TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

7 Fakta Film My Daughter Who Turn Into a Zombie, Diangkat dari Webtoon

Sudah pernah baca webtoon-nya?

poster casting film My Daughter Who Turn Into a Zombie (instagram.com/itsnew_movie)

Jo Jung Suk akan segera comeback di layar lebar pada tahun 2024 ini. Ia terakhir kali membintangi film Exit pada tahun 2019 lalu. Namun, tahun ini Jo Jung Suk kembali dengan dua film sekaligus yang berjudul Pilot serta The Land of Happiness.

Sebelum kedua film barunya dirilis, Jo Jung Suk sudah dikonfirmasi membintangi film baru, nih. Karya barunya berjudul My Daughter Who Turn Into a Zombie. Untuk tahu lebih lanjut soal film terbaru Jo Jung Suk, cek faktanya berikut ini, ya.

1. Film ini mengadaptasi webtoon Naver yang berjudul My Daughter is a Zombie. Namun, webtoon karya Lee Yun Chang ini belum tersedia dalam bahasa Indonesia

poster webtoon My Daughter is a Zombie (dok. Naver Webtoon/My Daughter is a Zombie)

2. Sutradara Pil Gam Seong yang bertugas mengarahkannya. Ia pernah menggarap film Hostage: Missing Celebrity (2021) serta drakor A Bloody Lucky Day (2023)

poster drakor A Bloody Lucky Day (instagram.com/tving.official)

3. Jo Jung Suk mengambil peran sebagai Lee Jung Hwan, seorang ayah yang ingin melindungi putrinya yang sudah berubah drastis sejak terinfeksi virus zombie

Jo Jung Suk (instagram.com/jament_official)

Baca Juga: Sinopsis Film My Daughter Who Turned Into a Zombie, Incar Jo Jung Suk

4. Lee Jung Eun perankan karakter Kim Bam Soon yang tinggal di sebuah desa nelayan. Ia adalah ibu Lee Jung Hwan dan seorang nenek yang ceria untuk cucunya

Lee Jung Eun (instagram.com/tving.official)

5. Cho Yeo Jeong akan berperan sebagai Shin Yeon Hwa, cinta pertama Lee Jung Hwan yang diangkat jadi seorang guru di desa nelayan tersebut

Cho Yeo Jeong (instagram.com/lightyears81)

6. Yoon Kyung Ho memerankan karakter yang bernama Jo Dong Bae. Ia dikisahkan merupakan teman lama Lee Kyung Hwan

Yoon Kyung Ho (post.naver.com/눈컴퍼니)

Verified Writer

Dwi Nantari

Halo!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya