TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Jaemin Absen Soundcheck Konser NCT DREAM LA karena Masalah Kesehatan

Jaemin absen dari sesi soundcheck karena sakit

potret Jaemin NCT (instagram.com/na.jaemin0813)

Setelah sukses menggelar serangkaian konser di Amerika Latin, NCT DREAM baru-baru ini langsung terbang ke Los Angeles, California, Amerika Serikat. Namun, jadwal yang cukup padat rupanya membuat Jaemin diumumkan mengalami masalah kesehatan.

Intuit Dome selaku penyelenggara pada Jumat (13/9/2024) mengumumkan pemilik nama lengkap Na Jaemin tersebut akan absen dari soundcheck event konser NCT DREAM "THE DREAM SHOW 3" di Inglewood. Berikut pernyataan lengkap terkait Jaemin.

1. Jaemin absen soundcheck event konser NCT DREAM di Inglewood, Los Angeles

potret Jaemin NCT (instagram.com/na.jaemin0813)

Kabar kurang menyenangkan datang dari Jaemin. Baru-baru ini, lewat media sosial resmi mereka, promotor Intuit Dome mengumumkan bahwa idol kelahiran 2000 tersebut akan absen dari soundcheck event konser NCT DREAM di Inglewood, Los Angeles karena masalah kesehatan.

"Dengan berat hati kami memberitahukan bahwa Jaemin tidak akan dapat berpartisipasi dalam soundcheck event untuk "2024 NCT DREAM WORLD TOUR <THE DREAM SHOW 3: DREAM ( ) SCAPE>" in Inglewood kareena sakit. Karena kesehatan dan kesejahteraan artis selalu menjadi prioritas kami, kami telah membuat keputusan dengan mempertimbangkan kondisi Jaemin," tulis Intuit Dome selaku penyelenggara.

Baca Juga: Apa Bedanya "Dunk Shot" NCT WISH vs NCT DREAM, Emang Mirip?

2. Soundcheck event konser NCT DREAM akan dilanjutkan dengan lima anggota

potret Jaemin NCT (instagram.com/na.jaemin0813)

Mengingat Renjun yang telah memutuskan hiatus sejak awal tur dunia NCT DREAM, maka soundcheck event dipastikan bakal dilanjutkan hanya dengan lima anggota, yakni Mark, Chenle, Jeno, Haechan dan Jisung di konser Inglewood, California Amerika Serikat.

"Soundcheck akan dilanjutkan dengan partisipasi kelima anggota," lanjut penyelenggara.

Verified Writer

Anis

Hi!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya