mobilitasnya, sehingga Nam Ha Neul senam di waktu luangnya, agar bisa belajar lebih baik dan lama

7 Cara Belajar Efektif ala Nam Ha Neul di Drakor Doctor Slumpcuplikan drama Doctor Slump (instagram.com/jtbcdrama)

Kegigihan dan kedisiplinan Nam Ha Neul dalam belajar, ternyata membuahkan hasil. Meski jalan yang harus dilewatinya terjal, namun mimpi menjadi dokter anestesi perlahan mulai menunjukkan titik terang. 

Baca Juga: 4 Faktor yang Membuat Nam Ha Neul Depresi di Doctor Slump, Relate?

Benokaba Photo Verified Writer Benokaba

Haloooooo! Have a good day

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ines Sela Melia

Berita Terkini Lainnya