TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Profil dan Biodata Pemain Utama Drakor Romance in the House 

Ada Minho SHINee dan Naeun A Pink

poster drama Romance in the House (instagram.com/jtbcdrama)

Romance in the House merupakan salah satu drama baru yang akan tayang di tahun 2024 ini. Tepatnya drama ini akan tayang pada 10 Agustus mendatang untuk menggantikan slot penayangan Miss Night and Day. Drama ini menghadirkan kisah pasutri yang sudah lama berpisah dan akhirnya bertemu kembali.

Drama Romance in the House menggaet artis berbakat Korea seperti Ji Jin Hee, Kim Ji Soo, Son Naeun, dan Choi Minho. Mereka akan menampilkan karakter menarik yang pastinya sayang untuk dilewatkan. Biar kamu makin kenal dengan para pemerannya, simak profil dan biodata pemain utama Romance in the House berikut ini.

Baca Juga: 4 Karakter Utama Drakor Drunken Romance, Kim Se Jeong Comeback!

1. Ji Jin Hee

Ji Jin Hee di drama Romance in the House (instagram.com/jtbcdrama)

Biodata

  • Nama: Ji Jin Hee
  • Peran di drama: Byeon Mu Jin
  • Tempat lahir: Korea Selatan
  • Tanggal lahir: 24 Juni 1971
  • Pendidikan: Universitas Myongji - Desain Visual
  • Zodiak: Cancer
  • Tinggi badan: 178 cm
  • Golongan darah: B
  • Agensi: HB Entertainment
  • Instagram: @ actor_jijinhee

Profil

Ji Jin Hee merupakan salah satu aktor asal Korea Selatan yang sudah debut sejak tahun 2000. Drama pertamanya berjudul Juliet's Man, di mana ia tampil sebagai pemeran utama di sana. Lalu di tahun-tahun berikutnya, ia gak hanya tampil di drama tapi juga film, variety show, bahkan drama spesial.

Pada tahun 2004 Ji Jin Hee menikah dengan Lee Su Yon, yang sudah dipacarinya selama 6 tahun. Setelah menikah, ia masih kerap tampil di berbagai drama dan film. Bahkan popularitas aktor satu ini justru semakin naik. Hingga kini ia masih aktif membintangi proyek akting salah satunya Romance in the House yang segera tayang.

2. Kim Ji Soo

Kim Ji Soo di drama Romance in the House (instagram.com/jtbcdrama)

Biodata

  • Nama: Kim Ji Soo
  • Peran di drama: Geum Ye Yeon
  • Tempat lahir: Gangwon, Korea Selatan
  • Tanggal lahir: 24 Oktober 1972
  • Pendidikan: Kyung Hee University
  • Zodiak: Scorpio
  • Tinggi badan: 167 cm
  • Golongan darah: AB
  • Agensi: Namoo Actors
  • Instagram: @soo146

Profil

Yang Sung Yoon atau lebih dikenal dengan Kim Ji Soo merupakan aktris asal Korea Selatan. Ia debut melalui drama The Faraway River yang tayang pada tahun 1993 silam. Di tahun-tahun berikutnya ia mulai tampil walau masih peran kecil. Lalu Kim Ji Soo dipercaya menjadi bintang utama di drama bertajuk M yang tayang di tahun 1994.

Sampai saat ini popularitas Kim Ji Soo masih bertahan, ia bahkan kerap tampil di beberapa drama dan film juga. Beberapa drama populer yang dibintanginya ada Where Stars Land (2018), 365: Repeat The Year (2020), dan High Class (2021). Drama Romance in the House jadi comeback-nya setelah 3 tahun vakum.

Baca Juga: 10 Plot Twist yang Muncul Menjelang Ending Drakor The Auditors

3. Son Naeun

Son Naeun di drama Romance in the House (instagram.com/jtbcdrama)

Biodata

  • Nama: Son Naen
  • Peran di drama: Byeon Mi Rae
  • Tempat lahir: Seoul, Korea Selatan
  • Tanggal lahir: 10 Februari 1994
  • Pendidikan: Universitas Dongguk - Jurusan Teater dan Film
  • Zodiak: Aquarius
  • Tinggi badan: 168 cm
  • Golongan darah: B
  • Agensi: YG Entertainment
  • Instagram: @marcellasne_

Profil

Son Naeun merupakan aktris sekaligus idol KPop yakni member dari A Pink. Di akhir 2010, ia menjadi bagian dari Cube Entertainment dan menjalani masa trainee di sana. Lalu dirinya debut sebagai member A Pink pada 19 April 2011. Girl group tersebut debut secara resmi melalui single "Mollayo" di Mnet's M! Countdown.

Selain berbakat dalam bernyanyi dan menari, Son Naeun juga mulai berakting melalui drama Salamander Guru and the Gang (2012). Di tahun-tahun berikutnya ia mulai tampil dalam peran kecil. Lalu Son Naeun mulai menjadi pemeran utama melalui drama Cinderella and the Four Knights (2016).

Verified Writer

Risma Fadilla

Hi, be my friend on Instagram @rismaanorf

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya