Exhuma Pecahkan Rekor 1 Juta Penonton Korea Hanya dalam 3 Hari

Rekor Exhuma lebih cepat dari film The Seoul Spring

Exhuma (2024) karya sutradara Jang Jae Hyun telah mulai tayang di bioskop Korea Selatan pada 22 Februari 2024. Film Korea ini dibintangi oleh aktor senior Choi Min Sik, Kim Go Eun dan Yu Hae Jin. Mengambil tema okultisme, film ini juga merupakan debut layar lebar bagi aktor Lee Do Hyun, lho.

Seorang dukun muda mendapatkan misi untuk membebaskan keluarga keturunan Korea yang tinggal di Los Angeles dari serangkaian peristiwa supranatural. Setelah melakukan investigasi, sang dukun menyimpulkan ada yang salah dengan makam leluhur mereka. Sebuah prosesi pemindahan makam dilakukan, tapi hal-hal terjadi di luar kuasa manusia.

Baru tayang beberapa hari, film Exhuma rupanya telah berhasil menuliskan banyak prestasi, nih. Yuk, simak ulasan lengkapnya!

1. Prestasi Exhuma sebelum tayang di bioskop

Exhuma Pecahkan Rekor 1 Juta Penonton Korea Hanya dalam 3 Haristill cut film Exhuma (dok. Showbox/Exhuma)

Exhuma telah menarik minat para penikmat film, bahkan sebelum film tersebut resmi tayang di bioskop. Film ini berhasil diundang dalam Festival Film Berlin ke-74 pada tanggal 15-25 Februari 2024 dan tayang perdana di sana. Hal tersebut menandakan Exhuma memang layak mendapatkan perhatian lebih, ya.

Penjualan tiket pra-rilis film Exhuma juga terbilang menakjubkan. Hanya 3 hari sebelum tayang, tepatnya pada 19 Februari 2024, tercatat penjualan tiket film ini sudah mencapai 36,7 persen atau sekitar 125.453 tiket, menurut data Korean Film Council. Angka ini menetapkan Exhuma sebagai film keluaran tahun 2024 yang tiket pra-rilisnya paling diminati masyarakat Korea.

Baca Juga: Sinopsis dan Daftar Pemain Film Korea Exhuma, Debut Lee Do Hyun!

2. Exhuma berhasil meraih 1 juta penonton dalam waktu singkat

Exhuma Pecahkan Rekor 1 Juta Penonton Korea Hanya dalam 3 Haristill cut film Exhuma (dok. Showbox/Exhuma)

Di penayangan perdananya, Exhuma berhasil menarik penonton sebanyak 330.189 orang. Jumlah ini juga tergolong tinggi dan merupakan angka tertinggi di semua film keluaran 2024, lho.

Pada hari kedua penayangannya, Exhuma menduduki peringkat pertama box office Korea dengan jumlah total penonton sebanyak 746.241 orang. Gak butuh waktu lama, hanya dengan tiga hari penayangan, Exhuma telah ditonton lebih dari sejuta orang di bioskop Korea Selatan. Korea Film Council mencatat akumulasi penjualan tiket Exhuma sebesar 1.456.921 pada 24 Februari 2024. Jumlah yang fantastis, ya?

3. Exhuma pecahkan rekor, melebihi The Seoul Spring

Exhuma Pecahkan Rekor 1 Juta Penonton Korea Hanya dalam 3 Haristill cut film Exhuma (dok. Showbox/Exhuma)

Film yang mencatat penjualan tiket tercepat tahun lalu diraih oleh 12.12: The Day atau The Seoul Spring (2023). Film yang dibintangi Hwang Jung Min, Jung Woo Sung, Lee Sung Min, Park Hae Joon, dan Kim Sung Kyun ini memperoleh penjualan tiketnya yang kesejuta pada hari keempat. Total penjualan tiket terakhir film tersebut mencapai 13.124.987 kursi menurut Korean Film Council. Jumlah ini juga menjadikan The Seoul Spring sebagai salah satu film terlaris.

Exhuma mampu memperoleh rekor sejuta penonton dalam waktu yang lebih singkat, yaitu dalam tiga hari. Berdasarkan fakta tersebut, Exhuma berpeluang untuk mengulang kesuksesan yang sama, nih.

Melihat prestasi yang sudah ditorehkan sutradara Jang Jae Hyun, hal tersebut bukan mustahil. Sutradara Jang Jae Hyun pernah memperoleh berbagai penghargaan seperti Best Director award dalam Jeonju International Film Festival dan Best Short Film di ajang Paris Korean Film Festival.

Sudah gak sabar ingin nonton Exhuma? Sayangnya, film ini baru akan tayang di bioskop Indonesia 28 Februari nanti, nih. Jangan lupa nonton, ya!

Baca Juga: Sutradara soal Pembuatan Film Exhuma, Angkat Pengalaman Pribadi

Anita Hadi Saputri Photo Verified Writer Anita Hadi Saputri

Freelance Writer

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Izza Namira

Berita Terkini Lainnya