6 Upcoming Serial Horor yang Curi Atensi di San Diego Comic-Con 2024

James Wan kembali dengan serial horor terbaru

Berlangsung pada 25—28 Juli 2024 di San Diego, California, San Diego Comic-Con (SDCC) kembali menghadirkan kegembiraan bagi para penggemar budaya pop di seluruh dunia. Event tahunan ini selalu menjadi ajang berkumpulnya para pencinta komik, film, dan serial televisi untuk mendapatkan bocoran terbaru dari idola mereka. Tak hanya menyuguhkan pameran dan panel diskusi, SDCC juga menjadi tempat bagi para kreator untuk memperkenalkan karya terbaru mereka kepada dunia.

Tahun ini, dominasi Marvel di SDCC 2024 tak terbantahkan. Salah satu pengumuman terbesar yang mencuri perhatian adalah kembalinya Robert Downey Jr. ke MCU, tetapi kali ini sebagai Dr. Doom. Kehadiran Downey Jr. dalam peran antagonis ini tentu menjadi perbincangan hangat di kalangan fans.

Meski begitu, di tengah ingar-bingar berita Marvel, ada satu genre yang juga berhasil menarik perhatian, yakni serial horor. Serial-serial ini menawarkan kisah-kisah mencekam dan penuh misteri yang siap memacu adrenalin. Termasuk karya terbaru James Wan, berikut enam serial horor yang paling dibicarakan di San Diego Comic-Con 2024.

Baca Juga: Perjalanan Panjang Dr. Doom di MCU, Bakal Diperankan RDJ!

1. Interview with the Vampire Season 3

6 Upcoming Serial Horor yang Curi Atensi di San Diego Comic-Con 2024adegan dalam serial Interview with the Vampire. (dok. AMC/Interview with the Vampire)

Penggemar serial horor pasti dibuat berdebar oleh bocoran terbaru dari Interview with the Vampire Season 3 di San Diego Comic-Con 2024. Serial adaptasi novel klasik Anne Rice ini kembali mencuri perhatian dengan plot yang semakin kompleks dan karakter-karakter yang semakin menarik.

Musim ketiga dijanjikan akan menghadirkan petualangan Lestat (Sam Reid) yang lebih liar dan penuh kejutan. Sebagai seorang vampir rockstar, Lestat akan menjelajahi dunia dengan band-nya, menghadirkan perpaduan unik antara musik, darah, dan kekuatan supernatural. Di sisi lain, konflik batin Louis (Jacob Anderson) yang semakin mendalam juga akan menghadirkan dilema moral yang menarik untuk diikuti.

2. Mayfair Witches Season 2

6 Upcoming Serial Horor yang Curi Atensi di San Diego Comic-Con 2024adegan dalam serial Mayfair Witches. (dok. AMC/Mayfair Witches)

Selain Interview with the Vampire, serial adaptasi novel Anne Rice lainnya, Mayfair Witches, kembali hadir dengan musim keduanya yang sukses mencuri perhatian di San Diego Comic-Con 2024. Musim kedua ini akan menyeret penonton lebih jauh ke dalam dunia para penyihir Mayfair. Rowan (Alexandra Daddario), sang pewaris tak terduga, akan terus bergelut dengan kekuatannya yang semakin berkembang.

Bagi para penggemar horor yang menyukai elemen supernatural dan misteri keluarga, Mayfair Witches Season 2 adalah tontonan yang wajib ditunggu pada 2025. Kombinasi antara horor psikologis dan kekuatan mistis yang kuat membuat serial ini begitu memikat.

3. From Season 3

6 Upcoming Serial Horor yang Curi Atensi di San Diego Comic-Con 2024adegan dalam serial From. (dok. MGM+/From)

Musim kedua dari From meninggalkan penonton dengan banyak pertanyaan. Setelah perjuangan panjang, Tabitha (Catalina Sandino Moreno) akhirnya berhasil keluar dari kota misterius itu. Namun, kegembiraan itu tak berlangsung lama.

Saat hendak meninggalkan kota, ia didorong oleh seorang anak kecil berbaju putih dan terbangun di sebuah rumah sakit. Apakah ini semua hanya mimpi? Atau ada kekuatan misterius yang bermain di balik semua ini?

Dengan rahasia yang semakin banyak diungkap dan kejutan yang menimbulkan deretan pertanyaan baru, From Season 3 dipastikan akan menjadi salah satu serial horor yang paling dinantikan tahun ini. Jangan lewatkan keseruannya pada 22 September mendatang, ya!

Baca Juga: 5 Serial tentang Penyihir buat Kamu yang Nungguin Agatha All Along

4. The Walking Dead: Dead City Season 2

6 Upcoming Serial Horor yang Curi Atensi di San Diego Comic-Con 2024adegan dalam serial The Walking Dead: Dead City. (dok. AMC/The Walking Dead: Dead City)

Para penggemar The Walking Dead dibuat heboh di San Diego Comic-Con 2024 dengan bocoran terbaru dari The Walking Dead: Dead City Season 2. Dalam trailer yang dirilis, Negan (Jeffrey Dean Morgan) terlihat kembali ke persona jahatnya. Dengan mengenakan jaket kulit khasnya dan Lucille, pemukul berduri yang menjadi simbol kekejamannya, sosok antagonis ikonik ini siap menebar teror baru di musim kedua yang akan tayang 2025.

Dinamika hubungan Maggie (Lauren Cohan) dan Negan yang semakin rumit, ditambah kembalinya Negan yang semakin menyeramkan, diprediksi akan menjadikan musim kedua Dead City sebagai salah satu musim paling menegangkan dalam semesta The Walking Dead. Bagaimana tidak, New York yang sudah penuh dengan zombi dan bahaya kini semakin tak terprediksi dengan kehadiran Negan yang semakin kuat.

5. The Walking Dead: Daryl Dixon Season 2

6 Upcoming Serial Horor yang Curi Atensi di San Diego Comic-Con 2024adegan dalam serial The Walking Dead: Daryl Dixon. (dok. AMC/The Walking Dead: Daryl Dixon)

Jika The Walking Dead: Dead City Season 2 menampilkan trailer menegangkan lewat kembalinya Negan sebagai villain, The Walking Dead: Daryl Dixon Season 2, yang dijadwalkan tayang pada 29 September 2024, menghadirkan reuni mengharukan yang membuat penggemar tersentuh.

Siapa sangka, petualangan Daryl (Norman Reedus) di Prancis akan membawa penonton pada momen yang sangat dinantikan? Yap, reuni antara Daryl dan Carol (Melissa McBride) yang sempat terpisah di musim pertama akhirnya terwujud! Cuplikan singkat namun penuh makna di akhir trailer terbaru ini seakan menjadi hadiah bagi para penggemar yang sudah lama menantikan momen ini.

Kabar baiknya tak berhenti sampai di situ. Serial ini telah diperpanjang hingga musim keempat, menandakan bahwa kisah Daryl dan Carol masih akan terus berlanjut. Kita bisa berharap untuk melihat lebih banyak petualangan seru, hubungan yang semakin mendalam, dan tentunya, aksi menegangkan yang khas dari The Walking Dead.

6. Teacup

6 Upcoming Serial Horor yang Curi Atensi di San Diego Comic-Con 2024adegan dalam serial Teacup. (dok. Peacock/Teacup)

James Wan, sang "arsitek" di balik kesuksesan seri Saw, Insidious, dan The Conjuring, kembali memamerkan keahliannya menakut-nakuti penonton. Namun, alih-alih layar bioskop, kali ini ia melakukannya lewat layar kaca. Proyek terbarunya, Teacup, baru saja memberikan gambaran mengerikan pertamanya di ajang San Diego Comic-Con 2024.

Diadaptasi dari novel Stinger karya Robert McCammon, Teacup membawa penonton ke jantung Georgia. Alurnya mengikuti sekelompok orang yang harus berhadapan dengan ancaman misterius yang mengerikan. Deretan bintang, seperti Boris McGiver, Chaske Spencer, Scott Speedman, Alice Kremelberg, dan Yvonne Strahovski, siap menyajikan drama mencekam yang akan membuat bulu kuduk berdiri dalam serial ini.

Teacup akan tayang perdana pada 10 Oktober 2024 melalui platform streaming Peacock. Dengan format 8 episode, serial ini dapat menjadi pilihan sempurna untuk memeriahkan malam Halloween-mu tahun ini. Sudah siap merasakan teror ala James Wan di Teacup?

San Diego Comic-Con 2024 membuktikan bahwa horor masih menjadi genre yang sangat diminati. Dengan sederet plot twist, karakter ikonik, dan visual yang memukau, serial-serial ini dijamin akan membuatmu ketagihan. Jadi, mana nih serial yang paling kamu nantikan? Jangan lupa tambahkan ke daftar tontonanmu, ya!

Baca Juga: 5 Film Horor Berlatar Kolam Renang, Ada Night Swim Produksi James Wan!

Satria Wibawa Photo Verified Writer Satria Wibawa

Movie and series enthusiast. Please, visit my IG: @satriaphile90 or my Letterboxd: @satriaphile to see my other reviews. Gracias!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Naufal Al Rahman

Berita Terkini Lainnya