TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

12 Aktor yang Jadi Kameo di Drakor Awal 2024, Bikin Salah Fokus!

Apakah artis favoritmu juga muncul jadi kameo?

Song Joong Ki di drama Queen of Tears (twitter.com/Cjndrama)

Kehadiran kameo di dalam suatu drakor rupanya dapat mencuri perhatian para penontonnya. Meskipun kemunculannya tidak memengaruhi jalan cerita, bahkan ada yang hanya beberapa detik. Namun, karakter yang diperankannya tersebut dapat membuat terkesan para penonton. Apalagi jika kemunculannya dirahasiakan dan menjadi kejutan bagi mereka. 

Nah, beberapa drakor awal tahun 2024 ini bertabur kameo yang diperankan oleh para aktor Korea, hingga mencuri perhatian penonton lewat perannya. Siapa saja itu? Yuk, simak selengkapnya di bawah ini.

1. Shin Hyun Soo (Branding in Seongsu)

still cut Shin Hyun Soo di drama Branding in Seongsu (instagram.com/uplus_mobiletv)

Usai membintangi drama terakhirnya 1 tahun lalu, yakni Duty After School dengan peran sebagai kapten Lee. Shin Hyun Soo akhirnya kembali dan curi perhatian penggemar melalui aktingnya di awal episode Branding in Seongsu.

Shin Hyun Soo berperan sebagai Kim Jin Seok yang merupakan CEO dari perusahaan XU Beauty. Sebuah perusahaan kecantikan di Korea yang ternyata menyimpan rahasia gelap. Sebab, menggunakan kelinci sebagai bahan uji coba di pabrik kecantikan tersebut.

2. Oh Jung Se (Queen of Tears)

Oh Jung Se di drama Queen of Tears (twitter.com/CjnDrama)

Oh Jung See muncul sebagai kameo pertama di drakor Queen of Tears. Dia memerankan karakter sebagai seorang psikiater yang dimintai saran oleh Baek Hyun Woo (Kim Soo Hyun) mengenai permasalahan rumah tangganya.

Baek Hyun Woo tampak seperti orang yang sangat depresi dan putus asa terhadap pernikahannya. Hal itu membuatnya menjadi bahan bersyukur si psikiater (Oh Jung Se) ketika ia sudah pulang.

Sebelum membintangi drama ini, keduanya pernah menjadi kakak dan adik di drama It's Okay Not Be Okay. Namun, pada di drakor tersebut Oh Jung Se menjadi kakak yang mengidap autisme, sementara Kim Soo Hyun sebagai adik yang sangat menyayangi kakaknya.

3. Kim Eui Sung (Flex X Cop)

Kim Eui Sung di drama Flex X Cop (instagram.com/sbsdrama.official)

Muncul sebentar di awal episode, Kim Eui Sung juga berhasil curi perhatian penonton Flex X Cop. Sebelumnya, Kim Eui Sung banyak dikenal oleh penggemar melalui perannya di drakor Taxi Driver musim pertama dan kedua, sebagai Jang Sung Chul. Perannya di drakor tersebut sangat melekat. Untuk itu, meskipun kemunculannya di Flex X Cop hanya beberapa detik saja, ia tetap bisa dikenali oleh para penonton. 

Peran Kim Eui Sung di sini sebagai orang yang berpura-pura menjadi penjahat dalam permainan polisi-polisian. Permainan yang dilakukan Jin Yi Soo (Ahn Bo Hyun), putra bungsu Grup Hansu dalam sebuah mal yang disewanya.

4. Kim Joong Hee (Flex X Cop)

aktor Kim Joong Hee (instagram.com/joongheek)

Kim Joong Hee sebelumnya dikenal melalui perannya sebagai psikopat di drakor Through the Darkness. Aktor kelahiran 1984 itu berhasil mencuri perhatian penonton karena kembali memerankan karakter psikopat di Flex X Cop.

Di drakor tersebut ia bersama rekannya akan menyamar sebagai relawan foto pemakanan yang memotret para lansia yang tinggal sendirian. Mereka lalu mencuri barang berharga korban yang bernilai fantastis, usai membunuh para lansia tadi dan menyamarkan pembunuhan tersebut sebagai kecelakaan, yakni tersedak ketika makan.

5. Han Joon Woo (Flex X Cop)

aktor Han Joo Won (instagram.com/_junwoo_han)

Nah, Han Joon Woo inilah yang menjadi relawan Kim Joong Hee di Flex X Cop, ketika melakukan aksi pembunuhan mereka terhadap para lansia. Keduanya bekerja sama melakukan pembunuhan demi mencuri barang berharga milik korbannya.

Perannya sebagai rekan psikopat Kim Joong Hee sukses menarik perhatian para penontonya. Sebab, keduanya sama-sama pernah berperan sebagai salah psikopat yang mengerikan di Through the Darkness. Bagaimana bisa sutradara Flex X Cop mempersatukan dua psikopat itu dalam satu drakor dan adegan yang sama?

Baca Juga: Yuri SNSD, Seungyeon KARA, dan Park Tae Hwan Jadi Kameo Lovely Runner

6. Jung Kyung Ho (Wedding Impossible)

Jung Kyung Ho di drama Wedding Impossible (instagram.com/tvn_drama)

Tampil menjadi kameo di Wedding Impossible, Jung Kyung Ho akan memerankan karakter teman kencan buta Yoon Chae Won (Bae Yoon Kyung). Yoon Chae Won sendiri merupakan seorang janda muda sekaligus putri tunggal Taeyang Group.

Jung Kyung Ho terlihat menemui Yoon Chae Won di sebuah restoran untuk melakukan kencan buta dengan perempuan itu. Bukannya membuat Yoon Chae Won jatuh hati, sikapnya genitnya justru membuat perempuan tersebut takut dan ilfeel dalam satu waktu. Alhasil, Yoon Chae Won memilih untuk pergi dari kencan buta tersebut.

7. Seo Ji Hoon (The Midnight Studio)

Seo Ji Hoon di drama The Midnight Studio (instagram.com/seojihoon_official)

Baru-baru ini aktor Seo Ji Hoon tampil sebagai kameo di drakor on going, The Midnight Studio. Drakor tersebut dibintangi oleh Joo Won, Kwon Nara, Eum Moon Suk, dan Yoo In Soo.

Seo Ji Hon muncul sebagai mahasiswa yang juga melakukan pekerjaan sebagai kurir paket. Akibat kelelahan dalam bekerja dan diganggu oleh hantu, ia harus mengalami kecelakaan yang megakibatkanya meninggal dunia, tepat sebelum hari wisudanya tiba.

Menariknya, peran Seo Ji Hoon di drama ini jadi perannya kesekian yang berakhir meninggal dalam ceritanya. Hal itu pun membuatnya dijuluki pecinta drakor di Indonesia sebagai "aktor spesialis peran almarhum".

8. Choi Tae Joon (Flex X Cop dan The Midnight Studio)

still cut Choi Tae Joon di drama Flex X Cop (instagram.com/sbsdrama.official)

Saat sang istri bermain drakor baru sebagai ajang comeback-nya, Choi Tae Joon juga menjadi kameo di Flex X Cop. Ia memerankan karakter bernama Ha Nam Su yang merupakan seorang aktor terkenal. Selain populer, Ha Nam Su juga dikenal sebagai playboy

Di drakor tersebut Nam Su adalah salah satu orang yang menjadi tersangka pembunuhan aktris Han Yu Ra (Lee Na Eun eks April) yang meninggal di lokasi syuting. Saat diselidiki oleh detektif Jin Yi Soo (Ahn Bo Hyun) dan Lee Gang Hyun (Park Ji Hyun), Nam Su ternyata tengah di hotel bersama seorang perempuan lain.

Selain tampil di Flex X Cop, terbaru Choi Tae Joon juga hadir sebagai kameo di The Midnight Studio. Ia berperan sebagai Choi Hoon, seorang konselor di pusat layanan konseling yang menangani panggilan dari orang-orang yang merasa putus asa dan kehilangan semangat hidup, sehingga ingin mengakhiri hidupnya.

Choi Hoon yang tengah menolong seorang perempuan yang akan mengakhiri hidupnya, justru didorong perempuan itu hingga akhirnya meninggal dunia. Arwarhnya pun menjadi hantu sekaligus pengunjung studio foto milik Seo Ki Joo (Joo Won).

9. Song Joong Ki (Queen of Tears)

Song Joong Ki di drama Queen of Tears (twitter.com/Cjndrama)

Kameo yang mencuri perhatian dan hebohkan penonton yang selanjutnya adalah aktor Song Joong Ki di Queen of Tears. Sebelumnya, penonton telah mengetahui bahwa Song Joong Ki akan tampil sebagai kameo di drama tersebut. Namun, mereka dibuat bertanya-tanya tentang peran apakah yang akan dibawakannya.

Namun, pada akhirnya rasa penasaran mereka terjawab, ketika Song Joong Ki muncul di Queen of Tears sebagai pengacara perceraian Hong Hae In (Kim Ji Won) dengan suaminya, Baek Hyun Woo (Kim Soo Hyun).

Hal yang membuat penonton salah fokus adalah ketika perannya di drama-drama sebelumnya turut disebutkan sebagai pekerjaan yang pernah dilakoninya, sebelum jadi pengacara. Salah satunya adalah perannya sebagai mafia dan atau consiglier.

Tak hanya itu saja yang membuat penonton salah fokus, nama karakter Song Joong Ki di drakor tersebut adalah Vicenzo. Nama tersebut adalah karakter yang diperankan sang aktor sebelumnya, yakni Vincenzo (2021). Kala itu, Kim Soo Hyun juga pernah berperan sebagai kameo di Vincenzo.

10. Kim Bum (Wedding Impossible)

Kim Bum di Wedding Impossible (twitter.com/kkbyss_official)

Di episode terakhir drakor Wedding Impossible, aktor Kim Bum muncul sebagai kameo. Kim Bum memerankan karakter bernama Min Tae Hwan, teman kencan buta Yoon Chae Woon.

Diceritakan secara singkat, bahwa Min Tae Hwan sudah menyukai Yoon Chae Won sejak ia melihat perempuan itu di hari pernikahannya. Kini, ketika ia mengetahui Yoon Chae Woon sudah menjanda sedang menjalani kencan buta, Min Tae Hwan pun tak mau melewatkan kesempatan itu untuk mengejar cintanya. 

11. Ryu Kyung Soo (Wedding Impossible)

Ryu Kyung Soo di drakor Wedding Impossible (dok. tvN/Wedding Impossible)

Aktor Ryu Kyung Soo juga turut hadir sebagai kameo di episode terakhir drakor Wedding Impossible. Ryu Kyung Soo muncul sebagai seorang aktor yang menjadi lawan main Na Ah Jung (Jeon Jong Seo), di mana pada drama mereka nanti akan ada adegan ciuman. Hal itu pun sontak membuat Lee Ji Han (Moon Sang Min) merasa cemburu. Walaupun hanya muncul sebentar di episode terakhir, tapi penampilan Ryu Kyung Soo berhasil mencuri perhatian penonton.

Writer

Nimatus Sholihah

Ig : @nis_liha Pecinta Drakor.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya