TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

4 Aktris Noona Lawan Main Kim Young Dae di Drakor, Terbaru Shin Min Ah

Usia Kim Young Dae dan Shin Min Ah terpaut 12 tahun

Kim Young Dae dan Shin Min Ah (instagram.com/youngdae0302)

Kim Young Dae menjadi salah satu aktor muda Korea Selatan yang kini namanya tengah naik daun. Aktor kelahiran 1996 ini mulai dikenal sejak ia membintangi drama Penthouse (2020). Namanya juga semakin diperhitungkan di dunia seni peran sejak ia mendapat penghargaan sebagai Best New Actor di SBS Drama Awards 2021 berkat perannya sebagai Joo Seok Hoon di Penthouse.

Selain kualitas akting yang semakin baik, chemistry Kim Young Dae bersama deretan lawan mainnya juga tidak perlu diragukan. Meski ia kerap kali dipasangkan dengan aktris yang memiliki usia lebih tua dari dirinya, Kim Young Dae tetap pandai membangun chemistry dengan baik. Terbaru ada Shin Min Ah, berikut empat aktris noona yang jadi lawan main Kim Young Dae di drakor.

Baca Juga: 13 Peran Kim Young Dae di Drakor yang Bikin Jatuh Hati, Sudah Nonton?

1. Lee Sung Kyung — Shooting Stars (2022)

Kim Young Dae dan Lee Sung Kyung (instagram.com/youngdae0302)

Terpaut usia 6 tahun, Kim Young Dae dan Lee Sung Kyung tetap tampilkan chemistry apik dalam drama Shooting Stars. Drama ini mengisahkan hubungan romantis yang terjalin di balik industri hiburan Korea Selatan. Shooting Stars mengisahkan Gong Tae Sung (Kim Young Dae) yang menjalin sebuah love-hate relationship dengan Oh Han Byul (Lee Sung Kyung).

Oh Han Byul adalah pimpinan tim Public Relations sebuah perusahaan agensi artis, Star Force Entertainment yang membuatnya harus bekerja sama dengan aktor ternama, Gong Tae Sung. Tae Sung dikenal dengan kepribadian dan sikapnya yang selalu menunjukkan kesopanan dan kerendahan hati di depan publik. Namun, di belakang layar ia berubah menjadi temperamental yang membuat Han Byul menjadi kesal.

Mau tak mau, Tae Sung sebagai aktor ternama harus menunjukkan citra terbaiknya di hadapan banyak orang lewat kepiawaian Han Byul sebagai pakar komunikasi. Beberapa hal dilakukan untuk membangun image-nya. Dalam proses itu, Han Byul dan Tae Sung sering terlibat intrik dan hubungan pekerjaan yang intens. Sehingga, muncul perasaan tertarik satu dengan yang lain di antara mereka.

2. Park Ju Hyun — The Forbidden Marriage (2022)

Kim Young Dae dan Park Ju Hyun (instagram.com/youngdae0302)

Selanjutnya ada Park Ju Hyun yang selisih 2 tahun lebih tua dari dirinya. Mereka beradu akting lewat drama The Forbidden Marriage yang berkisah tentang Lee Heon (Kim Young Dae) yang merupakan raja Joseon. Kilas balik di 7 tahun yang lalu, ketika ia menjadi putra mahkota, istri tercintanya atau putri mahkota, meninggal dunia. Hingga kini ia masih belum bisa melupakan kematian istrinya sehingga akhirnya belum menikah lagi.

Selama 7 tahun terakhir, keluarga kerajaan dan anggota pemerintah mencoba banyak cara agar Raja Lee Heon menikah lagi, tapi usaha tersebut sia-sia. Seluruh kerajaan akhirnya menerapkan dekrit geumhonryung, yang melarang semua wanita lajang untuk menikah selama raja belum menikah. Akibat keputusan tersebut, warga pun marah dan tidak setuju.

Suatu hari, Raja Lee Heon mendengar seorang wanita bernama Ye So Rang (Park Ju Hyun), yang mengeklaim arwah mendiang istri raja ada di dalam istana. Ye So Rang yang merupakan seorang penipu pun akhirnya ditangkap dan dipenjara. Agar bisa keluar dari penjara, ia berpura-pura kerasukan roh. Selama tipu muslihatnya, dia terus menyebut arwah istri raja ada di dalam istana.

Ia kemudian dibawa ke hadapan Raja Lee Heon dan bertanya apakah ia benar-benar bisa melihat arwah mendiang istrinya. Agar bisa bertahan hidup, Ye So Rang bertingkah seolah tubuhnya memang dirasuk mendiang istrinya. Kebohongan Ye So Rang lama kelamaan menjadi besar dan menimbulkan masalah yang rumit.

Baca Juga: 4 Main Role Drakor Dear X, Ada Kim Yoo Jung dan Kim Young Dae

3. Pyo Ye Jin — Moon In The Day (2023)

Kim Young Dae dan Pyo Ye Jin (instagram.com/youngdae0302)

Dalam drama Moon In The Day, Kim Young Dae beradu peran dengan Pyo Ye Jin yang berusia 4 tahun lebih tua. Moon In The Day sendiri berpusat pada cerita Han Joon oh (Kim Yong Dae), yang merupakan idol Korea terkenal dan berkepribadian rendah hati. Joon Oh bekerja di bawah naungan agensi milik kakaknya sendiri.

Suatu hari, ia diharuskan menjalani proses syuting sebuah iklan layanan masyarakat, bersama dengan seorang petugas pemadam kebakaran perempuan bernama Kang Young Hwa (Pyo Ye Jin). Namun, proses syuting itu tidak berjalan sebagaimana mestinya. Joon Oh mengalami kecelakaan mobil, yang membuatnya terluka parah.

Saat itu juga, Young Hwa sebagai petugas pemadam kebakaran langsung bergerak cepat menyelamatkan Joon Oh. Atas aksi heroiknya, Young Hwa kemudian ditarik untuk menjadi pengawal pribadi sang idol, sementara ia masih terbaring di rumah sakit. Saat sadar dari pingsannya, Joon Oh tiba-tiba berubah menjadi sosok yang lain.

Kepribadiannya seperti bukan Joon Oh yang sebelum mengalami kecelakaan. Usut punya usut, ternyata Joon Oh dirasuki oleh roh gaib. Konon, roh itu adalah bangsawan Kerajaan Silla di masa silam bernama Do Ha, yang tewas karena dibunuh oleh istrinya sendiri, yakni Han Ri Ta. Do Ha memasuki tubuh Joon Oh untuk membalas dendam kepada Han Ri Ta.

Verified Writer

Lulu SARIFAH

Just survive somehow

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya