TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Review Drama Korea The Judge from Hell, Bagus Gak, Sih?

Comeback Park Shin Hye yang segar

Konferensi pers drama Korea The Judge from Hell (Instagram.com/sbsdrama.official)

Disney+ Hotstar dan SBS sajikan drama Korea terbaru bertajuk The Judge from Hell (2024). Drakor ini menjadi ajang comeback Park Shin Hye setelah Doctor Slump (2024).

Buat kamu yang masih ragu buat mulai nonton, ayo simak review drakor satu ini! Jangan sampai kelewatan, ya!

Peringatan: Artikel ini mengandung spoiler, ya!

1. Sajikan comeback Park Shin Hye sebagai antihero

Konferensi pers drama Korea The Judge from Hell (Instagram.com/sbsdrama.official)

Park Shin Hye didapuk sebagai karakter utama di drama The Judge from Hell (2024). Penonton akan diajak bernostalgia dengan akting Park Shin Hye sebagai Yoo Hye Jung di Doctors (2016).

Sebagai Kang Bit Na, Park Shin Hye menyuguhkan sosok hakim yang polos dan lemah. Tapi sebagai Justitia di dalam raga Kang Bit Na, Park Shin Hye menyajikan akting yang gahar, sedikit gila, namun lovable.

Selain itu, Park Shin Hye akan menyajikan sedikit nuansa komedi bersama aktor Kim In Kwon, pemeran Koo Man Do, serta Kim A Young yang didapuk sebagai Lee A Rong. Tak ketinggalan chemistry Park Shin Hye dengan Kim Jae Young yang memerankan Detektif Han Da On juga perlu dinantikan.

Baca Juga: Park Shin Hye Comeback Sebagai Antihero di The Judge From Hell

2. Suguhkan genre fantasi dibalut action yang memacu adrenalin

Still cut drama Korea The Judge from Hell (Instagram.com/sbsdrama.official)

The Judge from Hell (2024) menyajikan kisah fantasi tentang para iblis yang bertugas memberi hukuman kepada manusia. Penonton akan dibuat takjub dengan desain produksi dan CGI penggambaran neraka yang disajikan.

Selain itu, Park Shin Hye dan Kim Jae Young juga akan sering menyajikan adegan laga. Koreografi laga The Judge from Hell (2024) akan dibalut dengan CGI sehingga tampak selaras dengan kekuatan Kang Bit Na sebagai iblis.

Namun, penonton cukup sering menyaksikan adegan berdarah dan suara patahan tulang yang mungkin membuat ngilu. Sementara itu, sedikit unsur komedi dan romantis menjadi angin segar yang dinantikan di drakor ini.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya