TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

7 Karakter Drakor Celebrity yang Mendukung Seo A Ri hingga Akhir

Tentu ada si ayang tercinta, Han Jun Kyung!

Park Gyu Young di Celebrity (instagram.com/netflixkr)

Sebagai selebgram populer, Seo A Ri (Park Gyu Young) di Celebrity kerap dijahati oleh orang-orang yang iri dan benci pada kesuksesannya. Mereka menjegal dan menyabotase bisnisnya. Ia juga difitnah hingga kariernya hancur.

Meski begitu, Seo A Ri memiliki orang-orang yang siap dan tulus membantunya. Berkat support mereka, Seo A Ri bisa sukses melawan berbagai pihak yang jahat padanya. Siapa saja tokoh drakor Celebrity yang mendukung Seo A Ri? Mari simak ulasannya berikut ini.

Peringatan, artikel ini mengandung spoiler.

1. Seo Du Seong (Lee Jung Jun) adalah adik Seo A Ri yang sigap membantu sang kakak di segala situasi, seperti menangkap haters

Lee Jung Jun dan Park Gyu Young di Celebrity (twitter.com/NetflixKR)

2. Yoon Si Hyeon (Lee Chung Ah) kagum pada Seo A Ri yang tegas dan berani. Walau sempat sakit hati saat mantannya naksir Seo A Ri, ia tetap jadi teman yang tulus

Lee Chung Ah di Celebrity (twitter.com/NetflixKR)

Baca Juga: 8 Plot Twist Gak Terduga di Drakor Celebrity, Mengejutkan!

3. Han Jun Kyung (Kang Min Hyuk) rela melakukan apa pun demi ayang, termasuk membantu bisnis Seo A Ri agar lebih maju

Kang Min Hyuk di Celebrity (twitter.com/NetflixKR)

4. Sebagai ibu yang baik, Lee Hyeon Ok (Nam Gi Ae) memberi support pada sang putri. Ia akan membela putrinya saat mendapat komentar jahat di media sosial

Nam Gi Ae (instagram.com/namkeeae)

5. Park Gyeong Bae (Eom Hyo Seop) merupakan mantan pegawai ayah Seo A Ri yang kini membantu bisnis gadis itu. Sayangnya, ia berakhir tragis

Eom Hyo Seop (instagram.com/namkeeae)

6. Seo A Ri awalnya mendekati Choi Bom (Jung Eugene) dengan tujuan tertentu. Namun sang model membantu promosi brand fashion-nya dengan tulus

Park Gyu Young dan Jung Eugene di Celebrity (instagram.com/netflixkr)

Baca Juga: Perjalanan Karier Seo A Ri di Drakor Celebrity, Penuh Lika-liku

Verified Writer

S. M. Fatimah

Menulis adalah bekerja untuk keabadian. (Pramoedya Ananta Toer)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya