Sinopsis The Woman Who Plays, Diadaptasi Jadi Drama My Sweet Mobster

The Woman Who Plays juga ada versi webnovel-nya

My Sweet Mobster (2024) menyuguhkan kisah gangster dibalut genre rom-com. Drakor ini semakin mencuri perhatian, karena dibintangi oleh Um Tae Go, Han Sun Hwa, dan Kwon Yul. 

Rilis di Viu setiap Rabu dan Kamis, My Sweet Mobster ternyata diadaptasi dari webtoon berjudul The Woman Who Plays (2024) dan webnovel Nolajooneun Yeoja (2019). Simak sinopsis versi webtoon-nya di bawah ini!

1. Sinopsis webtoon The Woman Who Plays

Sinopsis The Woman Who Plays, Diadaptasi Jadi Drama My Sweet MobsterWebtoon A Woman Who Plays, adaptasi drama My Sweet Mobster (dok. Naver/A Woman Who Plays)

Webtoon The Woman Who Plays (2024) berkisah tentang Go Eun Ha, kreator konten anak-anak dengan nama panggung 'Mini Sister'. Saat melakukan kerja paruh waktu, Eun Ha tidak sengaja melukai laki-laki berperawakan seperti gangster bernama Seo Ji Hwan.

Sejak saat itu, Eun Ha terlibat dengan Ji Hwan dan mantan kriminal yang bekerja di perusahaan Rusa Haus. Di sisi lain, tanpa Eun Ha tahu, ternyata Ji Hwan sudah mengenalnya. Bagaimana awal perkenalan mereka? Kenapa Go Eun Ha tidak mengenali Seo Ji Hwan? 

Baca Juga: 8 Tanda Seo Ji Hwan Mulai Menyukai Go Eun Ha di My Sweet Mobster

2. Webtoon-nya diadaptasi dari webnovel Nolajooneun Yeoja karya Park Soo Jung

Sinopsis The Woman Who Plays, Diadaptasi Jadi Drama My Sweet MobsterStill cut drama Korea My Sweet Mobster (Instagram.com/jtbcdrama)

Webtoon The Woman Who Plays (2024) diadaptasi dari webnovel berjudul Nolajooneun Yeoja (2019). Novel karya Park Soo Jung dan Yool Pi ini rilis sejak 2 Oktober 2019 hingga 1 April 2020.

Sayangnya, versi webnovel-nya yang dulu sempat rilis di Naver, saat ini sudah tidak bisa diakses. Buat kamu yang ingin membaca versi webnovel, harus bersabar sampai menemukan versi legalnya di internet, ya.

3. Platform untuk baca webtoon The Woman Who Plays

Sinopsis The Woman Who Plays, Diadaptasi Jadi Drama My Sweet MobsterStill cut drama Korea My Sweet Mobster (Instagram.com/jtbcdrama)

Webtoon The Woman Who Plays dirilis di Naver sejak 23 Januari 2024. Sayangnya, webtoon ini tidak rilis di platform legal yang bisa diakses masyarakat Indonesia.

The Woman Who Plays versi berbahasa Korea-nya di Naver juga baru memiliki 37 episode. Webtoon ini merilis satu episode baru setiap Selasa.

Kisah di versi webtoon dan drama tidak jauh berbeda. Kamu sudah pernah baca versi webtoon-nya? Menurutmu lebih seru yang mana?

Baca Juga: 7 Sikap Dewasa Go Eun Ha di Drakor My Sweet Mobster, Patut Dicontoh!

Topik:

  • Zahrotustianah

Berita Terkini Lainnya