Penjelasan Ending The Devil's Plan, Berapa Jumlah Hadiahnya?

Ha Seok Jin keluar sebagai pemenang!

Survival show The Devil's Plan (2023) sudah bisa kamu saksikan di Netflix. Acara ini menghadirkan 12 peserta yang dinilai cerdas dan berbakat di bidang masing-masing.

Setelah 12 episode mengudara, penonton akhirnya mengetahui siapa pemenang dari survival show ini. Simak penjelasan ending The Devil's Plan (2023)!

Peringatan: Artikel ini mengandung spoiler!

1. Beberapa pemain berbakat justru tereliminasi lebih dulu

Penjelasan Ending The Devil's Plan, Berapa Jumlah Hadiahnya?Still cut survival show Korea The Devil's Plan (dok. Netflix/The Devil's Plan)

Semua peserta The Devil's Plan (2023) dikenal cerdas dan tidak bisa dianggap remeh. Namun, karena ada aliansi 'orang lemah' yang dibentuk oleh ORBIT alias Guedo, beberapa pemain berpotensi justru tereliminasi duluan.

Di sisi lain, aliansi yang dibuat ORBIT juga membuat Lee Hye Sung tersingkir. Padahal Lee Hye Sung pada awalnya adalah anggota aliansi mereka.

Guillaume Patry yang dikenal sebagai gamer profesional dan pemain poker harus tereliminasi pertama kali. Begitu juga dengan Kim Dong Jae, mahasiswa biomedis yang mahir bermain poker.

Jika Guillaume Patry dan Kim Dong Jae bertahan sampai semi final, Ha Seok Jin dan Guedo tidak akan mudah melaju ke babak final. Pertandingan semifinal terasa hambar karena hanya Ha Seok Jin, ORBIT, dan Seo Dong Joo yang mendominasi.

2. Lee See Won tereliminasi di penjara

Penjelasan Ending The Devil's Plan, Berapa Jumlah Hadiahnya?Still cut survival show Korea The Devil's Plan (dok. Netflix/The Devil's Plan)

Lee See Won adalah salah satu peserta perempuan yang diharapkan masuk ke babak final. Penonton menantikan kolaborasi Lee See Won bersama Ha Seok Jin hingga babak terakhir.

Bahkan, Ha Seok Jin sengaja mengeliminasi Cho Yeon Woo agar bisa masuk penjara dengan Lee See Won. Dua ace ini berhasil memecahkan kode di penjara dan menemukan ruang rahasia.

Sayangnya, Lee See Won gagal saat bermain Gomoku di ruangan rahasia tersebut. Bahkan Lee See Won tidak diberi kesempatan berpamitan dengan Ha Seok Jin.

Baca Juga: Cara Main Orbit di The Devil's Plan Kurang Disukai Penonton, Kenapa?

3. Ada 4 peserta yang tereliminasi di semi final. Lalu kenapa Seo Dong Joon tereliminasi?

Penjelasan Ending The Devil's Plan, Berapa Jumlah Hadiahnya?Still cut survival show Korea The Devil's Plan (dok. Netflix/The Devil's Plan)

7 peserta saling bertanding secara individu di babak semi final. Game poker mencegah para peserta beraliansi. Ini menguntungkan untuk Ha Seok Jin yang teman-teman aliansinya sudah tereliminasi lebih dahulu. Sedangkan anggota aliansi ORBIT yang lemah tidak bisa bertahan.

Park Kyeong Rim menjadi orang pertama yang tereliminasi, disusul dengan Seungkwan SEVENTEEN. Suh Yu Min yang sempat memimpin justru kalah telak karena berusaha menjatuhkan lawan lain dengan memasang taruhan tinggi. Kwak Joon Bin menjadi orang terakhir yang tereliminasi di babak semifinal.

Hampir masuk final, sayangnya Seo Dong Joon kalah di pertandingan berhadiah. Kekalahannya terjadi karena kesalahan ORBIT. Ia menjadi peserta ke-10 yang tereliminasi.

4. ORBIT jadi runner up setelah kalah dua permainan di final

Penjelasan Ending The Devil's Plan, Berapa Jumlah Hadiahnya?Still cut survival show Korea The Devil's Plan (dok. Netflix/The Devil's Plan)

ORBIT berhasil memenangkan babak pertama di permainan Nine Men's Morris. Namun di babak ketiga dan kedua, Ha Seok Jin berhasil menyudutkannya dan keluar sebagai pemenang.

Permainan kedua di babak final adalah Heksagon, yang mengharuskan peserta menghafal dan menjumlahkan angka. Ha Seok Jin sejak awal unggul dengan satu poin karena memiliki bidak paling banyak.

Sayangnya, ORBIT menjawab pertanyaan salah dan benar dengan frekuensi yang sama. Di babak ke-10, ORBIT membuat kesalahan karena salah menjawab pertanyaan sehingga poinnya berkurang.

5. Ha Seok Jin jadi pemenang dan bawa hadiah 250 juta won

Penjelasan Ending The Devil's Plan, Berapa Jumlah Hadiahnya?Still cut survival show Korea The Devil's Plan (dok. Netflix/The Devil's Plan)

Dari semua peserta, Ha Seok Jin memang dikenal cerdas dan tenang. Bahkan ia sengaja kalah di pertandingan sebelum semi final agar bisa masuk penjara dan memecahkan teka-teki di sana.

Ha Seok Jin berhasil memenangkan dua permainan di babak final dan mengalahkan ORBIT. Di final, Ha Seok Jin cenderung bermain aman dan berusaha tidak salah menjawab agar poinnya tidak berkurang.

Hadiah yang Ha Seok Jin bawa pulang sebesar 250 juta won. Hadiah tersebut didapat dari kerjasama para peserta di pertandingan berhadiah selama 12 episode berlangsung.

Di episode final, semua peserta yang tereliminasi kembali dan mendukung jagoan mereka. Meski aliansinya kecil, Ha Seok Jin berhasil menang dan membalaskan dendam rekan-rekannya. Kamu puas dengan pemenangnya?

Baca Juga: Biodata dan Profil 12 Cast Survival Show The Devil's Plan, Cerdas!

Topik:

  • Indra Zakaria
  • Stella Azasya

Berita Terkini Lainnya