Siapa Chiitan, Maskot Kota di Jepang yang Sering Muncul di Medsos?

Maskot yang sempat diboikot pemerintah kotanya sendiri

Kamu sadar gak sih, beberapa waktu belakangan ini di FYP TikTok dan timeline X (Twitter) sering muncul sebuah boneka maskot, yang bertingkah absurd dan bernama Chiitan?

Boneka yang besarnya seukuran manusia ini seringkali melakukan aksi-aksi lucu, tapi  cenderung berbahaya. Tentunya banyak yang penasaran dari cerita di balik adanya Chiitan, hingga jadi sensasi di internet seperti sekarang. Siapa sebenarnya Chiitan?

1. Chiitan merupakan maskot tandingan untuk kota Susaki, Jepang

Siapa Chiitan, Maskot Kota di Jepang yang Sering Muncul di Medsos?Chiitan maskot Jepang (x.com/chiitan7407)

Pada 2013, pemerintah kota Susaki mengumumkan ada maskot baru berupa boneka berang-berang yang lucu. Maskot bernama Shinjo-kun ini memenangkan kompetisi maskot nasional pada tahun tersebut.

Kesuksesan Shinjo-kun menggaet turis ke Susaki, membuat pemerintah kota kembali mengusung maskot lainnya, yang kali ini adalah berang-berang asli bernama Chiitan. Kemudian pada 2017, sebuah perusahaan asal Tokyo membuat maskot tandingan. Maskot kostum boneka berang-berang besar ini diberi nama sama dengan maskot baru kota Susaki, Chiitan yang asli.

Baca Juga: Siapa TikToker Aisyah Putri Maulana, Benarkah Anak Artis Astri Ivo?

2. Populer di media sosial

Siapa Chiitan, Maskot Kota di Jepang yang Sering Muncul di Medsos?Chiitan maskot Jepang (x.com/chiitan7407)

Maskot Chiitan versi boneka ini ternyata memiliki lebih banyak penggemar. Sosoknya viral di media sosial, karena sering mengunggah video aksi-aksi konyol dan menggemaskan.

Sejak saat itu, Chiitan bagai maskot tidak resmi dari kota Susaki. Ia bahkan sempat digandeng pemerintah untuk ikut terlibat dalam promosi pariwisata Susaki, berdampingan dengan Shinjo-kun. Pada 2018, Chiitan jadi maskot paling populer seantero Jepang karena memiliki lebih dari 1 juta pengikut di X.

3. Kontroversi aksi Chiitan

Siapa Chiitan, Maskot Kota di Jepang yang Sering Muncul di Medsos?Chiitan maskot Jepang (x.com/chiitan7407)

Meski memiliki banyak penggemar secara global, namun aksi nyeleneh yang dilakukan Chiitan justru menuai banyak kontroversi. Chiitan dikenal dengan konten-kontennya yang mengarah ke kekerasan dan destruktif.

Chiitan sering kali menghancurkan barang dengan cara yang membahayakan. Bahkan aksi-aksinya juga bisa membahayakan orang di balik kostum maskot tersebut. Meskipun sebenarnya aksinya itu tidak ada yang membahayakan orang lain atau warga Susaki.

Pada 2019, lebih dari 100 warga Susaki melayangkan protes kepada Chiitan. Mereka menyebut aksi membahayakan Chiitan sama sekali gak merepresentasikan pariwisata dari kota mereka. Hingga akhirnya, pemerintah kota tidak lagi melibatkan Chiitan untuk kegiatan promosi.

4. Dikabarkan ditangkap polisi

Siapa Chiitan, Maskot Kota di Jepang yang Sering Muncul di Medsos?Chiitan maskot Jepang (x.com/chiitan7407)

Melalui akun X resmi @chiitan7407, Chiitan mengumumkan tidak bisa mengunggah konten-konten terbarunya untuk beberapa waktu ke depan. Ia juga turut mengunggah potretnya ketika diduga sedang ditangkap polisi, dan dipaksa masuk ke mobil polisi. Namun, belum ada kabar lebih lanjut mengenai dugaan penangkapan ini.

Sebelumnya, Chiitan memang beberapa kali pernah membuat konten seolah-olah sedang dikejar oleh petugas polisi.

"Karena satu dan lain hal, aku mungkin tidak bisa update X untuk sementara waktu. Maukah kamu follow akunku dan menungguku?," tulisnya pada Selasa (2/7/2024).

Kalau kamu tim yang menikmati konten-kontennya Chiitan, atau yang justru khawatir karena membahayakan?

Baca Juga: 7 Potret Kebersamaan Audrey Davis dan David Bayu eks Naif, Ayahnya

Topik:

  • Triadanti

Berita Terkini Lainnya