7 Drama China Romantis Berlatar Kerajaan, Kisah Cinta Wajib Tonton!

kostumnya keren-keren semua!

Drama China memang menghadirkan cerita yang beragam. Menariknya, banyak drama China bergenre romantis yang dibalut dengan unsur kerajaan. Tentu, drama ini menyajikan lapisan cerita yang tidak pernah dibayangkan oleh penonton sebelumnya.

Dengan latar kerajaan, drama China romantis juga mengenalkan kita tentang mitos kepercayaan di Tiongkok tentang dewa-dewa yang menarik untuk diikuti. Kalau kamu suka drama China romantis berlatar kerajaan, yuk, simak daftarnya di bawah ini!

Baca Juga: 5 Rekomendasi Drama China Bertema Medis, Menambah Wawasanmu!

1. My Uncanny Destiny (2023)

7 Drama China Romantis Berlatar Kerajaan, Kisah Cinta Wajib Tonton!drama China My Uncanny Destiny (dok. iQiyi/My Uncanny Destiny)

Drama China bergenre romantis pertama yang berlatar sejarah adalah My Uncanny Destiny. Drama ini berpusat antara dua kota bernama Mu Xi dan Xuanye yang penduduknya saling berseteru.

Hingga suatu hari, kota Mu Xi tidak memiliki pemimpin laki-laki karena penerusnya tinggal seorang putri bernama Ye Zhao Nan. Kota Mu Xi pun menyembunyikan identitas sang putri dan mengubahnya menjadi laki-laki.

Namun, kecelakaan terjadi dan menyebabkan Ye Zhao Nan ditolong oleh penguasa kota Xuanye bernama Liu Xuanming.

2. Till the End of the Moon (2023)

7 Drama China Romantis Berlatar Kerajaan, Kisah Cinta Wajib Tonton!drama China Till the End of the Moon (dok. Netflix/Till the End of the Moon)

Selanjutnya, ada drama China berjudul Till the End of the Moon, yang menceritakan kisah romansa berlatar kerajaan. Drama ini bermula ketika iblis berkuasa dan menjadi tuan bagi para manusia.

Untuk mencegah kekuasaannya yang abadi, dikirimlah Li Susu (Bai Lu) ke masa lalu untuk mengetahui asal-usul sang raja iblis. Namun, semakin ia dekat dengan raja iblis, semakin mengenal pula ia dengan sosok yang sebenarnya tidak jahat.

Baca Juga: 5 Drama China Bertema Reinkarnasi yang Wajib Masuk Watchlist Kamu

3. The Untamed (2019)

7 Drama China Romantis Berlatar Kerajaan, Kisah Cinta Wajib Tonton!drama China The Untamed (dok. Tencent Video/The Untamed)

The Untamed merupakan drama China berlatar kerajaan dengan kisah romansa yang sangat menarik untuk diikuti. Ceritanya bermula saat tiga saudara bernama Jian Cheng (Marius Wang), Jiang Yan Li (Lulu Xuan) dan Wei Wuxan (Xiao Zhan) pergi ke Klan Gusu Lan untuk mengasah ilmu bela diri.

Di sana, mereka bertemu Lan Wangji (Wang Yibo). Karakter yang bertolak belakang membuatnya selalu bermasalah dengan Wei Wuxan. Meskipun begitu, mereka semakin dekat setelah menghadapi serangkaian peristiwa yang membahayakan.

4. General’s Lady (2020)

7 Drama China Romantis Berlatar Kerajaan, Kisah Cinta Wajib Tonton!drama China General’s Lady (dok. Youku/General’s Lady)

Berikutnya, ada drama China berjudul General’s Lady. Drama berlatar kerajaan ini menyimpan kisah romansa yang indah dan sayang jika dilewatkan. Kisahnya berpusat pada Shen Jin yang terpaksa menikah dengan Jenderal Chu Xiu Ming.

Bukan tanpa alasan, hal itu Shen Jin lakukan karena ia adalah anak seorang selir dan harus menggantikan kakak tirinya menikah dengan jenderal menyebalkan itu. Dan benar saja, pernikahan keduanya tidak berjalan dengan baik karena karakter mereka yang bertolak belakang.

5. The Story of Ming Lan (2019)

7 Drama China Romantis Berlatar Kerajaan, Kisah Cinta Wajib Tonton!drama China The Story of Minglan (dok. Hunan TV/The Story of Minglan)

The Story of Ming Lan merupakan drama China berlatar sejarah dengan kisah romansa yang indah. Ceritanya berpusat pada Ming Lan yang hidup menderita sejak kecil. Ibu Ming Lan, yang merupakan selir kedua meninggal saat melahirkan adiknya.

Ia pun diasuh oleh neneknya, Nyonya Tua Sheng, yang menaruh perhatian lebih padanya. Hingga akhirnya, ketika dewasa ia bertemu Gu Tingye dan menikah. Pernikahannya dengan sang jenderal tidak semulus yang dibayangkan. Namun, dari situlah Ming Lan belajar untuk berani bersikap.

6. Love and Redemption (2020)

7 Drama China Romantis Berlatar Kerajaan, Kisah Cinta Wajib Tonton!drama China Love and Redemption (dok. Mango TV/Love and Redemption)

Love and Redemption merupakan drama China bergenre romantis dengan latar belakang mitos kepercayaan dewa-dewa di Tiongkok. Dengan total 59 episode, drama ini merangkum kisah cinta terlarang yang manis antara manusia dan jelmaan dewa.

Kisah bermula saat dewa perang bernama Chu Xuan Ji turun ke bumi untuk menebus kesalahannya. Ia menjelma menjadi gadis cantik polos dan berbakat. Secara tak sengaja, ia bertemu dengan Yu Sifeng (Cheng Yi), pemuda tampan dan kaku dari Istana Lize.

Lambat laun, Yu Sifeng tertarik dengan Xuan Ji meskipun hal itu dilarang di sekolah bela diri. Tak bisa menepis perasaannya, Sifeng tetap jatuh cinta pada gadis itu hingga mereka berdua menemukan bahwa mereka pernah berhubungan di masa lalu.

7. The Romance of Tiger and Rose (2020)

7 Drama China Romantis Berlatar Kerajaan, Kisah Cinta Wajib Tonton!drama China The Romance of Tiger and Rose (dok. Netflix/The Romance of Tiger and Rose)

Terakhir, drama China romantis berlatar kerajaan adalah The Romance of Tiger and Rose. Drama fantasi ini menceritakan tentang Chen Xiao Qian, penulis naskah yang tidak pernah pacaran.

Suatu hari, sang aktor tampan bernama Han Min Xing memintanya berpacaran karena ia menganggap Xiao Qian tidak bisa menulis. Xiao Qian pun merevisi tulisannya hingga ketiduran. Tidak disangka, ia terbangun dalam dunia naskahnya sendiri, bersama Han Min Xing yang menyebalkan.

Selain menyajikan visual yang estetik, drama China berlatar kerajaan juga memberikan pesan yang tersirat bagaimana hubungan asmara berkaitan erat dengan kepentingan politik dan segala intriknya.

Baca Juga: 3 Rekomendasi Drama China tentang Damkar yang Sayang Jika Dilewatkan

Nina Rochana Photo Verified Writer Nina Rochana

Just keep writing

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Diana Hasna

Berita Terkini Lainnya