TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

4 Tujuan Son Hae Young Gelar Pernikahan Palsu di No Gain No Love 

Semuanya hanya demi uang?

Still cut No Gain No Love (instagram.com/ament_official)

No Gain No Love mengikuti kisah dari Son Hae Young (Shin Min Ah). Wanita perhitungan yang memiliki prinsip tidak ingin merugi. Untuk mencapai tujuan meraih keuntungan dengan cepat, Hae Young tiba-tiba memutuskan melakukan pernikahan palsu.

Dalam waktu 3 minggu Hae Young mampu mengurus semuanya sendirian. Dari gedung, gaun pengantin, katering makanan hingga undangan. Termasuk mempelai pria calon suaminya.

Lewat kesepakatan bersama, ia berhasil membujuk satu orang untuk dibawa ke pelaminan. Pria itu ialah Kim Ji Wook (Kim Young Dae), pekerja toserba di dekat rumah Ha Young. Lalu, apa tujuan Son Hae Young ingin segera menikah?

1. Mendapat angpao tamu undangan

Still cut No Gain No Love (instagram.com/tvn_drama)

Menggelar pesta pernikahan adalah tujuan Son Hae Young. Acara itu dilaksanakan untuk meraih angpao uang dari tamu undangan. Satu hal yang selama ini ia lakukan untuk hampir seluruh rekan kerjanya.

Pengeluaran yang membuat frustasi karena tidak langsung mendapat imbal balik. Namun, situasi berbeda terjadi jika Hae Young menikah. Tidak peduli palsu atau asli, sudah pasti ia akan mendapat banyak uang angpao dari teman-temannya.

2. Sebagai hadiah untuk sang ibu

Still cut No Gain No Love (instagram.com/tvn_drama)

Meski acara pernikahan yang akan diadakan palsu, Son Hae Young tidak main-main dengan semua rencananya. Secara tulus ia mempersembahkan pesta untuk sang ibu tercinta sebagai hadiah.

Ibu Hae Young sendiri saat ini sedang sakit demensia di panti jompo. Melalui berbagai pertimbangaan dari segi kondisi dan situasi, ia memilih jalan keluar menikah mendadak. Semua dilakukan karena ia tak ingin ibunya pergi tanpa melihat dirinya bahagia.

Baca Juga: 7 Kepedulian Ji Wook pada Hae Young No Gain No Love, So Sweet!

3. Mendapat benefit dari Kkulbee Education

Still cut No Gain No Love (instagram.com/tvn_drama)

Son Hae Young adalah karyawan tetap Kkulbee Education. Posisinya masuk jadi salah satu pegawai kompeten, tapi masih lajang. Status yang membawanya tidak memiliki kesempatan bersaing mendapat kesejahteraan dan promosi. Hal itu karena aturan unik milik perusahaan.

Kkulbee Education sendiri hanya fokus memberi banyak benefit pada karyawan yang sudah berkeluarga, seperti pesangon 3 juta won, cuti 2 minggu untuk bulan madu, tunjangan kehamilan, hingga persalinan, kenaikan gaji, pesangon 1 juta won per anak sampai anak ketiga, hadiah liburan tiap 5 tahun, hingga kue gratis setiap hari ulang tahun.

Kesenjangan antara karyawan lajang dan tidak membuat Son Hae Young berpikir ulang. Ia kemudian bertekad ingin segera menikah, agar bisa menikmati fasilitas gratis yang selama ini tak ia dapatkan.

Verified Writer

ELISA

Life Love Learn

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya