TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

11 Karakter Drakor Awal 2024 yang Jadi Saksi dalam Kasus Pembunuhan

Ada yang berakhir dibunuh oleh sang pelaku

Kwon Yool di drama My Sweet Mobster dan Jung Eun Ji di drama Miss Night and Day (instagram.com/jtbcdrama)

Jung Eun Ji tengah comeback melalui drama Miss Night and Day sebagai seorang perempuan muda yang mendadak berubah jadi paruh baya di siang hari. Ia juga semakin terlibat dengan seorang jaksa yang gila kerja. Hal itu berawal dari dirinya yang jadi korban penipuan hingga melihat pembunuh berantai.

Genre misteri hingga kriminal sering kali digunakan dalam drama Korea. Beberapa karakter pun dikisahkan jadi saksi pembunuhan yang membuat nyawa mereka terancam. Berikut 11 karakter drakor awal 2024 yang jadi saksi dalam kasus pembunuhan.

1. Tanpa sengaja, Lee Mi Jin (Jung Eun Ji) bertemu dengan pembunuh berantai di Miss Night and Day. Untungnya, sang pelaku gagal mencelakainya

Jung Eun Ji di drama Miss Night and Day (instagram.com/jtbcdrama)

2. Kalau Jang Hyun Woo (Kwon Yool) juga pernah melihat tragedi mengerikan yang bikin dirinya makin ingin menegakkan keadilan di My Sweet Mobster

Kwon Yool di drama My Sweet Mobster (instagram.com/jtbcdrama)

3. Usai mendaki gunung, Oh Baek Ryeon (Nana) tanpa sadar melihat pelaku pembunuhan di My Man is Cupid. Nyawanya pun hampir melayang

Nana di drama My Man is Cupid (instagram.com/primevideoid)

4. Sewaktu kecil, Jin Yi Soo (Ahn Bo Hyun) alami trauma berat usai menemukan sang ibu tewas hingga akhirnya dihipnotis di drakor Flex X Cop

Ahn Bo Hyun di drama Flex X Cop (instagram.com/sbsdrama.official)

5. Aslinya psikopat, Seon Yeo Ok (Jung Yi Seo) mengancam sang pembunuh di drama A Killer Paradox. Namun, ia berakhir tewas dibunuh

Jung Yi Seo di drama A Killer Paradox (instagram.com/jwidecompany)

Baca Juga: 11 Karakter Drakor Awal 2024 yang Beralih Profesi, Kenapa?

6. Jadi saksi pembunuhan yang dilakukan rekannya, Jeong Jin Man (Lee Dong Wook) menutupi kebenaran akibat tekanan atasan di A Shop for Killers

Lee Dong Wook di drama A Shop for Killers (instagram.com/disneyplushotstarth)

7. Sebelum takdir kematiannya, Ryu Sun Jae (Byeon Woo Seok) jadi saksi kasus penculikan sang pujaan hati dengan niat membunuh di Lovely Runner

Byeon Woo Seok di drama Lovely Runner (Dok. tvN/Lovely Runner)

8. Masih di drama Lovely Runner, Im Sol (Kim Hye Yoon) sendiri lah yang menjadi korban sekaligus saksi kasus penculikan dan pembunuhan

Kim Hye Yoon di drama Lovely Runner (Dok. tvN/Lovely Runner)

9. Kalau Park Yeon Woo (Lee Se Young) juga diculik dan hampir tewas terbunuh oleh pembunuh sang suami di The Story of Park's Marriage Contract

Lee Se Young di drama The Story of Park's Marriage Contract (instagram.com/mbcdrama_now)

10. Sebelumnya jadi korban sang suami, Kang Ji Won (Park Min Young) juga hampir dibunuh oleh temannya yang jadi pelakor di Marry My Husband

Park Min Young di drama Marry My Husband (Dok. tvN/Marry My Husband)

Verified Writer

Queena Sekar Jasmine

Be smile and happy :)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya