TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Lagi Viral, Ini Cara Main Tes Kosakata Bahasa Indonesia

Seberapa banyak pengetahuan kamu soal bahasa Indonesia?

cara main tes kosa kata bahasa Indonesia (arealme.com)

Netizen tengah ramai membagikan tangkapan layar usai memainkan kuis kecakapan dalam menguasai bahasa Indonesia. Tes tersebut menguji kemampuan para pemainnya tentang kosakata dalam bahasa Indonesia.

Mengapa tiba-tiba tes ini viral di media sosial dan bagaimana cara memainkannya, ya? Simak jawabannya melalui artikel berikut ini!

1. Berawal dari pernyataan Indah G soal bahasa Indonesia miskin kosakata

Youtube.com/(The Indah G Show) = Youtube.com/IDN Times

Tren ini bermula dari siniar Indah G bersama Cinta Laura yang tayang di kanal YouTube The Indah G Show pada Sabtu (30/3/2024). Dalam siniar tersebut, kedua artis setuju kalau bahasa Inggris lebih enak digunakan untuk menjelaskan sesuatu dibandingkan bahasa Indonesia.

Indah mengungkapkan, "Bahasa Indonesia itu sebenarnya bahasa yang miskin kosakata. Dan itu benar, terutama kalau dibandingkan dengan bahasa Arab atau Inggris. Kita (bahasa Inggris) punya kepraktisan kayak gimana caranya gue menyampaikan sesuatu dengan cepat dan mudah. Maaf, tapi itu kenyataannya."

Pendapatnya tersebut sontak menuai pro kontra dari publik. Netizen pun ramai menunjukkan sederet kosakata bahasa Indonesia yang jarang diketahui orang-orang di media sosial.

Baca Juga: Siniarnya Bareng Cinta Laura Viral, Siapa Indah G?

2. Cara main tes kosa kata bahasa Indonesia

cara main tes kosa kata bahasa Indonesia (arealme.com)

Kontroversi ini kemudian merembet pada netizen yang kompak memainkan kuis daring dalam mengecek pengetahuan soal kosakata bahasa Indonesia. Untuk memainkannya, kamu cukup membuka tautan www.arealme.com/indonesian-vocabulary-size-test/id/.

Setelah masuk ke dalam situs tersebut, kamu tinggal klik mulai dan menjawab kurang lebih 50 pertanyaan terkait bahasa Indonesia. Nantinya, kamu akan diberikan soal pilihan ganda tentang antonim dan sinonim suatu kata. 

3. Kuis uji kosakata bahasa Indonesia akan memiliki skor akhir

permainan tes kosa kata bahasa Indonesia (arealme.com)

Setelah menjawab kuis uji kosakata, kamu akan mendapatkan hasil sesuai dengan jawaban benarmu. Situs tersebut juga memberikan penjelasan ada di mana level pengetahuanmu soal kosakata.

Misalnya, skor 5474 sama seperti pengetahuan anak berusia 10 tahun. Sementara bila skormu cukup tinggi, maka kamu setara dengan kerah putih. Kerah putih sendiri merupakan istilah untuk orang yang melakukan pekerjaan profesional di perusahaan. Hasil dari tes ini pun ramai dibagikan oleh netizen dengan melakukan screenshot.

Jadi, berapa skor kamu, nih?

Baca Juga: ⁠⁠[QUIZ] Lewat Tes Ini, Siapa Member NCT Dream yang Makan Ketupat Opor Buatanmu?

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya