TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Pertanyaan yang Harus Terjawab di Ending Drakor Crash

Para pelaku kejahatan belum tertangkap seluruhnya, nih

still cut drakor Crash (instagram.com/channel.ena.d)

Kecelakaan yang melibatkan Cha Yeon Ho (Lee Min Ki) merupakan kasus terakhir yang harus dipecahkan tim TCI (Traffic Crime Investigation) dalam drakor Crash (2024). Pyo Jung Wok (Kang Ki Doong) sebagai pelaku utama telah ditahan. Namun, masih ada beberapa pihak yang masih belum mendapatkan keadilan, nih.

Menyisakan dua episode lagi, berikut ini beberapa pertanyaan yang harus terjawab di ending drakor Crash. Yuk, simak bersama.

Perhatian, artikel ini mengandung spoiler.

1. Penculikan Pyo Myung Hak oleh Lee Jung Sub

still cut drakor Crash (instagram.com/channel.ena.d)

Di akhir episode 10, Lee Jung Sub (Ha Sung Kwang) tiba-tiba saja mengemudikan mobil Pyo Myung Hak (Heo Jung Do) dan menculiknya. Lee Jung Sub tidak puas akan kinerja polisi yang abai terhadap kasus kematian putrinya, Lee Hyun Soo (Ko Eun Min).

Meskipun Pyo Jung Wok telah ditahan, tapi sang ayah yang membantunya lolos dari jeratan hukum selama ini masih belum ditindak. Bagaimana nasib Pyo Myung Hak usai diculik? Akankah Lee Jung Sub melakukan tindak kejahatan demi membalas dendam?

2. Usaha mengungkapkan keterlibatan Pyo Myung Hak

still cut drakor Crash (instagram.com/channel.ena.d)

Cha Yeon Ho masih berharap Pyo Myung Hak bisa diadili oleh hukum. Ia belum tahu tentang penculikan yang dilakukan Lee Jung Sub. Namun penonton yakin, Cha Yeon Ho tidak ingin Lee Jung Sub melakukan balas dendam.

Cha Yeon Ho bersama tim TCI masih belum menyerah membuktikan keterlibatan Pyo Myung Hak dalam kecelakaan yang dilakukan anaknya. Akankah mereka berhasil melakukannya?

Baca Juga: 7 Bukti Divisi TCI Saling Peduli Rekan Kerja di Drakor Crash

3. Isi diska lepas yang di bawa Lee Tae Ju

still cut drakor Crash (instagram.com/channel.ena.d)

Di akhir episode 10, Lee Tae Ju (Oh Eui Sik) tidak menghiraukan telepon dari Pyo Myung Hak. Masih jadi teka-teki, apakah Lee Tae Ju akan memutus hubungannya dengan kepala polisi itu atau tidak. Namun, satu hal yang menarik perhatian adalah diska lepas yang dibawa Lee Tae Ju. Apakah isi diska lepas tersebut, serta mungkinkah diska itu berisi bukti penting kejahatan Pyo Myung Hak?

4. Hukuman bagi para pelaku

still cut drakor Crash (instagram.com/channel.ena.d)

Jika semua teka-teki kasus kecelakaan Lee Hyun Soo berhasil dipecahkan, maka harusnya para pelaku akan mendapatkan hukuman setimpal. Bagaimana kira-kira keputusan akhir hakim, serta akankah Lee Jung Sub serta menantunya, Kim Hyun Min (Kim Dae Ho) juga mendapatkan hukuman yang berat?

Verified Writer

Anita Hadi Saputri

Freelance Writer

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya