Apa itu Joki Strava, Jasa Lari yang Lagi Viral di X?

Mereka yang FOMO ingin pamer hasil Strava, tapi mager lari

Buat kamu yang hobi lari atau berolahraga lainnya, pasti sudah gak asing dengan aplikasi Strava. Aplikasi ini bisa mencatat rekor aktivitas fisik yang kamu lakukan dengan menampilkan bagan yang menarik untuk dibagikan ke media sosial.

Nah, belakangan ini muncul istilah joki Strava di X dan sekarang lagi banyak dibahas oleh warganet. Apa itu joki Strava?

 

Baca Juga: 9 Potret Kebersamaan Win Metawin dan Lingling Kwong di MV, Mesra!

1. Joki untuk bikin akun Strava kamu punya catatan rekor yang tinggi

Apa itu Joki Strava, Jasa Lari yang Lagi Viral di X?apa itu joki Strava (x.com/ashbykibul)

Sama seperti joki-joki lainnya, jasa ini menawarkan supaya akun Strava kamu punya catatan rekor yang tinggi. Kamu gak perlu capek-capek lari belasan hingga puluhan kilometer untuk memamerkan jarak tempuh, pace, hingga waktu berlari yang tinggi.

Nantinya, sang joki akan mengambil alih akun kamu untuk sementara dan ia akan mengusahakan untuk mencapai catatan rekor sesuai request atau permintaan.

2. Jadi bahan pamer di media sosial

Apa itu Joki Strava, Jasa Lari yang Lagi Viral di X?apa itu joki Strava (x.com/fsapradana)

Mungkin kamu pernah melihat beberapa teman yang memamerkan hasil catatan aktivitas olahraga mereka dari Strava ke media sosial. Nah, ini yang jadi tren di mana orang-orang mulai berlomba ingin menunjukkan kemampuan mereka dalam mencapai jarak tempuh, pace, dan waktu berlari setinggi-tingginya.

Meski begitu, sering kali keinginan FOMO pamer hasil Strava gak dibarengi dengan niat olahraga beneran. Hal ini yang kemudian membuat joki Strava tiba-tiba muncul dan menawarkan solusinya.

Oleh karena itu, cukup banyak orang yang tertarik membayar joki Strava demi bisa pamer hasil catatan olahraga dari aplikasi tersebut. Hmm....

3. Harganya sesuai request

Apa itu Joki Strava, Jasa Lari yang Lagi Viral di X?apa itu joki Strava (x.com/damrawan)

Awalnya joki Strava ramai dibahas, karena postingan sebuah akun X yang membagikan tangkapan layar status seorang joki Strava. Pada postingan tersebut, terlihat sang joki menawarkan jasanya hingga membahas soal harga.

Meski gak menyebut nominal, namun joki Strava ini menyebut hasil catatan aktivitas fisiknya bisa sesuai request. Harganya pun beragam tergantung request yang diminta. Jadi harganya menyesuaikan mau seberapa jauh jarak tempuh kilometernya, hingga seberapa besar pace yang diinginkan.

"Btw aku buka joki strava yahh! Tapi yang lari sodaraku yang jago lari. Price menyesuaikan pace, kilometer dan lain-lain yahh!!" tulis sang joki di postingan X miliknya.

Unik juga ya ada joki Strava seperti itu. Demi validasi sosial aja, nih.

Baca Juga: Alasan yang Bikin Bernadya Sering Viral, Lagunya Trending Terus

Topik:

  • Zahrotustianah

Berita Terkini Lainnya