TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

9 Nasihat Penting untuk Pengendara Mobil ala Drakor Crash

Stop ugal-ugalan di jalanan!

poster drama Korea Crash (instagram.com/channel.ena.d)

Crash telah tuntas mengakhiri episodenya yang ke-12 pada Selasa (18/6/2024). Pada episode kali ini, serial ini sukses meraih rating 6,6 persen secara nasional. Meski penayangannya sebentar, penonton gak bosan karena ceritanya sangat fresh. Seperti yang telah diketahui, drakor tema polisi ini membahas tentang apa saja yang terjadi di lalu lintas.

Uniknya, karya besutan sutradara Park Joon Woo ini bekerja sama dengan Kepolisian Metropolitan Seoul. Dengan begitu, secara gak langsung tontonan ini sebagai edukasi bagi pengguna kendaraan. Sehubungan dengan menyesuaikan isi cerita Crash, maka ada begitu banyak nasihat untuk pengendara mobil. Lantas, apa saja nasihat tersebut? Langsung simak di bawah ini, yuk!

1. Mengonsumsi sesuatu yang memabukkan, seperti alkohol atau obat-obat terlarang bisa membahayakan diri dan orang lain

Pyo Jung Wook (Kang Ki Doong) di drakor Crash (instagram.com/channel.ena.d)

2. Menelepon sambil menyetir memang dilarang. Ini bisa bikin kita tidak fokus terhadap sekitar. Menepi dan berhenti adalah langkah yang terbaik

Min So Hee (Kwak Sun Young) di drakor Crash (instagram.com/channel.ena.d)

3. Apabila ada barang terjatuh saat sedang menyetir, sebaiknya tidak diambil. Hal ini dilakukan agar konsentrasi tidak terpecah menjadi dua

Cha Yeon Ho (Lee Min Ki) di drakor Crash (instagram.com/channel.ena.d)

4. Selalu pahami peraturan dan rambu-rambu lalu lintas. Jalan bukan milik sendiri melainkan orang banyak. Jadi, jangan egois menggunakan jalan

Min So Hee (Kwak Sun Young), Jung Chae Man (Heo Sung Tae), Woo Dong Ki (Lee Ho Cheol), dan Eo Hyun Kyung (Moon Hee) di drakor Crash (instagram.com/channel.ena.d)

5. Jika ingin menyalip, perhatikan keadaan sekitar apakah tepat untuk melakukan hal tersebut. Kanan menjadi jalur yang tepat untuk menyalip

Min So Hee (Kwak Sun Young) dan Jung Chae Man (Heo Sung Tae) di drakor Crash (instagram.com/channel.ena.d)

6. Tetap jaga emosi, jika disalip secara tiba-tiba oleh pengendara lain. Perhatikan nomor pelat dan segera hubungi polisi untuk melakukan tindakan

Min So Hee (Kwak Sun Young) di drakor Crash (instagram.com/channel.ena.d)

Baca Juga: 4 Momen yang Mengancam Keberadaan Tim TCI di Drakor Crash

7. Selalu cek surat-surat penting kendaraan jika ingin menyewa atau membeli dari calo. Hal ini agar terhindar dari kasus penipuan

Min So Hee (Kwak Sun Young) di drakor Crash (instagram.com/channel.ena.d)

8. Kelebihan muatan bisa membahayakan sekitar. Sesuaikan total berat penumpang dan barang dengan batas daya angkut mobil

Han Kyung Soo (Han Sang Jo) di drakor Crash (instagram.com/channel.ena.d)

Verified Writer

Dyan Yudhistira

www.instagram.com/dyanyudhis

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya