TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

3 Kecocokan Kang Dan Ho dan Jung Mo Eum di Drakor Love Next Door

Sama-sama bisa jadi pendengar yang baik

Yun Ji On dan Kim Ji Eun di drama Love Next Door (dok. tvN/Love Next Door)

Di drama Love Next Door, selain pasangan utama ada juga second couple yang gak kalah menggemaskan. Mereka adalah Jung Mo Eum (Kim Ji Eun) dan Kang Dan Ho (Yun Ji On) yang chemistry-nya sudah klop sejak awal. Mo Eum merupakan paramedis yang berdedikasi tinggi terhadap pekerjaannya.

Begitupun dengan Dan Ho yang merupakan seorang reporter, pertemuan awal keduanya cukup berkesan yang membuat mereka masih saling berhungan hingga kini. Siapa sangka jika keduanya cocok satu sama lain, penonton mendukung second couple satu ini. Ini dia kecocokan Mo Eum dan Dan Ho di drama Love Next Door.

Baca Juga: 3 Titik Terendah dalam Hidup Bae Seok Ryu di Drakor Love Next Door

1. Saling melengkapi satu sama lain

Yun Ji On dan Kim Ji Eun di drama Love Next Door (dok. tvN/Love Next Door)

Siapa bilang perbedaan menjauhkan satu sama lain? Justru dengan adanya perbedaan bisa jadi ajang untuk saling melengkapi. Seperti hubungan Mo Eum dan Dan Ho, keduanya bukan orang yang berasal dari latar belakang sama begitupun dengan sifat yang mereka miliki. Mo Eum cenderung lebih terbuka dan atraktif.

Sedangkan Dan Ho lebih kalem dan punya pembawaan yang tenang. Justru dengan perbedaan sifat ini membuat keduanya cocok satu sama lain. Dan Ho yang kalem bisa mengimbangi betapa aktifnya Mo Eum. Begitupun dengan Mo Eum yang akan langsung beraksi jika sesuai dengan idealismenya.

Jika dua-duanya sama-sama kalem malahan hanya akan jalan di tempat saja. Sosok Mo Eum yang atraktif berani mengambil langkah pertama untuk membuat Dan Ho luluh padanya. Misalnya saat ia mencium Dan Ho, Mo Eum melakukan itu karena mengikuti kata hatinya.

2. Saling jadi pendengar yang baik

Yun Ji On dan Kim Ji Eun di drama Love Next Door (dok. tvN/Love Next Door)

Kebanyakan orang hanya terus membicarakan diri mereka tanpa mau mendengar yang lainnya. Justru dengan menjadi pendengar yang baik bisa membuat kita memahami orang lain juga. Sebagai seorang reporter, Dan Ho lebih banyak mendengar daripada bicara dan inilah yang menjadi daya tariknya.

Dari tatapan saja ia bisa mengetahui bahwa seseorang sedang mengalami masalah. Saat melihat Mo Eum sedang bersedih, Dan Ho menawarkan untuk datang ke rumahnya dan bercerita apapun di sana. Benar saja karena setelah itu Mo Eum jadi merasa lebih baik lagi perasaannya.

Walau Mo Eum lebih atraktif, tapi ia juga bisa menjadi pendengar yang baik. Buktinya ia meminta Dan Ho untuk bercerita mengenai keluh kesahnya selama ini. Dan Ho melakukan hal tersebut dengan air mata yang terurai, keduanya memang cocok untuk bersama karena bisa sama-sama memahami perasaan satu sama lain.

Baca Juga: 3 Drakor September Bertajuk Kisah Mantan Atlet, Ada Love Next Door

Verified Writer

Risma Fadilla

Hi, be my friend on Instagram @rismaanorf

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya