TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

7 Hikmah Berharga yang Bisa Dipetik dari Revenant, Harta Itu Semu! 

Patut dijadikan pelajaran penting, nih

Kim Tae Ri dan Oh Jung Se di Revenant (instagram.com/sbsdrama.official)

Revenant pantas menjadi pembicaraan di berbagai media sosial oleh para penggemar drakor. Sebab, drakor yang dibintangi Kim Tae Ri ini menyajikan kisah thriller-horor yang unik tentang kesurupan tokoh utamanya. Alur cerita dan latar belakang kisah masing-masing tokohnya selain ditampilkan dengan gamblang, alasan balas dendam roh jahat yang menjadi villain pun akhirnya terungkap secara jelas.

Pada Sabtu (29/07/2023) drakor Revenant menayangkan episode terakhirnya dengan ending yang dianggap sangat memuaskan bagi setiap karakternya. Nah, di bawah ini deretan hikmah berharga yang bisa menjadi pelajaran penting bagi para penonton Revenant. Simak bareng, yuk! 

1. Harta hanyalah tipu muslihat dunia yang bersifat sementara. Jangan hanya karena ingin menikmati kemewahan, semua hal dikorbankan termasuk keluarga

Kim Hae Sook di Revenant (instagram.com/sbsdrama.official)

2. Harta tidak bisa membeli kebahagiaan. Meski harta sebanyak apa pun itu, jika kesepian di hari tua tanpa keluarga, harta hanyalah sebuah kesengsaraan semata

Oh Jung Se di Revenant (instagram.com/sbsdrama.official)

3. Keluarga dan sahabat adalah tempat bersandar dan tempat pulang terbaik jika di luar sana dunia mencabik dengan berbagai penderitaan

Kim Tae Ri dan Park Ji Young di Revenant (instagram.com/sbsdrama.official)

Baca Juga: 8 Karakter Development Lee Hong Sae di Drakor Revenant

4. Hargai hidup diri sendiri, nikmatilah setiap menit dan detiknya alur kehidupan. Karena sejatinya cobaan yang datang adalah tanda bahwa kita memang berjuang demi kebahagiaan

Kim Tae Ri di Revenant (instagram.com/sbsdrama.official)

5. Memiliki profesionalitas dan etos kerja yang tinggi bisa mengantarkan kita kepada kesuksesan di dunia kerja, meski terkadang diremehkan oleh keadaan sekitar

Hong Kyung dan Kim Won Hae di Revenant (instagram.com/sbsdrama.official)

6. Rasa saling percaya dan kekompakan dalam kelompok adalah hal terpenting untuk mencapai tujuan tim, terlebih jika tujuan itu demi kebaikan banyak orang

Kim Tae Ri, Oh Jung Se, dan Hong Kyung di Revenant (instagram.com/sbsdrama.official)

Baca Juga: Kronologi Gu San Yeong Selamat dari Roh Jahat di Ending Revenant

Verified Writer

Navira Fatah

Menulis adalah membuat jejak kehidupan

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya