TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Penjelasan Ending Film Korea Wonderland, Tae Ju dan Jung In Putus?

Kenapa Tae Ju bisa menerima telepon dari Bai Li?

Still cut film Korea Wonderland (Instagram.com/netflixkcontent)

Wonderland (2024) dinanti penggemar karena menjadi ajang comeback Suzy hingga Park Bo Gum. Film Korea ini sudah bisa kamu saksikan mulai Jumat (26/7/2024) di Netflix.

Setelah menonton selama 115 menit, penonton mungkin dibuat bingung dengan beberapa adegan di ending. Ayo kita ulas bersama-sama lewat artikel ini!

Peringatan: Artikel ini mengandung spoiler, ya.

1. Bai Li sudah sadar jika dirinya meninggal, bukan karena error tapi AI yang berkembang

cuplikan film Wonderland (instagram.com/acemaker.movie)

Di babak ketiga, penonton dibuat bingung dengan adegan saat Bai Li (Tang Wei) berada di bandara. Awalnya beberapa penonton mungkin mengira jika Bai Ji, sang putri dan ibunya bisa melihat Bai Li.

Jika melihat adegan setelah panggilan ditutup ada dua kemungkinan. Pertama, Bai Li bisa melihat keluarganya, namun mereka tidak. Sedangkan yang kedua, Bai Li juga tidak bisa melihat secara langsung. Tapi mereka berada di lokasi yang sama, namun di dimensi berbeda.

Seo Ha Ri (Jung Yu Mi) berkata jika kejadian itu bukan eror. Bisa jadi karena kecerdasan buatan Bai Li berkembang dan mempelajari situasi mendesaknya saat itu. Berbeda dengan AI lainnya, Bai Li juga sadar jika dirinya sudah meninggal dan merupakan kecerdasan buatan.

2. Adegan Tae Ju dan Jung In di 15 menit terakhir bisa jadi di masa depan dan nyata, bukan di dalam Wonderland

Still cut film Korea Wonderland (Instagram.com/netflixkcontent)

Di 15 menit terakhir, penonton disuguhkan adegan Park Tae Ju (Park Bo Gum) dan Gu Jung In (Bae Suzy) berbicara di lapangan. Park Tae Ju bertanya alasan Gu Jung In mengirim dirinya ke luar angkasa.

Adegan itu muncul setelah Jung In menghubungi Seo Ha Ri untuk memutuskan layanan. Tak mengherankan jika ada beragam spekulasi, termasuk adegan tersebut bisa jadi penggambaran di dalam Wonderland alias itu adalah Tae Ju AI.

Namun dilihat dari potongan rambut dan ekspresinya, kemungkinan besar itu adalah Tae Ju yang asli. Bisa jadi adegan itu terjadi beberapa saat setelah Jung In menutup layanan dan kembali dari Barcelona.

Jika menilik adegan selanjutnya, kemungkinan besar mereka berdua tidak putus. Walaupun Tae Ju sempat kecewa karena keberadaannya digantikan oleh AI untuk beberapa saat. Dan Gu Jung In juga mulai berusaha menerima perubahan kepribadian Tae Ju yang asli.

Baca Juga: 10 Film yang Mirip Wonderland Tentang Hubungan AI dan Manusia

3. Sebelum menutup layanan, Jung In meminta agar Tae Ju AI dikembalikan ke bumi

Still cut film Korea Wonderland (Instagram.com/netflixkcontent)

Sebelum menutup layanan, Gu Jung In berkata jika dirinya memiliki permintaan. Ternyata permintaan itu untuk memulangkan Tae Ju AI ke bumi.

Meski layanan diputus, sosok Tae Ju AI seperti tetap ada dan tidak dihapus. Karena Seo Ha Ri sempat bilang ia tidak ingin AI Bai Li terhapus. Alasannya karena jika pihak keluarga ingin melanjutkan langganan, Bai Li yang muncul akan memiliki sifat berbeda.

Namun setelah layanan Wonderland Tae Ju ditutup, tidak dijelaskan lebih lanjut nasibnya. Apakah Tae Ju AI benar-benar kembali ke bumi dan memiliki kehidupan lain?

4. Spekulasi kenapa Bai Li bisa menghubungi Tae Ju versi manusia

cuplikan film Wonderland (instagram.com/acemaker.movie)

Adegan lain yang menjadi pertanyaan, kenapa Bai Li bisa menghubungi Tae Ju versi manusia. Sedangkan di saat yang sama, sebenarnya banyak handphone yang bisa Bai Li hubungi di bandara.

Jawaban paling logis karena Tae Ju pernah bertemu versi AI-nya. Selain itu, biasanya layanan versi AI akan dihentikan jika sosok manusianya yang koma terbangun. Akan tetapi, Jung In tidak mematikan layanan saat Tae Ju bangun.

Kecerdasan buatan ini pasti berhubungan dengan DNA atau gelombang otak penggunanya. Bisa jadi karena hal itu, hanya Tae Ju yang bisa menerima panggilan dari Bai Li.

5. Yong Sik kemungkinan besar benar ayah Kim Hyun Su

Jung Yu Mi dan Choi Woo Shik di film Wonderland (instagram.com/acemaker.movie)

Kim Hyun Su (Choi Woo Shik) menyadari jika Lee Yong Sik (Choi Moo Sung) pernah mengenal sang ibu. Hal itu terbukti, saat sang ibu mengenali sosok Lee Yong Sik dipanggilan Wonderland.

Masih menjadi pertanyaan apakah benar Hyun Su adalah anak Yong Sik. Akan tetapi, perkataan sang ibu yang bilang pergi tanpa pamit dari Yong Sik menegaskan spekulasi tersebut. Selain itu, adegan ditutup sengan Hyun Su dan sang ibu saling menatap hingga tertawa bersama.

Wonderland (2024) menyuguhkan premis yang bikin haru, tapi dikemas dengan genre science fiction. Kamu sudah nonton filmnya?

Baca Juga: Biodata dan Profil 5 Pemain Utama Film Wonderland

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya