TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Problematika yang Dihadapi Seok Ryu di Love Next Door, Bikin Sedih!

Permasalahan hidup yang dialami Bae Seok Ryu

Poster Drakor Love Next Door (instagram.com/tvn_drama)

Love Next Door merupakan drama korea terbaru yang tayang perdana pada tanggal 17 Agustus 2024 lalu. Drakor Love Next Door sudah banyak menarik perhatian sejak teaser-nya dirilis. Pemain utama dalam drama ini yaitu Bae Seok Ryu (Jung So Min) dan Choi Seung Hyo(Jung Hae In). Drakor ini mengisahkan tentang Bae Seok Ryu yang memiliki permasalahan rumit dan mencoba menata ulang hidupnya dengan kembali ke rumahnya di Korea. Drakor Love Next Door memiliki alur cerita tentang problematika keluarga dan pertemanan disajikan dengan visual yang menarik.

Bae Seok Ryu (Jung So Min) memiliki wajah yang ceria, namun di balik itu dia mengalami permasalahan bertubi-tubi di awal episode Love Next Door. Apa saja problematika yang dihadapi Seok Ryu? Simak artikel berikut ini, yuk!

1. Anak pertama perempuan yang menjadi kebanggaan keluarga

cuplikan drakor Love Next Door (YouTube.com/tvN DRAMA)

Bae Seok Ryu merupakan anak pertama perempuan, dia memiliki seorang adik laki-laki bernama Bae Dong Jin (Lee Seung Hyub). Sebagai seorang anak pertama, ia dipaksa untuk menjadi panutan dan kebanggaan di keluarganya.

2. Mandiri! Bae Seok Ryu merantau jauh dari rumah sejak lulus SMA

still cut drakor Love Next Door (dok. tvN/LoveNextDoor)

Bae Seok Ryu mendapat beasiswa pendidikan di Amerika setelah lulus SMA, sehingga memaksanya merantau jauh dari keluarga. Seok Ryu merupakan orang yang mandiri, gigih, dan cerdas. Dia mendapatkan tawaran untuk bekerja di perusahaan selepas masa kuliahnya. Seok Ryu bekerja sebagai manajer produk bernama God's Workplace di Amerika.

Baca Juga: 5 Kemiripan Drama Love Next Door dan Welcome to Samdalri, Kamu Sadar?

3. Bae Seok Ryu mengalami permasalahan di tempat kerja

still cut drakor Love Next Door (dok. tvN/LoveNextDoor)

Bae Seok Ryu telah bekerja selama 10 tahun setelah menyelesaikan masa kuliahnya. Sifatnya yang gigih dan kecerdasan Bae Seok Ryu ternyata membuat rekan kerja Seok Ryu tidak senang. Rekan kerja di perusahaan tersebut menganggap bahwa Bae Seok Ryu lebih senang bekerja secara individualis dan egois. Sikap rekan kerjanya ini membuat Bae Seok Ryu tertekan, sehingga tidak sanggup melanjutkan kembali pekerjaannya di perusahaan tersebut.

4. Sedih! Kekasihnya selingkuh padahal sudah berencana menikah

still cut drakor Love Next Door (dok. tvN/LoveNextDoor)

Permasalahan dengan rekan kerja di kantor belum selesai, Bae Seok Ryu ditimpa masalah baru! Di masa sedih dan stres akibat permasalahan kantor, Seok Ryu memergoki kekasihnya yang selingkuh. Rencana pernikahan yang sudah menjelang satu bulan terpaksa dibatalkan dan dia memilih pulang ke Korea. Kondisi semakin buruk dengan anggapan dari keluarga Seok Ryu bahwa dia telah selingkuh dari kekasihnya itu.

Writer

Aulia Mufarricha

Sedang berusaha menuangkan pikiran dengan cara menulis.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya