TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

3 Keresahan yang Dirasakan Choi Seung Hyo di Drakor Love Next Door

Terjebak friendzone selama 10 tahun

Jung Hae In di drama Love Next Door (instagram.com/tvn_drama)

Setiap orang pasti punya keresahan dalam hidup, entah karena teringat masa lalunya atau khawatir terhadap masa depan. Choi Seung Hyo (Jung Hae In) juga punya keresahan yang ia rasakan dalam drakor Love Next Door. Meski hidupnya tampak baik-baik saja, tapi siapa sangka ia kerap mengalami konflik batin.

Salah satunya yang berakaitan dengan pekerjaannya saat ini. Di mana Seung Hyo terkadang merasa ketakutan bahwa keputusan yang ia ambil ternyata salah. Selain itu, masih ada lagi kekhawatiran yang kerap muncul dalam benaknya. Ini dia tiga keresahan yang dialami Choi Seung Hyo di Love Next Door.

Baca Juga: 3 Kontras Keluarga Seung Hyo-Seok Ryu di Love Next Door, Bisa Besanan?

1. Kerap teringat masa lalunya sebagai atlet

Jung Hae In di drama Love Next Door (instagram.com/tvn_drama)

Dahulu Seung Hyo merupakan seorang atlet renang, di mana ia tergabung sebagai timnas untuk mewakili Korea dalam kejuaraan internasional. Renang menjadi bagian dalam hidup Seung Hyo yang tak terpisahkan. Ia begitu mencintai perannya sebagai seorang atlet, sekaligus pertandingan-pertandiangan yang diikutinya.

Namun, siapa sangka jika takdir berkata lain, di mana Seung Hyo mengalami kecelakaan yang membuatnya harus pensiun. Ia melewati masa-masa terberat dalam hidupnya, di mana dirinya begitu terpuruk sampai tak ingin melakukan apapun. Bahkan sampai saat ini, kenangan buruk itu masih terngiang di kepala Seung Hyo.

Ia memang belum bisa move on dari masa lalunya, di mana dahulu ia begitu mencitai renang. Ini menjadi keresahan pertama yang Seung Hyo alami, ia masih selalu teringat soal masa lalunya itu. Bahkan setiap kali teringat, Seung Hyo merasakan sakit yang tak bisa dijelaskan dengan kata-kata.

2. Masa depan kariernya

Jung Hae In di drama Love Next Door (instagram.com/tvn_drama)

Selain soal masa lalu, Seung Hyo juga punya keresahan lain terkait masa depannya. Sebelumnya ia bekerja di perusahan besar, di mana dirinya menjabat sebagai arsitek di sana. Karier Seung Hyo sedang naik daun, di mana ia menjadi begitu populer karena rancangan-rancangannya selama ini.

Sampai akhirnya Seung Hyo memutuskan resign dan mulai membangun perusahaan arsitekturnya sendiri. Ia menjalankan Atelier In bersama rekan kerja sebelumnya. Saat menjalankan perusahaannya ini, Seung Hyo sebenarnya tak cukup optimis karena ia tahu akan menghadapi rintangan besar di kemudian hari.

Bahkan Seung Hyo sempat mengatakan apakah terlalu dini ia membangun perusahaannya tersebut. Ia harus bersaing dengan perusahaan-perusahaan besar lainnya untuk mendapatkan klien nantinya. Ini menjadi hal yang selalu Seung Hyo khawatirkan sampai sekarang.

Verified Writer

Risma Fadilla

Hi, be my friend on Instagram @rismaanorf

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya