TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

4 Karakter yang Berkonflik dengan Gye Ji Ung di Miss Night and Day

Ada yang terlibat cinta segitiga dengannya

Choi Jin Hyuk di drama Miss Night and Day (instagram.com/jtbcdrama)

Gye Ji Ung (Choi Jin Hyuk) merupakan salah satu karakter yang bekerja di Kantor Kejaksaan Distrik Seohan. Ia berprofesi sebagai jaksa yang bertugas melakukan penyelidikan dan menuntut atas tindak pidana pelaku kejahatan. Nyatanya selama bekerja ia mengalai berbagai masalah karena orang-orang sekitar.

Entah terlibat masalah pribadi maupun pekerjaan, Gye Ji Ung kerap terliat konflik dengan mereka. Masalah jadi semakin rumit karena kepribadian Gye Ji Ung yang cenderung dingin dan kaku, inilah yang membuat orang lain kerap salah paham. Berikut ini karakter yang berkonflik dengan Gye Ji Ung di drama Miss Night and Day.

Baca Juga: 3 Karakter yang Membantu Penyelidikan Gye Ji Ung di Miss Night and Day

1. Ko Won

Baek Seo Hoo di drama Miss Night and Day (instagram.com/jtbcdrama)

Karakter pertama yang berkonflik dengan Gye Ji Ung adalah Ko Won (Baek Seo Hoo). Ia merupakan idol KPop yang melakukan pelayanan publik di Kantor Kejaksaan Distrik Seohan. Ko Won melakukan tugas ini sebagai bentuk perbaikan citranya karena pernah terlibat skandal publik.

Sejak awal Ko Won sudah memiliki hubungan yang tak baik dengan Gye Ji Ung. Mulai dari persidangan hingga kini keduanya terlibat cinta segitiga dengan Lee Mi Jin (Jung Eun Ji). Ko Won tidak ragu menunjukkan perasaannya secara terang-terangan kepada Lee Mi Jin di depan Gye Ji Ung yang membuat keduanya kerap berdebat.

2. Tak Cheon Hee

Moon Ye Won di drama Miss Night and Day (instagram.com/jtbcdrama)

Karakter selanjutnya ada Tak Cheon Hee (Moon Ye Won), ia merupakan salah satu jaksa di Kantor Kejaksaan Distrik Seohan. Meski bekerja di tempat dan bidang yang sama tak membuat Gye Ji Ung dan Tak Cheon Hee. Keduanya selalu berdebat, di mana Tak Cheon Hee menunjukkan kekesalannya karena Gye Ji Ung selalu ikut campur dengan kasusnya.

Padahal dahulu Tak Cheon Hee pernah menyatakan perasaannya pada laki-laki tersebut. Tapi Gye Ji Ung memilih untuk menolaknya sehingga mereka jadi bersitegang hingga sekarang. Walaupun berada di kantor, Tak Cheon Hee tak ragu untuk membuat keributan dengan Gye Ji Ung.

Baca Juga: 4 Bukti Lee Mi Jin Cewek Menarik di Miss Night and Day

3. Cha Jae Seong

Kim Kwang Sik di drama Miss Night and Day (instagram.com/jtbcdrama)

Selain berkonflik dengan rekan kerjanya, Gye Ji Ung juga tak akur dengan atasannya sendiri yakni Cha Jae Seong (Kim Kwang Sik). Cha Jae Seong sosok atasan yang kerap bertingkah seenaknya sendiri, ia kerap memberi perintah atau melarang tanpa alasan yang jelas apalagi terhadap Gye Ji Ung.

Tentu saja sikap Cha Jae Seong ini membuat sang jaksa sulit untuk menerimanya. Terutama saat Gye Ji Ung meminta persetujuan melakukan penyelidikan terhadap orang hilang berantai. Sebenarnya Cha Jae Seong menolaknya dengan keras tapi tak menyurutkan nyali Gye Ji Ung melanjutkan penyelidikan tersebut.

Verified Writer

Risma Fadilla

Hi, be my friend on Instagram @rismaanorf

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya