Profil Tupac Shakur, Rapper yang Diperbincangkan Usai Kasus P Diddy

Penembakan Tupac sempat jadi misteri selama 27 tahun

Tupac Shakur, rapper legendaris yang dikenal akan karya dan aksi kontroversialnya kembali menjadi sorotan publik. Setelah hampir tiga dekade sejak kematiannya pada 1996 silam, nama Tupac kembali mencuat usai penangkapan rapper P Diddy oleh kepolisian.

Akibat penangkapan itu, kasus penembakan yang merenggang nyawa Tupac bertahun-tahun lalu memicu spekulasi baru. Sejumlah netizen menuduh Diddy terlibat dalam kematian Tupac. Asumsi tersebut berdasar pada jejak kriminal Diddy dan konflik antara rapper East Coast dan West Coast yang melibatkan keduanya di masa lalu.

Sebenarnya siapa Tupac Shakur? Agar lebih kenal dengan sosoknya, simak profilnya di bawah ini. 

 

1. Biodata Tupac Shakur

Profil Tupac Shakur, Rapper yang Diperbincangkan Usai Kasus P Diddypotret Tupac Shakur (instagram.com/2pac)
  • Nama Lengkap: Tupac Amaru Shakur
  • Nama Panggung: 2Pac, Makaveli
  • Tanggal Lahir: 16 Juni 1971
  • Tempat Lahir: Harlem, New York, Amerika Serikat
  • Tanggal Meninggal: 13 September 1996 (usia 25 tahun)
  • Tempat Meninggal: Las Vegas, Nevada, Amerika Serikat
  • Sebab Meninggal: Luka tembak (pada 7 September 1996, meninggal 6 hari kemudian)
  • Kebangsaan: Amerika Serikat
  • Sekolah Menengah: Baltimore School for the Arts, Maryland
  • Profesi: Rapper, aktor, dan aktivis
  • Tahun aktif: 1991–1996
  • Genre: Hip-hop, rap, West Coast rap, gangsta rap
  • Label: Interscope, Death Row Records

Baca Juga: Siapa Aaliyah yang Namanya Terseret di Kasus P Diddy?

2. Latar belakang kehidupan

Profil Tupac Shakur, Rapper yang Diperbincangkan Usai Kasus P Diddypotret Tupac Shakur (instagram.com/2pac)

Tupac Shakur lahir di keluarga yang erat hubungannya dengan aktivisme politik. Ibunya, Afeni Shakur adalah anggota kelompok radikal Black Panther, yang sangat memengaruhi pandangan hidupnya. Di masa kecilnya, Tupac sering berpindah-pindah tempat tinggal karena kondisi ekonomi keluarga yang sulit.

Sejak masih kecil, pelantun lagu "All Eyez On Me" itu sudah menunjukkan minatnya pada seni, terutama puisi dan teater. Tupac sempat mengenyam pendidikan di Baltimore School for the Arts, di mana dirinya memperdalam bakat akting dan musiknya.

Tumbuh di lingkungan yang keras dengan latar belakang politik keluarganya, lirik-lirik lagu Tupac jadi terkenal karena sering menggambarkan ketidakadilan sosial, perjuangan hidup, dan isu rasial.

Kehidupan Tupac semakin kompleks ketika ia terjun ke dunia rap dan semakin terkenal dengan nama 2Pac. Namun, ia juga terlibat dalam berbagai konflik dan kasus kriminal, yang akhirnya memengaruhi jalan hidupnya. Hal itu juga membuatnya tewas dalam insiden penembakan pada tahun 1996 silam.

3. Perjalanan karier

Profil Tupac Shakur, Rapper yang Diperbincangkan Usai Kasus P Diddypotret Tupac Shakur (instagram.com/2pac)

Perjalanan karier Tupac Shakur penuh dengan lika-liku. Awalnya, ia memulai sebagai backup dancer untuk grup rap Digital Underground di awal 1990-an. Namun, tak butuh waktu lama baginya untuk merintis di industri hiburan. Debut albumnya, "2Pacalypse Now" (1991), langsung mencuri perhatian karena lirik-liriknya yang berani menyinggung isu sosial seperti kemiskinan dan kekerasan polisi.

Kesuksesan besarnya datang usai ia merilis album "Me Against the World" (1995), yang jadi salah satu album paling ikonik dalam sejarah hip-hop. Meski sempat masuk penjara karena kasus penyerangan, karier musiknya terus meroket.

Kemudian, Tupac bergabung dengan Death Row Records dan merilis "All Eyez on Me" (1996), album lainnya yang juga tak kalah laris. Tupac juga sukses di layar lebar dengan membintangi beberapa film seperti "Juice" dan "Poetic Justice".

Namun, kehidupan sang rapper tak pernah lepas dari kontroversi, terutama karena perseteruannya dengan rapper East Coast, salah satunya Notorious B.I.G. Ketegangan tersebut dianggap sebagai bagian dari persaingan besar antara rap West Coast dan East Coast.

Sayangnya, pada 7 September 1996, Tupac tertembak di Las Vegas dan meninggal dunia enam hari kemudian pada 13 September. 

4. Daftar karya

Profil Tupac Shakur, Rapper yang Diperbincangkan Usai Kasus P Diddydiscography karya Tupac Shakur (instagram.com/2pac)

Daftar album:

  • 2Pacalypse Now (1991)
  • Strictly 4 My N.I.G.G.A.Z. (1993)
  • Me Against the World (1995)
  • All Eyez on Me (1996)
  • The Don Killuminati: The 7 Day Theory (1996)

Daftar film

  • Juice (1992)
  • Poetic Justice (1993)
  • Above the Rim (1994)
  • Gridlock'd (1997, dirilis setelah kematiannya)
  • Gang Related (1997, dirilis setelah kematiannya)

5. Kasus kematiannya sempat jadi misteri dan penuh teori hingga menyeret nama P Diddy

Profil Tupac Shakur, Rapper yang Diperbincangkan Usai Kasus P Diddypotret Tupac Shakur (instagram.com/2pac)

Penembakan yang merenggang nyawa Tupac Shakur sempat jadi misteri selama 27 tahun. Hal tersebut dikarenakan sang pelaku tak pernah tertangkap. Namun, pada Oktober 2023, seorang pria akhirnya ditetapkan sebagai pelaku penembakan Tupac. Ia adalah Duane Davis alias Keefe D Davis yang merupakan anggota geng South Side Compton Crips. 

Selang satu tahun kemudian, sejumlah asumsi baru terkait pembunuhan Tupac muncul usai rapper P Diddy ditangkap polisi akibat sejumlah kejahatan seksual. Sejumlah netizen berasumsi bahwa Diddy kemungkinan jadi dalang dibalik kematian Tupac.

Karena pada saat itu rapper East Coast dan West Coast tengah terlibat perseteruan panas. Rapper West Coast, termasuk Snoop Dogg kala itu menuding Biggie dan bos dari Bad Boy Records alias Diddy sebagai dalang dari tragedi penembakan Tupac. 

Sepanjang kariernya selama 30 tahun, P Diddy pun seringkali dituduh melakukan kekerasan, salah satunya dengan senjata api. Namun, sang rapper selalu lolos dari hukum. Hingga akhirnya polisi bergerak sejak mantan kekasihnya, Cassie Ventura, melaporkannya atas sejumlah tuduhan termasuk kekerasan seksual pada tahun 2023. 

Pelaku penembakan Tupac Shakur telah tertangkap, tetapi sebagian besar netizen masih sibuk berteori. Meski begitu, warisan sang rapper dalam musik dan budaya hip-hop tetap hidup. Rest in peace, 2pac!

Baca Juga: Curhatan Lawas Justin Bieber Kembali Viral Usai Kasus Diddy Mencuat

Stephanie Risyana Photo Verified Writer Stephanie Risyana

Hi there!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya