TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

3 Character Development Min Deul Re di Drakor Daily Dose of Sunshine

Min Deul Re memiliki proses healing yang tak mudah

still cuts drama Daily Dose of Sunshine (instagram.com/netflixkr)

Di Daily Dose of Sunshine (2023), Min Deul Re (Lee E Dam) merupakan salah satu perawat di bangsal psikiatri Myungshin University Medical Center. Sosoknya digambarkan sebagai seorang yang begitu dingin dan cuek.

Namun, siapa sangka kalau ia memiliki sejumlah luka dan trauma yang tengah menggerogoti hatinya perlahan-lahan. Min Deul Re pun tampak terkungkung akibat isu keluarga di rumahnya. 

Walaupun demikian, ia berhasil menyelesaikan permasalahan tersebut. Min Deul Re memutuskan untuk bangkit dari sana. Nah, berikut ini ulasan lengkap mengenai character development dari Min Deul Re di Daily Dose of Sunshine.

Baca Juga: 5 Fakta Penyakit yang Dialami Song Yu Chan di Daily Dose of Sunshine

1. Min Deul Re sebagai anak pertama di keluarganya

Lee E Dam sebagai Min Deul Re (instagram.com/eedam_b)

Min Deul Re memiliki kehidupan yang tak mudah. Min Deul Re bertanggungjawab terhadap keluarga yang harus ia hidupi. Bahkan, Min Deul Re tak memiliki waktu yang cukup untuk bermimpi atau sekedar menjalankan hobinya.

Situasi tersebut bikin Min Deul Re memilih berkuliah di jurusan keperawatan. Gajinya yang cukup besar pun habis untuk melunasi utang-utang keluarga. Tentu, ini telah menjadi tujuannya sejak awal.

Faktanya, sang ibu adalah sumber luka dan trauma bagi Min Deul Re. Ibunya hanya sibuk berpacaran dan menghabiskan uang Min Deul Re. Bahkan, ia tak pernah melakukan kewajibannya sebagai seorang ibu maupun orangtua. 

2. Kemunculan Hwang Yeo Hwan menjadi titik balik bagi kehidupan Min Deul Re

still cuts drama Daily Dose of Sunshine (instagram.com/netflixkr)

Hwang Yoo Hwan merupakan seorang psikiater di poli kejiwaan tempat Min Deul Re bekerja. Ia pun memiliki ketertarikan dan rasa suka yang sangat besar kepada Min Deul Re. Walaupun begitu, Min Deul Re tampak takut untuk memulai hubungan dengan seseorang. Tentu, permasalahan keluarga menjadi alasan terbesar baginya. 

Berulang kali Hwang Yoo Hwan menyatakan perasaannya, tapi tak pernah digubris oleh Min Deul Re. Hwang Yoo Hwan pun bukannya tak tahu dengan luka yang harus dihadapi oleh perempuan tersebut. Bahkan, ia meminta Min Deul Re untuk membuang sumber lukanya, yakni sang ibu. Min Deul Re pun tertegun.

Sementara itu, yang namanya usaha memang tak mengkhianati hasil. Min Deul Re perlahan-lahan membuka hatinya untuk laki-laki tersebut. Ia menemukan rasa nyaman pertama dalam hidupnya.

Baca Juga: 5 Kesulitan Perawat Psikiatri di Drakor Daily Dose of Sunshine

Verified Writer

N i n d

You're good enough!🌻

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya