10 Film Hollywood tentang Bencana Tsunami dan Banjir, Menegangkan!

Sukses membuat jantung penonton berdebar kencang

Dalam proses pembuatannya, banyak karya film yang terinspirasi dari kejadian nyata di dalam kehidupan sehari-hari. Salah satu kejadian nyata yang sering kali diangkat untuk menjadi tema cerita dalam sebuah karya film ialah bencana alam.

Sukses mengusung cerita tentang bencana tsunami dan banjir, sederet karya film Hollywood di bawah ini berhasil mencuri atensi masyarakat dunia lewat alur serta plot cerita yang menegangkan dan dapat membuat jantung penontonnya berdebar kencang, lho! Penasaran? Langsung simak selengkapnya di bawah ini, ya!

1. Mengisahkan kapal mewah yang dihajar oleh ombak raksasa, 'Poseidon' (2006) sukses membuat penontonnya merinding ketakutan. Wajib nonton!

https://www.youtube.com/embed/PLcLUEE2pyY

2. Menceritakan tsunami yang menerjang sebuah kota di Korea Selatan, 'Tidal Wave' (2009) mampu membuat penontonnya berpacu dengan adrenalin

https://www.youtube.com/embed/t4i0ulx1ks0

3. Selain tsunami dan banjir, '2012' (2009) juga berhasil menyuguhkan berbagai bencana alam lainnya. Sudah pernah nonton belum?

https://www.youtube.com/embed/ce0N3TEcFw0

4. Memiliki alur serta plot cerita tak terduga, 'Hereafter' (2010) jadi salah satu film fantasi bencana yang wajib masuk watchlist favoritmu

https://www.youtube.com/embed/toJPUHh3EKI

5. Tak hanya menceritakan perjuangan menghadapi tsunami, 'Bait' (2012) juga mengisahkan teror hiu yang ganas. Deg-degan!

https://www.youtube.com/embed/ZYAdOdLH9JU

Baca Juga: 10 Film Bertema Bencana yang Diadaptasi dari Kisah Nyata

6. Diangkat dari kisah nyata, 'The Impossible' (2012) menyuguhkan cerita sebuah keluarga yang selamat dari terjangan tsunami. Mengharukan!

https://www.youtube.com/embed/Bgw394ZKsis

7. Bergenre epik religius, 'Noah' (2014) menarik atensi penonton lewat beragam efek visual yang menakjubkan. Kisah ceritanya juga tak kalah seru!

https://www.youtube.com/embed/fdu10cX3pWA

8. Mengisahkan serangkaian bencana alam yang diawali gempa bumi, 'San Andreas' (2015) sukses menyajikan berbagai aksi yang menegangkan

https://www.youtube.com/embed/SzRbK9qIhBs

9. Diangkat dari kisah nyata sebuah tragedi di Norwegia, 'The Wave' (2015) jadi salah satu film tentang tsunami yang paling ikonik dan legendaris

https://www.youtube.com/embed/QPIOV-tCaEU

10. Miliki genre fiksi ilmiah, 'Geostorm' (2017) menceritakan deretan bencana alam yang terjadi akibat perubahan iklim yang dahsyat

https://www.youtube.com/embed/raUghGHrSTg

Deretan film Hollywood di atas berhasil mengangkat tema bencana alam tsunami dan banjir. Tak hanya sekadar cerita fiksi belaka, beberapa film tersebut juga ternyata ada yang diproduksi berdasarkan kisah nyata sebuah kejadian. Tertarik untuk menyaksiksan deretan film tersebut? Semuanya dijamin layak untuk masuk ke dalam list film favoritmu, deh!

Baca Juga: 8 Film Horor Hollywood Hasil Remake Film Berbahasa Asing, Seram Pol!

Raymond Clement Photo Verified Writer Raymond Clement

Undergraduate Public Relations Student at Padjadjaran University

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya