TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

3 Alasan Kim Ji Yong Lihai Beraksi di Vigilante, Sulit Tertangkap!

Kim Ji Yong memiliki strategi yang rapi dan terstruktur

Still cuts drama Vigilante (instagram.com/disneypluskr)

Di Vigilante (2023), Kim Ji Yong (Nam Joo Hyuk) merupakan seorang mahasiswa kepolisian yang memiliki sejumlah rahasia gelap di baliknya. Ia melalui sejarah menyakitkan akibat sang ibu harus terbunuh secara tak adil. Terlebih, pelakunya tidak mendapatkan hukuman setimpal hingga menimbulkan dendam di hati Kim Ji Yong.

Di masa kini, ia pun bertransformasi menjadi sosok pahlawan kegelapan yang menghukum para pelaku kriminal. Ini disebut sebagai vigilante yang mencuri atensi publik. Tentu, tujuan Kim Ji Yong terlihat seperti mencemooh para penegak hukum.

Menariknya, Kim Ji Yong tampak lihai dalam melakukan setiap aksinya. Apalagi pihak kepolisian belum juga berhasil menangkap sosok vigilante tersebut. Kalau kamu penasaran, berikut tiga alasan kelihaian Kim Ji Yong dalam beraksi di Vigilante

Baca Juga: 3 Perbedaan Vigilante Asli dan Palsu di Drakor Vigilante, Brutal Mana?

1. Kim Ji Yong mengetahui strategi investigasi kepolisian

Still cuts drama Vigilante (instagram.com/disneypluskr)

Sebagai seorang mahasiswa di akademi kepolisian, Kim Ji Yong dikenal cukup cerdas. Ia memiliki pola investasi yang baik ketika menjawab sejumlah pertanyaan dari dosennya. Bahkan, Kim Ji Yong juga dipercaya sang profesor untuk menjadi bagian dalam tim pengembangan aplikasi profiling

Ini pun sebagai nilai plus bagi Kim Ji Yong dalam menyusun strateginya sendiri. Ia akan memikirkan secara matang hingga aksi tersebut tak memiliki celah bagi para detektif. Bahkan, vigilante tak pernah meninggalkan barang bukti di TKP.

2. Kim Ji Yong dapat mengakses file-file kriminal dengan mudah

Still cuts drama Vigilante (instagram.com/disneypluskr)

Kim Ji Yong akan beraksi ketika para pelaku kejahatan mendapatkan hukuman yang tak setimpal dari pengadilan. Tentu, ia dapat dengan mudah mengakses segala informasi mengenai persidangan untuk setiap kasus.

Kim Ji Yong pun terlihat beberapa kali menyelinap masuk ke ruangan sang profesor. Ini demi mempelajari sejumlah berkas dan file atas kasus yang akan ditanganinya nanti.

Baca Juga: 3 Kejanggalan Aksi Kim Ji Yong di Vigilante, Kenapa Gak Pakai Topeng?

Verified Writer

N i n d

You're good enough!🌻

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya