5 Perbedaan Ending Perfect Marriage Revenge Versi Drakor vs Webtoonnya

Di webtoon, Seo Do Gook dan Han Yi Joo punya tiga anak

Drama Korea Perfect Marriage Revenge (2023) diadaptasi dari webtoon berjudul sama yang bisa kamu baca di LINE Webtoon. Baik versi drama, maupun webtoonnya sama-sama sudah tamat.

Meski alurnya serupa, ternyata ada beberapa perbedaan di ending Perfect Marriage Revenge versi drama dan webtoon. Simak deretan perbedaannya, yuk!

Peringatan: Artikel ini mengandung spoiler!

Baca Juga: 10 Beda Detail Cerita Perfect Marriage Revenge di Drakor vs Webtoon

1. Seo Do Gook dan Han Yi Joo dikaruniai tiga orang anak di webtoon

5 Perbedaan Ending Perfect Marriage Revenge Versi Drakor vs WebtoonnyaStill cut drama Korea Perfect Marriage Revenge (dok. Webtoon/Perfect Marriage Revengedok. Vidio/Perfect Marriage Revenge)

Di versi drama, Seo Do Gook (Sung Hoon) dan Han Yi Joo (Jung Yoo Min) melahirkan anak perempuan setelah lebih dari satu tahun menikah. Sampai episode 12 berakhir, tidak ada tanda-tanda Han Yi Joo hamil lagi.

Sedangkan di versi webtoon, Han Yi Joo dikarunai dua anak kembar laki-laki bernama Eun Hyuk dan Eun Kyeom di kehamilan pertama. Lima tahun kemudian, ia melahirkan putri bungsu bernama Eun Ha.

2. Yang ke masa lalu di versi webtoon adalah Seo Do Gook, Han Yi Joo, dan Hyun Jae Won

5 Perbedaan Ending Perfect Marriage Revenge Versi Drakor vs WebtoonnyaStill cut drama Korea Perfect Marriage Revenge (dok. Webtoon/Perfect Marriage Revengedok. Vidio/Perfect Marriage Revenge)

Di drama episode 11, Han Yi Joo baru tahu jika Seo Do Gook juga kembali ke masa lalu bersama dirinya. Seo Do Gook tidak sengaja menabrak mobil yang Han Yi Joo kendarai. Lalu mobilnya ditabrak truk

Kalau di versi webtoon, yang datang ke masa lalu adalah Seo Do Gook, Han Yi Joo, dan Hyun Jae Won. Kronologinya adalah Seo Do Gook tidak sengaja menabrak Han Yi Joo yang sedang menyeberang jalan. Dari arah lain, mobil Hyun Jae Won yang ditabrak truk menghantam kendaraan Seo Do Gook. Orang di balik kecelakaan Hyun Jae Won adalah Lee Jung Hye (Lee Min Young).

Baca Juga: 5 Penjelasan Ending Webtoon Perfect Marriage Revenge, Happy Ending?

3. Berbeda dari drama, di webtoon kedua kaki Seo Jung Wook terluka karena bom

5 Perbedaan Ending Perfect Marriage Revenge Versi Drakor vs WebtoonnyaStill cut drama Korea Perfect Marriage Revenge (dok. Webtoon/Perfect Marriage Revengedok. Vidio/Perfect Marriage Revenge)

Baik di webtoon maupun drama, kaki Seo Jung Wook (Kang Shin Hyo) sebenarnya sudah sembuh. Seo Jung Wook merahasiakan fakta tersebut untuk mencuri perhatian keluarganya.

Namun di versi webtoon, Seo Jung Wook yang berniat bunuh diri dengan bom berhasil diselamatkan Seo Do Gook. Hanya saja, keduanya kakinya terluka sehingga tidak bisa digunakan lagi. Tapi di versi drama, kedua kaki Seo Jung Wook baik-baik saja.

4. Di webtoon, Han Yi Joo gak dekat lagi sama ayah dan kakeknya

5 Perbedaan Ending Perfect Marriage Revenge Versi Drakor vs WebtoonnyaStill cut drama Korea Perfect Marriage Revenge (dok. Webtoon/Perfect Marriage Revengedok. Vidio/Perfect Marriage Revenge)

Kebahagiaan Han Yi Joo di drama terasa lengkap. Tidak hanya menjadi menantu kesayangan, tapi Han Yi Joo juga berbaikan dengan keluarga kandungnya.

Di drama, Han Yi Joo sering bertemu dengan Han Jin Woong (Jeon No Min) dan Han Woon Jae (Lee Byung Joon). Bahkan Han Woon Jae, sang kakek selalu ingin makan bersama Han Yi Joo setiap hari.

Sedangkan di webtoon, Han Yi Joo hanya dekat dengan sang ibu, Jamie (Jin Hee Kyung). Han Yi Joo seakan putus hubungan dengan ayah dan kakeknya.

5. Jae Won di webtoon sempat memimpin galeri sampai akhirnya pindah ke Prancis

5 Perbedaan Ending Perfect Marriage Revenge Versi Drakor vs WebtoonnyaStill cut drama Korea Perfect Marriage Revenge (dok. Webtoon/Perfect Marriage Revengedok. Vidio/Perfect Marriage Revenge)

Baik di versi drama, maupun webtoon, Jae Won sengaja mendekati Lee Jung Hye untuk mencari tahu soal ayahnya. Karena Lee Jung Hye pernah menjalin hubungan dengan sang ayah.

Di versi drama, ayah Jae Won selama ini dikurung oleh Lee Jung Hye. Padahal sang ayah diberitakan meninggal, tapi jasadnya tidak ditemukan. Sayangnya, ayah Jae Won sepertinya mengalami demensia karena diberi obat terus menerus oleh Lee Jung He.

Kalau di versi webtoon, Jae Won, sang ayah memang dibunuh oleh Lee Jung Hye. Setelah kembali ke masa lalu, ia berusaha mencari lukisan milik sang ayah yang dicuri Lee Jung Hye.

Selain itu, Jae Won juga sempat memimpin Galeri Raon sampai akhirnya pindah ke Prancis untuk melanjutkan pendidikan di versi webtoon. Kalau di dramanya, nasib akhir Jae Won tidak dijelaskan secara gamblang.

Meski alurnya sama, ternyata ada beberapa detail yang berbeda, ya. Kamu lebih suka ending Perfect Marriage Revenge versi drama atau webtoon, nih?

Baca Juga: Penjelasan Ending Perfect Marriage Revenge, Sesuai Ekspektasi?

Topik:

  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya