TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Review: Drakor Gyeongseong Creature 2 Wajib Ditonton Gak, Sih?

Wajib bagi yang suka musim pertamanya!

Still cut drama Korea Gyeongseong Creature 2 (dok. Netflix/Gyeongseong Creature 2)

Netflix merilis drama original terbaru berjudul Gyeongseong Creature season 2 (2024). Drakor ini melanjutkan kisah Jang Tae Sang dan Yoon Chae Ok di musim pertama.

Buat kamu yang masih maju mundur buat nonton, ayo simak ulasan IDN Times di bawah ini! Jangan sampai ketinggalan hype-nya, ya!

Peringatan: Artikel ini berpotensi mengandung spoiler, ya!

1. Cocok bagi yang menantikan comeback Han So Hee dan Park Seo Jun

Still cut drama Korea Gyeongseong Creature 2 (dok. Netflix/Gyeongseong Creature 2)

Gyeongseong Creature 2 (2024) kembali menghadirkan karakter utama dari musim pertama. Penonton juga akan dikejutkan dengan kemunculan beberapa karakter yang berhubungan erat dengan musim pertama.

Di musim pertama penonton disuguhkan kisah cinta tragis antara Jang Tae Sang (Park Seo Jun) dan Yoon Chae Ok (Han So Hee). Sementara di musim kedua, penonton akan dibuat tersenyum dengan akhir kisah cinta mereka.

Terbiasa memerankan karakter protagOnis dan anak sekolahan, Bae Hyun Sung membawa gebrakan baru lewat peran Seung Jo. Penonton akan dibuat jatuh hati dengan tingkah jenaka Seung Jo, tapi juga ngeri di saat bersamaan.

Baca Juga: Rekap Cerita Drama Gyeongseong Creature, Bekal Nonton Season 2

2. Menarik bagi yang suka drama fantasi dibalut action

Still cut drama Korea Gyeongseong Creature 2 (dok. Netflix/Gyeongseong Creature 2)

Drakor ini akan menarik bagi penonton yang menyukai genre fantasi dan action. Sama seperti musim pertama, Park Seo Jun dan Han So Hee akan melakukan cukup banyak adegan laga.

Selain itu, efek CGI yang disajikan cukup halus dan memanjakan mata para penikmat genre fantasi. Namun bagi yang tidak suka tayangan berbau monster, mungkin drakor ini kurang cocok untukmu. 

Satu hal lagi yang perlu dipuji, pengemasan alur tentang para karakter yang tidak menua meski sudah 79 tahun berlalu cukup masuk akal. Meski terbilang singkat, tapi Sutradara Jung Dong Yoon mampu menyisipkan latar belakang masing-masing karakter secara padat lewat bahasa visual dan dialog.

3. Wajib bagi yang sudah menonton musim pertamanya

Still cut drama Korea Gyeongseong Creature 2 (dok. Netflix/Gyeongseong Creature 2)

Drakor ini wajib ditonton bagi yang sudah menyaksikan Gyeongseong Creature (2023) musim pertama. Alur yang disajikan saling terkait dan memiliki benang merah. Maka dari itu, bagi kamu yang belum menonton Gyeongseong Creature (2023), sangat disarankan menyaksikan musim sebelumnya terlebih dahulu.

Tayang pada Jumat (27/9/2024) di Netflix, drakor ini memiliki total 7 episode. Dengan durasi sekitar 40 menit per episode, kamu tidak akan sadar jika drama ini sudah berakhir.

Gyeongseong Creature season 2 (2024) cocok bagi kamu yang suka kisah monster dibalut genre fantasi dan action. Lumayan buat jadi tontonanmu di akhir pekan, kan?

Baca Juga: Apakah Akan Ada Gyeongseong Creature Season 3?

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya