3 Perbedaan Sifat Tokoh Mask Girl Versi Drakor dan Webtoon Asli

Coba cek, menurut kamu mana yang lebih berkesan?

Drama Mask Girl kini berhasil tampil sebagai salah satu serial Netflix terpopuler. Bukan hanya versi dramanya, webtoon dari Mask Girl pun tak kalah menuai atensi. Tak sedikit yang mulai membandingkan keduanya.

Yup, meskipun diadaptasi dari sebuah webtoon, ternyata ada perbedaan yang cukup kontras dari drama yang ditayangkan di Netflix, lho. Salah satunya yang berkaitan dengan sifat para karakter. Ingin tahu seperti apa sih perbedaan dari Mask Girl versi drama dan webtoon aslinya? Let's check this out!

Baca Juga: Aktor Ahn Jae Hong dan Frasa Aishiteru Banjir Pujian di Mask Girl

1. Kim Mo Mi

3 Perbedaan Sifat Tokoh Mask Girl Versi Drakor dan Webtoon Aslipotret para aktris pemeran Kim Mo Mi di drakor Netflix Mask Girl (instagram.com/netflixkr)

Kim Mo Mi (Lee Han Byul, Nana, dan Go Hyun Jung) dikenal sebagai tokoh sentral yang mengalami perkembangan karakter paling pesat dibandingkan yang lain. Salah satu yang disorot adalah saat ia berada di penjara dan mendapatkan surat misterius yang berisi informasi soal anaknya. Naluri keibuannya yang kuat pun membawanya ingin melindungi sekaligus menyelidiki keberadaan putrinya yang bernama Kim Mi Mo (Shin Ye Seo).

Alih-alih berubah menjadi lebih baik, Kim Mo Mi versi webtoon asli justru tak mengalami perkembangan karakter. Hal ini terungkap melalui Koreaboo, Kim Mo Mi di webtoon digambarkan sebagai orang yang egois hingga akhir.

Ia digambarkan sebagai perempuan problematik yang sering membawa pria ke rumah dan menitipkan anaknya kepada sang ibu. Alih-alih kabur dari penjara untuk bertemu putrinya seperti di drama, Kim Mo Mi versi webtoon justru ingin menjalani operasi plastik agar dapat memperbaiki wajahnya yang semakin rusak.

2. Ju Oh Nam

3 Perbedaan Sifat Tokoh Mask Girl Versi Drakor dan Webtoon Aslistill cut drakor Netflix Mask Girl (instagram.com/netflixkr)

Selain Kim Mo Mi, karakter Ju Oh Nam (Ahn Jae Hong) versi drama dan webtoon juga ditampilkan cukup berbeda. Ju Oh Nam dikisahkan sebagai pria penyendiri yang terobsesi pada sosok Mask Girl. Saat mengetahui sosok asli di balik Mask Girl, yaitu Kim Mo Mi, dia pun tak bisa menyembunyikan perasaan sukanya terhadap perempuan itu. Ia bahkan rela menjadi garda terdepan untuk melindungi kesalahan Kim Mo Mi.

Masih dilansir dari sumber sebelumnya, Ju Oh Nam di webtoon justru tak begitu terobsesi pada Mask Girl. Alih-alih suka, ia sering kali malah merendahkan Mask Girl setiap menyaksikan siaran langsungnya. Tak sampai di situ, Ju Oh Nam terbunuh karena mengucapkan sesuatu hal yang menyakiti perasaan Kim Mo Mi.

3. Kim Chun Ae

3 Perbedaan Sifat Tokoh Mask Girl Versi Drakor dan Webtoon Aslistill cut drakor Netflix Mask Girl (instagram.com/netflixkr)

Last but not least, ada karakter Kim Chun Ae (Han Jae Yi) yang tak kalah memiliki perbedaan sifat dari versi drama dan webtoon aslinya. Di drama, diceritakan bahwa Kim Chun Ae menemukan sosok Kim Mo Mi sebagai teman senasib dan seperjuangan. Ia pun rela melindungi sahabatnya tersebut meskipun harus kehilangan nyawanya.

Lain halnya dengan versi webtoon yang justru menampilkan situasi Kim Chun Ae dan Kim Mo Mi yang saling membenci. Menariknya, di tengah upaya Kim Kyung Ja (Yum Hye Ran) memburu sosok Mask Girl, Kim Mo Mi malah memberikan Kim Chun Ae kepadanya serta meyakinkan bahwa perempuan itu adalah Mask Girl. Akibatnya, Kim Chun Ae terbunuh di tangan Kim Kyung Ja.

Sejumlah perbedaan tadi mungkin cukup mengejutkan bagi para pemirsa yang telah menyaksikan serial Netflix, Mask Girl. Lantas di antara sifat karakter tadi, manakah yang lebih kamu sukai? Apakah versi drama yang telah ditayangkan atau webtoon aslinya?

Baca Juga: Karakter Perempuan dengan Nasib Tragis di Drama Mask Girl

Anindya Milagsita Photo Verified Writer Anindya Milagsita

An ordinary girl who's passionate about writing.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Izza Namira

Berita Terkini Lainnya