TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

3 Drakor dengan Kilas Balik Kehidupan Masa Lalu yang Tayang Juli 2023

Ceritakan sosok yang reinkarnasi hingga time traveler

potret cuplikan drakor See You in My 19th Life (instagram.com/tvn_drama)

Alur cerita maju mundur atau campuran jadi salah satu alur yang umum ditemukan di drakor. Penyampaian cerita dengan alur campuran ini salah satunya dengan menceritakan kilas balik kehidupan masa lalu dari karakternya.

Dimunculkannya kilas balik tadi biasanya memang menjadi jawaban awal mula terjadinya konflik, seperti di drakor See You in My 19th Life yang telah menayangkan 12 episodenya. Ada See You in My 19th Life, berikut tiga drakor yang tayang Juli 2023 dan menampilkan kisah kilas balik kehidupan masa lalu para karakternya.

Baca Juga: Sisi Buruk Yook Dong Joo Bikin Kesal Penonton di Miraculous Brothers

1. Revenant

poster drakor Revenant (instagram.com/sbsdrama.official)

Semua petakanya disinyalir hadir karena sebuah ritual aneh di masa lalu, Revenant kerap menampilkan adegan dengan latar cerita yang terjadi bertahun-tahun lalu. Adegan yang disorot saat kilas balik terjadi adalah sebuah praktik perdukunan yang menumbalkan remaja. Praktik perdukunan yang diketahui bernama yeonmae itu merupakan sebuah ritual mengubah remaja menjadi roh jahat.

Dalam menceritakan tentang praktik perdukunan yeonmae tadi, drakor Revenant pun kerap menyorot kisah karakternya di kehidupan tahun 1958. Di mana saat itu praktik ini marak dilakukan oleh warga Desa Jangjin.

Akibat praktik perdukunan yeonmae tadi, muncul petaka dari sebuah hiasan rambut yang memunculkan sosok roh jahat korban dari ritual tersebut. Roh jahat ini kini terus memberikan teror kepada para karakter di drakor Revenant dan menghilangkan banyak nyawa.

2. Miraculous Brothers

poster drakor Miraculous Brothers (instagram.com/jtbcdrama)

Mengisahkan tentang sesosok manusia super yang entah datang dari mana, Miraculous Brothers menyorot kilas balik kehidupan dari sang manusia super yang disinyalir berasal dari masa lalu ini.

Dikisahkan, bahwa ada sesosok remaja yang tiba-tiba saja memiliki berbagai kemampuan super yang sulit. Tentu, kemampuan itu sangat sulit diterima oleh nalar manusia, setelah remaja tadi mengalami sebuah kecelakaan. Sebab kecelakaan itu juga, remaja tadi tak dapat mengingat apa pun tentang identitasnya.

Namun di pertengahan episode, mulai ada penjelasan terkait dengan asal usul dari remaja misterius ini. Disinyalir bahwa remaja ini merupakan seorang time traveler yang datang dari tahun 1995.

Dugaan ini pun semakin diperkuat dengan potongan-potongan ingatan dari seorang perempuan paruh baya. Di mana mereka terkejut karena melihat ada sosok wajah yang mirip dengan teman SMA-nya 27 tahun lalu. Ketika ditampilkan mengenai kehidupan SMA dari perempuan tadi di tahun 1995, terlihatlah wajah dari remaja yang kini tengah berada di tahun 2022 tersebut.

Baca Juga: Kronologi Gu San Yeong Selamat dari Roh Jahat di Ending Revenant

Verified Writer

Kastil Imaji

Instagram: @kastil.imaji

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya