TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Kim Tae Ri dan Ryu Jun Yeol Tanggapi Kegagalan Box Office Alienoid 1

Kegagalan tersebut tak membuat mereka patah semangat

cuplikan Kim Tae Ri dan Ryu Jun Yeol di film Alienoid: Return to the Future (instagram.com/cjenmmovie)

Kim Tae Ri dan Ryu Jun Yeol akan segera kembali dengan film kedua Alienoid. Proyek ini merupakan lanjutan dari film pertama yang dirilis pada tahun 2022 lalu. Dinantikan banyak orang, sayangnya bagian pertama Alienoid tidak berhasil memenuhi ekspektasi dan gagal di box office.

Menjelang perilisan bagian kedua yang bertajuk Alienoid: Return to the Future, Kim Tae Ri dan Ryu Jun Yeol berbagi pandangan mereka terkait kegagalan tersebut. Mereka juga mengungkapkam optimisme untuk film kedua. Dilansir OSEN dan Sports Chosun, simak penuturan Kim Tae Ri dan Ryu Jun Yeol berikut ini, yuk!

1. Kim Tae Ri ungkap seluruh tim melakukan evaluasi terkait kinerja film pertama yang lesu

cuplikan Kim Tae Ri di film Alienoid: Return to the Future (instagram.com/cjenmmovie)

Kabar perilisan Alienoid pada Juli 2022 lalu menyita perhatian yang besar dan memiliki ekspektasi yang tinggi. Sayangnya film ini gagal mencapai target 7,3 juta penonton untuk menutupi biaya produksinya. Tercatat bahwa jumlah penonton bagian pertama Alienoid hanya sebanyak 1,5 juta penonton.

Oleh karena itu, dikatakan bahwa sutradara Choi Dong Hoon, para aktor, dan juga tim produksi berkumpul untuk mendiagnosis kinerja box office yang lesu. Mereka juga memikirkan cara untuk menyajikan bagian kedua kepada penonton nantinya.

Kim Tae Ri membenarkan hal tersebut dan berkata, "Semua orang yang berpartisipasi dalam film ini banyak berpikir tentang apa penyebabnya, apa yang harus dilakukan di masa depan, dan bagaimana menyajikan bagian kedua kepada penonton."

"Menurut saya pribadi, akan lebih baik jika bagian pertama dan kedua dirilis pada waktu yang bersamaan. Saya pikir misteri yang membuat saya penasaran (di Bagian 1) akan terkuak melalui Bagian 2," lanjutnya.

2. Kim Tae Ri puas dengan Alienoid Bagian 2

cuplikan Kim Tae Ri di balik layar film Alienoid: Return to the Future (instagram.com/cjenmmovie)

Sutradara sempat mengungkapkan bahwa proses pascaproduksi film kedua Alienoid dilakukan selama 1,5 tahun. Proses yang panjang tersebut ia lalui untuk memuaskan penonton. Bahkan ringkasan film pertama juga sangat diperhatikan dengan membuat 15 versi untuk diperbandingkan.

Kerja keras tim Alienoid untuk bisa meraih kepuasan penonton sangat besar, ya. Kim Tae Ri pun mengaku puas dengan bagian kedua Alienoid. Menurutnya, semua misteri akan terselesaikan dan ada bebetapa hal menarik yang akan muncul di film kedua.

Kim Tae Ri juga menyinggung tentang efek visual yang mengesankan di film keduanya. Ia berkata, "Secara khusus, pemandangan kereta terbalik sangatlah indah. Karena CG yang bagus, itu tampak realistis. Adegan pertarungan terakhir juga terasa begitu nyata. Tentu saja besi-besi yang runtuh itu sungguhan. Syuting adegan tersebut dilakukan sekaligus."

Baca Juga: 5 Misteri Alienoid yang Belum Terjawab, Sekuelnya Patut Ditunggu!

3. Ryu Jun Yeol merasa respon yang buruk merupakan hal yang tak bisa dihindari saat membuat sebuah film

cuplikan Ryu Jun Yeol di balik layar film Alienoid: Return to the Future (instagram.com/cjenmmovie)

Ryu Jun Yeol juga menanggapi kinerja lesu film pertama Alienoid. Pemeran Mu Reuk ini membagikan pandangannya bahwa, "Tidak mungkin mendapat respon yang baik setiap saat. Saya pikir ini adalah takdir dan sedang mempersiapkan hati saya."

"Saya harap para aktor yakin bahwa mereka melakukan pekerjaan ini tanpa penyesalan. Rasanya para penonton pun akan sadar bahwa, 'Ternyata rang-orang ini menyiapkan film untuk menceritakan kisah yang seperti ini,'" tambah Ryu Jun Yeol.

Verified Writer

Dwi Nantari

Halo!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya